x

Mahasiswa KKN UM 2020 Desa Senggreng berfoto dengan seluruh hadirin yang hadir saat acara penutupan

Iklan

Muchamad Ali Ma'ruf

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 8 Juni 2020

Jumat, 3 Juli 2020 13:39 WIB

Implementasi Program Kerja dan Penutupan KKN UM 2020 Desa Senggreng Edisi Covid19

Bertempat di Balai Desa Senggreng, Sumberpucung, Malang, acara implementasi program kerja dan penutupan KKN UM 2020 edisi covid19. Sesuai dengan namanya, KKN kali ini berbeda dengan KKN tahun tahun sebelumnya lantaran bersamaan dengan adanya pandemi covid19.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bertempat di Balai Desa Senggreng, Sumberpucung, Malang pada 02/07/20, acara implementasi program kerja KKN UM 2020 edisi Covid-19 sekaligus penutupannya berjalan lancar dengan dihadiri oleh bapak kepala desa dan jajarannya, dosen pembimbing lapangan, ibu-ibu PKK, serta mahasiswa KKN yang sedang bertugas maupun mahasiswa KKN tematik yang akan ditugaskan di Desa Senggreng berikutnya. Sesuai dengan namanya, KKN kali ini berbeda dengan KKN tahun tahun sebelumnya lantaran bersamaan dengan adanya pandemi Covid-19. KKN yang biasanya mengharuskan para mahasiswa untuk terjun langsung di lapangan kini hanya dilakukan secara work from home atau mengerjakan program kerjanya dari rumah masing masing. Karena sebagian anggota KKN ada yang berdomisili di luar Kota Malang dan tidak bisa menghadiri acara ini, maka acara inipun juga disiarkan secara live streaming melalui akun instagram @kkn.um_senggreng2020 agar mereka yang tidak hadir juga dapat berpartisipasi secara online dalam acara ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun acara pada implementasi program kerja dan penutupan KKN ini meliputi sambutan dari dosen pembimbing lapangan (DPL), kepala desa, dan koodinator KKN UM 2020 Desa Senggreng, serta penyerahan produk dari program kerja yang telah dikerjakan dari rumah masing masing seperti: seribu masker, enam wastafel portabel, peta administrasi dan potensi wisata desa. Ada pula acara penyuluhan batik jumput dan wedang uwuh yang meliputi proses pembuatan hingga pemasarannya.

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN UM Desa Senggreng, Dr. Eng. Siti Sendari, S.T., M.T., mengatakan alasan Universitas Negeri Malang tetap mengadakan KKN di tengah pandemi covid19. Menurut beliau, “Di masa masa sulit seperti ini harusnya universitas tidak boleh berhenti untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat, justru di momen seperti inilah universitas harus berkontribusi lebih aktif lagi dalam membantu permasalahan yang ada”.

Sedangkan Bapak Kepala Desa Senggreng, Sriyono, S.Sos., mengatakan bahwa kerja sama antara Universitas Negeri Malang dengan Desa Senggreng ini sudah berlangsung lama dan bertahun tahun. Beliau sangat senang dengan kehadiran mahasiswa KKN dari UM karena selain melakukan pengabdian kepada masyarakat, mereka juga membantu program pembangunan desa. 

Acara yang dimulai pukul 10.00 WIB ini berakhir pada pukul 12.00 WIB dengan diakhiri pembacaan do’a, ramah tamah, serta foto bersama semua anggota KKN UM 2020 Desa Senggreng sebagai kenang-kenangan.

Ikuti tulisan menarik Muchamad Ali Ma'ruf lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler