x

Iklan

Jemmy Gumayel

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Polres Mura Akan Adakan Pembinaan Calon Anggota Polri

Polda Sumsel

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Musi Rawas, Sumsel - Sebagai wujud penjabaran hasil MOU (Memorendum Of Understanding) antara Kapolda Sumsel dengan seluruh Kepala Daerah Bupati/Walikota se Provinsi Sumatera Selatan tentang pembinaan dan pelatihan Calon Anggota Polri Tahun 2018.

Polres Musi Rawas (24/10) sekira jam 09.00 Wib telah melakukan inventarisir Calon Anggota Polri yang didominasi Pelajar di Kabupaten Mura dan Muratara yang akan dibina dan dilatih secara terencana sebagaimana Direktif Kapolda Sumsel beberapa pekan lalu.

Dari hasil Data Bag Sumda (Bagian Sumber Daya Manusia) Polres Musi Rawas, tercatat 91 Orang Pelajar yang terdiri dari 56 Pelajar Pria dan 35 Pelajar Wanita.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kapolres Musi Rawas AKBP Pambudi, SIK didampingi Wakapolres Kompol Benny Prasetya, SIK dan Kabag Sumda Kompol Alpiansyah menjelaskan bahwa 91 Calon Anggota Polri yang akan dilatih ini sudah melewati tahapan seleksi awal.

“Pemeriksaan medis awal terdiri dari tinggi badan dan berat badan telah dilakukan Tim Dokkes Polres Mura. 91 Pelajar ini nantinya akan dibina dan dilatihkan baik dari tes kesehatan, psikologi, akademik dan kesamaptaan jasmani sesuai tahapan dan diatur oleh Biro SDM Polda Sumsel’ ujar Kapolres.

Dijelaskan Kabag Sumda dari 91 orang Peserta, 14 orang untuk mengikuti Akpol, 72 orang Bintara dan 5 Orang Tamtama. “Kami telah laporkan jumlah peserta ini ke Polda Sumsel, saat ini kami menunggu petunjuk dan arahan tahapan pelatihannya” ujarnya.

Kemudian Kapolres Mura berpesan kepada Calon Peserta Binlat agar mempersiapkan fisik dan mental, terus belajar untuk meningkatkan kemampuan Personal dan mengikuti tahapan ini sampai akhir. “harapannya Peserta binlat ini dapat memiliki pengetahuan dan kemampuan sebelum mengikuti tahapan seleksi sebenarnya. Mudah-mudahan bibit unggul akan bermunculan guna meningkatkan kualitas rekrutmen Anggota Polri kedepan. Kami jajaran Polda Sumsel dan Polres Mura telah berkomitmen melaksanakan seleksi penerimaan Anggota Polri secara bersih, transparan, akuntabel, humanis, clear and clean” ujarnya.

Ikuti tulisan menarik Jemmy Gumayel lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler