x

Iklan

Syarifudin

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 29 April 2019

Selasa, 28 Juli 2020 17:33 WIB

Nak, Ciptakan Masa Depanmu Sendiri. Di Dunia Ini, Tidak Ada yang Paling Hebat atau Paling Pekat

Nak, di masa Covid-ini. Ciptakan masa depanmu sendiri dengan membaca. Karena di dunia ini, tidak ada yang paling hebat atau yang paling pekat

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

NAK, KAMU MENCIPTA MASA DEPAN KAMU SENDIRI

Tetaplah membaca, sekalipun dalam kondisi yang sulit. Di wabah Covid-19 yang belum reda. Percayalah, bahwa di balik tiap kesulitan pasti ada kemudahan yang menyertainya. Karena kebaikan itu harus kamu kerjakan, ia tidak datang dengan sendirinya. Berbuat baik memang harus diperjuangkan, perlu ditebarkan ke belahan bumi manapun. Apapun kendalanya.

Berbuatlah, bertindaklah. Jangan berdiam diri.
Karena kebaikan hanya punya satu jalan. Harus tetap tumbuh, apapaun alasannya. Tanpa peduli diterima atau ditolak orang banyak. Seperti yang kamu lakukan di taman bacaan. Tetap membaca buku, sementara di luar sana sibuk bermain gawai.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kamu tahu, Nak. Di luar sana, betapa banyak mereka yang meminta kepada Tuhannya setangkai bunga yang indah; tapi yang diterima hanya kaktus berduri. Berapa banyak pula yang menengadah berharap kepada Tuhan seekor kupu-kupu yang memesona; tapi yang diberi justru ulat berenyem.

Maka Nak, kamu tidak perlu sedih, tida usah kecewa apalagi marah. Karena semua itu sudah jalan-Nya. Lanjutkan saja membaca di taman bacaan, hingga tiba waktu indah untukmu di kemudian hari…

Karena dengan membaca.
Hari ini bisa lebih baik daripada hari kemarin. Namun, seandainya hari ini sama saja dengan hari kemarin, itu berarti kamu termasuk orang yang merugi.

Oke Nak, tetaplah membaca.
Ketahuilah, di bumi ini. Tidak ada orang yang terlalu hebat, tidak ada pula orang yang terlalu pekat. Semua terletak pada akhirnya. Asal punya niat dan mau bermanfaat ... #TBMLenteraPustaka #TamanBacaan #BudayaLiterasi

Ikuti tulisan menarik Syarifudin lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB

Terkini

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB