Konco Ossy Bantu Korban Banjir di Jawa Timur
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBWilayah yang terkena banjir membuat perekonomian lumpuh. Jangan kan untuk makan, tidur pun harus merasakan dingin air. Apalagi disaat malam.
Selasa (5/3) malam hujan deras mengguyur wilayah Jawa Timur. Khususnya daerah Madiun, Nganjuk, Ngawi seketika berubah bak kolam keruh. Air kecoklatan menggenangi pemukiman warga. Tinggi air mencapai 10 sampai 100 cm.
Magetan, Sidoarjo, Kediri, Bojonegoro, Tuban, Gresik, Pacitan, Trenggalek, Ponorogo dan Lamongan ikut terkena. Dari 15 kabupaten terdampak, wilayah Madiun terbilang paling parah. Sedikitnya 39 desa dari delapan kecamatan terendam banjir cukup tinggi.
Dingingnya air karena banjir sudah tak terasa oleh para korban hingga Kamis (7/3) malam. Mereka korban banjir mencoba mendatangi bahkan menunggu bantuan uluruan tangan dari pemerintah maupun warga sekitar yang tak terkena banjir. Hanya satu pinta mereka, bantuan nyata. Untuk kebutuhan harian.
Wilayah yang terkena banjir membuat perekonomian lumpuh. Jangan kan untuk makan, tidur pun harus merasakan dingin air. Apalagi disaat malam.
Mereka tak butuh Hp dan uang. Tapi lebih butuh bahan makanan dan kebutuhan harian untuk kelangsungan hidup dua hari belakangan ini.
Mereka yang terkena bencana ini pun diungsikan ke tempat pengungsian yang jauh dari genangan banjir. Bantuan dari pemerintah setempat sangat dibutuhkan para pengungsi banjir saat ini.
Beruntung, dari relawan caleg DPR RI Dapil VII Jatim dari Partai Demokrat nomor urut 8, Ossy Dermawan, yang tergabung dalam Konco Ossy dengan cepat menyebar bantuan untuk korban bencana banjir di Jawa Timur.
Bantuan berupa bahan makanan dan air minum disalurkan oleh relawan Konco Ossy dibeberapa titik terdampak bencana banjir Jawa Timur.
Ossy Dermawan diketahui saat ini tengah mendampingi Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Singapura.
Bencana banjir yang menerjang sejumlah daerah di Jawa Timur (Jatim) kian meluas. Tak hanya di Madiun, banjir juga melanda 15 kabupaten lainnya. Musibah ini terjadi setelah hujan deras mengguyur dalam dua hari terakhir.
Diketahui banjir terjadi akibat intensitas hujan yang masih tinggi sehingga menyebabkan sejumlah air sungai meluap.
Data sementara 4.317 Kepala Keluarga atau 17.268 jiwa terdampak banjir, dua unit rumah rusak berat, 253 hektare sawah tergenang, tiga titik tanggul rusak, dua jembatan rusak dan puluhan ternak sapi maupun kambing hanyut serta 2.406 ternak unggas juga hanyut akibat banjir.
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Konco Ossy Bantu Korban Banjir di Jawa Timur
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBPerang Kubu CaPres di Media Sosial
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler