x

Iklan

Johanes Sutanto

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Selasa, 7 Juli 2020 14:57 WIB

4 Langkah Memulai Investasi Saham dari Nol

Karena keterjangkauan dan kemudahan dalam praktiknya, banyak investor yang terus tertarik untuk memulai investasi saham.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Investasi saham memiliki daya tarik tersendiri di saat pandemi Covid-19. Harga-harga saham saat pandemi Covid-19 sangat terjangkau karena sedang murah-murahnya. Harga-harga saham terdampak virus Corona.

Karena keterjangkauan dan kemudahan dalam praktiknya, banyak investor yang terus tertarik untuk memulai investasi saham. Sayangnya, hingga kini banyak pemula yang masih bingung dengan langkah-langkah yang harus dilakukan, jika memulai investasinya itu benar-benar dari nol.

Nah, bagi pemula yang ingin memulai investasi saham, ada baiknya menyimak 4 langkah investasi saham dari nol berikut ini:

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Membuka rekening efek

Langkah awal yang harus dilakukan adalah memilih sekuritas untuk membuka rekening efek. Diketahui, untuk memulai investasi saham, siapun wajib membuat rekening efek di sekuritas. Dalam hal memilih sekuritas, pemula wajib memilih sekuritas yang terpercaya dengan melakukan riset dan baca-baca.

Setelah memilih sekuritasnya, langkah berikutnya yakni menyiapkan persyaratan untuk membuka rekening efek mulai dari e-KTP, buku tabungan hingga NPWP. Karena saat ini pembukaan rekening efek sudah serba online maka pembukaan rekening online berbasis aplikasi semisal di aplikasi IPOT besutan PT Indo Premier Sekuritas makanya bisa dilakukan dengan cepat dan mudah. Pembukaan rekening efek sudah bisa dilakukan kurang dari 1 jam.

2. Top up dana investasi

Setelah pembukaan rekening efek dilakukan, langkah selanjutnya adalah top up dana untuk investasi. Tip untuk top up dana investasi ini, yakni top up dengan dana yang kecil terlebih dahulu karena masih dalam tahap newbie. Hal ini juga untuk meminimalisasi kerugian. Semudah-mudahnya investasi saham, tentu butuh juga ilmu untuk melakukannya.

3. Ikuti training

Nah, langkah ketiga untuk memulai investasi saham, yakni membekali diri dengan pengetahuan. Ilmu pengetahuan tentang saham adalah kunci utama bila mau memulai investasi saham. Sekuritas tempat membuka rekening efek biasanya juga memberikan pelatihan atau training untuk para newbie. Menariknya, di sejumlah sekuritas pelatihan atau training diberikan secara gratis, semisal di Indo Premier Sekuritas yang memberikan pelatihan-pelatihan gratis dengan jadwal yang teratur.

4. Investasi saham

Setelah merasa memiliki ilmu yang cukup, langkah selanjutnya adalah aksi langsung investasi. Menariknya, investasi (jual-beli) saham kini sudah bisa dilakukan dengan mudah karena sudah serba online dan bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja dengan smartphone. So, jika kamu menginginkan hidup yang tenang dan sejahtera, yuk coba hidup lebih sederhana dan berinvestasi pada tempatnya mulai dari nol sekali pun.

Ikuti tulisan menarik Johanes Sutanto lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB

Terkini

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB