x

Iklan

Dhea

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

3 Langkah Mudah Buka Rekening Efek di IndoPremier

PT Indo Premier Sekuritas (IndoPremier) telah mempermudah proses pembukaan rekening efek saham dan reksa dana menjadi lebih cepat dan efisien.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Investasi di pasar modal kini mudah dilakukan. PT Indo Premier Sekuritas (IndoPremier) telah mempermudah proses pembukaan rekening efek saham dan reksa dana menjadi lebih cepat dan efisien.

 

Kalau sebelumnya proses pembukaaan rekening efek saham dan reksadana butuh waktu hingga berhari-hari, dengan inovasi yang ditawarkan calon investor sudah bisa punya rekening efek saham dan reksa dana dengan cepat sehingga bisa langsung investasi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 

Kalau diamati, prosesnya memang sudah 100% online alias full digital. Berbeda dengan platform serupa milik yang lainnya yang mengklaim sudah online, pembukaan efek di IndoPremier bukan sekedar isapan jempol semata.

 

IndoPremier sukses memangkas proses verifikasi njelimet dan pengiriman berkas fisik dengan tanda tangan basah. Pembukaan rekeningnya sudah full digital alias nggak perlu tandan tangan basah dan kirim-kirim dokumen.

 

Setelah calon investor melakukan registrasi selama 5 menit, hanya dalam hitungan 1 jam saja sudah bisa langsung berinvestasi. Nah, seperti apa sih cara buka rekening efek yang cepat dan mudah di IndoPremier tersebut? Simak alur  berikut ini:

 

1. Unduh Aplikasi IPOTGO dan IPOTPAY

Pembukaan rekening efek saham dan reksadana melalui IndoPremier dapat dilakukan dengan mendownload terlebih dahulu aplikasi IPOTGO dan IPOTPAY dari Apps STore dan Play Store di smartphone kamu. Aplikasi yang user-friendly ini hadir dengan tampilan yang enak di mata sehingga calon investor akan nyaman saat mengisi data-data diri.

 

2. Isi Data Diri

Setelah aplikasi IPOTGO dan IPOTPAY tersebut diunduh, calon investor tinggal memilih tools register dengan memasukkan data diri mulai nomor e-KTP, mengunggah foto diri dengan memegang e-KTP dan foto spesimen tanda tangan. Proses pengisian data diri sekitar 5 menit.

 

3. Langsung Transaksi

Setelah isi data diri, dalam waktu cepat calon investor sudah bisa langsung melakukan transaksi di pasar modal. Inovasi ini tergoong unik karena berbeda dengan platform yang dimiliki pihak lain. Di tempat lain, setelah melakukan registrasi, calon investor masih harus mengirimkan berkas fisik dengan tanda tangan basah (wet signature) yang bisa memakan waktu hingga berhari-hari. Dalam waktu cepat setelah melakukan registrasi, calon investor sudah mendapatkan rekening efek sebagai rekening transaksi, sub rekening efek (SRE) sebagai rekening penyimpanan efek, nomer SID (Single Investor Identification) serta rekening nasabah (RDN) yang dibukakan di bank RDN terdaftar, sebagai rekening penampungan dana. Dengan ini investor baru bisa langsung berinvestasi reksa dana, etf hingga saham.

Ikuti tulisan menarik Dhea lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler