x

Iklan

Tegas-co

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 13 Mei 2019

Senin, 13 Mei 2019 23:49 WIB

Wakatobi Termaju Kedua se-Sultra

Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menunjukan tren positif.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

WAKATOBI, SULTRA - Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menunjukan tren positif.

Dari tujuh belas kabupaten, Kabupaten Wakatobi mampu meraih predikat termaju pada urutan kedua, diatas Kabupaten Kolaka se-Sulawesi Tenggara (Sultra).

Bupati Wakatobi, Arhawi, SE menjelaskan di saat acara pertemuannya, prestasi itu hasil kerjasama semua pihak.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Di Sulawesi Tenggara, Kabupaten Wakatobi alhamdullah sudah masuk diurutan yang kedua yang termaju sesudah kabupaten kolaka,"ucap Arhawi, Minggu (12/05/2019).

Kata dia, prestasi tersebut buah dari kerja bersama. Kendati ia masih memiliki cita – cita untuk terus memajukan daerah yang dipimpinnya tersebut, hingga sejajar dengan daerah-daerah lainnya diluar box Sultra.

"Nah usaha kita sebetulnya, bukan hanya semata-mata untuk kota melampaui kabupaten kabupaten yang ada di Sulawesi tenggara. Tetapi usaha kita adalah bagaimana kita membangun daerah ini agar sejajar dengan daerah-daerah yang maju lainnya yang ada di Indonesia," ujarnya.

Pasangan duet Ilmiati Daud ini menjelaskan, salah satu indikator kemajuan daerah adalah pembangunan infrastruktur. Dalam dua tahun terakhir, sambungnya, pemerintah telah melakukan berbagai pembangunan infrastruktur jalan. Dari kualitas aspal hingga pembiayaannya menjadi perhatian pemerintah.

"Untuk infrastruktur jalan, tahun ini pembangunan jalan poros nasional menuju bandara akan tuntas tahun ini dengan nilai anggaran Rp 19 miliar. Selain itu, untuk jalan ibukota hingga jalan lingkar timur alhamdullah tahun ini pemerintah daerah mendapatkan dana bantuan hibah dari pemerintah Australia sebesar Rp 29 miliar lebih. Ini akan berlangsung selama tiga tahun kedepan," jelasnya.

Lanjut dia, selain indikator tersebut, ada juga indikator Sumber Daya Manusia (SDM). Menurutnya SDM di daerah masih perlu didorong. Kendati pemerintah daerah hadir melalui program pendidikan bersinar dalam menopang SDM tersebut.

 "Diharapkan akan mendorong tingkat partisipasi masyarakat untuk memiliki semangat dalam mengembangan Sumber daya manusia," pungkasnya.

Ikuti tulisan menarik Tegas-co lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler