x

sukamahi

Iklan

Anas M

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 11 Oktober 2019

Sabtu, 11 Januari 2020 13:19 WIB

Anies Puji Jokowi, Inilah Penyebab Gaya Politik Anies Ketinggalan Zaman...

Hubungan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Presiden Joko Widodo selalu menarik untuk diamati. Khalayak melihat Anies selama ini agak berseberangan \dengan pemerintah pusat, terutama berkaitan dengan penanganan banjir.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Gaya  retorika Anies
Gaya beretorika Anies sebetulnya mirip pemimpin politik zaman dulu. Para pemimpin politik atau partai zaman dulu akan selalu mempunyai  jawaban  atas semua pertayaan atau serangan dari kubu lawan.  Jawaban itu tidak perlu  benar-benar tepat, yang penting  “kelihatan”  masuk akal.

Kenapa sekarang hal itu tidak cocok, apalagi buat  kepala daerah?  Seorang kepala daerah menjalankan program dan kebijakan, beda dengan pemimpin partai yang tidak dituntut adanya kinerja yang  terlalu kongkrit.  Pekerjaan politik adalah urusan konsolidasi.  Adapun, pekerjaan kepala daerah dituntut hasil nyata.

Nah, gaya retorika politik  ala Anies  justru akan menjadi sasaran empuk di zaman digital sekarang.  Soalnya, semua ucapan seorang pemimpin mudah dilacak lagi.  Pidato yang sepintas kelihatan bagus dan mengesankan, misalnya, setelah dibaca atau ditonton ulang, ternyata  tidak ada isinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di zaman digital, masyarakat juga mudah sekali melacak kinerja kongkrit seorang  pemimpin.  Mudah sekali orang melihat apa programnya, anggarannya berapa, dan hasilnya seperti apa.  

Retorika dan narasi bukanya tidak penting, tapi ujung-ujungnya juga orang akan melihat, misalnya,  apa yang sudah dikerjakan Gubernur Anies untuk mencegah banjir. Ada tambahan berapa waduk atau pompa.  Ada berapa sungai yang sudah dibenahi, dan seterusnya. 

Ukuran ini jauh  lebih penting ketimbang berdebat  soal genangan dalam banjir sekarang  lebih banyak atau lebih sedikit dibanding sebelumnya.  Soalnya curah hujan dan iklim bisa berbeda dari tahun ke tahun. Masih ada waktu buat Gubernur Anies untuk membenahi kepemimpinnya.    ***

Baca juga:
Jatuhnya Jet Penumpang, Iran Akui Salah Tembak dan Minta Maaf: Begini Kejadiannya

 

 

 

Ikuti tulisan menarik Anas M lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB

Terkini

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB