Memilih Saham Makin Gampang dengan Fitur-fitur Unggulan
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBIPOTSTOCK adalah online trading untuk saham dan ETF (Exchange Traded Fund) yang dapat diakses melalui aplikasi maupun web browser.
BALIKPAPAN - Fitur-fitur yang akan memudahkan investor saham memperoleh cuan maksimal memang menarik untuk terus dipelajari. Bermaksud meningkatkan pemahaman investor akan hal tersebut, PT Indo Premier Sekuritas, IPOT Balikpapan menggelar training aplikasi IPOTSTOCK di Kantor IndoPremier Balikpapan, Sabtu, 26 Mei 2018.
Representative Officer PT Indo Premier Sekuritas, IPOT Balikpapan, Agung Dirgantoro menjelaskan training ini secara khusus mengajarkan pemanfaatan fitur-fitur yang ada di IPOTSTOCK.
Diketahui, IPOTSTOCK adalah online trading untuk saham dan ETF (Exchange Traded Fund) yang dapat diakses melalui aplikasi maupun web browser.
Platform ini menyediakan kenyamanan nabung saham online dengan teknologi tools untuk mengatur return (imbal hasil) terbaik. Dukungan fitur, tools analisis, distribusi berita dan informasi riset secara berkala dan komprehensif akan memudahkan investor mendapatkan cuan yang maksimal.
Secara khusus saat training ini dijelaskan mengenai IPOT ATM (Auto Trading Machine), sebuah fitur berbasis Robotic Trading pertama di pasar modal indonesia yang dikembangkan oleh IndoPremier Sekuritas bagi nasabahnya. Fitur ini memudahkan nasabah melakukan Automatic Execution (Action) apabila suatu condition atau syarat yang diinput oleh pengguna telah terpenuhi dan dapat diatur masa berlakunya sampai dengan 1 bulan (GTC-Good Till Canceled).
Tak ketinggalan pula, pada kesempatan ini dijelaskan fitur yang dikembangkan IndoPremier, secara khusus bermanfaat untuk memilih beberapa saham yang masuk dalam kriteria tertentu (teknikal dan fundamental) sesuai dengan kemauan investor itu sendiri, bernama IPOT Stock Screener.
Stock Screener memudahkan nasabah Indopremier untuk mencari saham-saham tertentu yang secara teknikal maupun fundamental dapat dibeli atau dijual sesuai dengan tools analisis masing-masing.
Para peserta mengaku menjadi lebih memahami lebih dalam tentang saham untuk dijadikan bisnis jangka panjang dan secara umum lebih mengerti tentang pasar modal.
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Indo Premier Raih Indonesia Best Securities House 2023
Senin, 10 Juli 2023 19:54 WIBMenjawab Ketakutan Masyarakat, Indo Premier Hadirkan Fitur Simulasi dan IPOT Buzz
Kamis, 15 Juni 2023 20:05 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler