x

ilustrasi (pixabay.com)

Iklan

Moh Dzaky Amrullah @Dzaky.Amrullah

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 6 Maret 2021

Sabtu, 12 Juni 2021 23:09 WIB

Pentingnya Bahasa Indonesia

Bahasa indonesia berkedudukan sebagai bahasa kebangsaan dan bahasa resmi negara Republik Indonesia, tidak heran jika bahasa ini banyak memiliki fungsi dan kedudukan. Selain berkedudukan sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia juga memiliki banyak peran penting. untuk mengetahui lebih dalam apa peran dan kedudukan bahasa Indonesia dalam berbangsa dan bernegara, mari baca sampai selesai tulisan ini.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bahasa indonesia berkedudukan sebagai bahasa kebangsaan dan bahasa resmi negara Republik Indonesia, tidak heran jika bahasa ini banyak memiliki fungsi dan kedudukan. Selain berkedudukan sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia juga memiliki banyak peran penting, diantaranya:

Bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Nasional.

Indonesia merupakan Negara maritim yang terdiri dari berbagai pulau. Selain terdiri dari berbagai macam pulau, indinesia juga memiliki banyak suku dan bahasa. Disini bahasa Indonesia berperan penting untuk menyatukan masyarakat dan suku yang berbeda bahasa. Maka sepatutnya hal ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi Indonesia karena sudah menunjukkan kebisaannya dalam menyatukan perbedaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adanya sebuah bahasa yang dapat menyatukan berbagai perbedaan bahasa dan suku, suku-suku bangsa dapat mengidentifikasikan diri sebagai suatu bangsa melalui bahasa tersebut. Sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia berkedudukan di samping bendera dan lambing Negara, maka dari itu bahasa Indonesia harus memiliki identitas tersendiri sebagai pembeda dari bahasa lain.

Banyaknya suku dan bahasa, Indonesia berpotensi mengalami masalah dalam kehidupan bermasyarakat. Perbedaan bahasa dari suku ke suku dapat menimbulkan kesalahapahaman dalam memahami suatu kalimat, maka bahasa Indonesia berfungsi sebagai pemersatu perbedaan tersebut. Selain dapat menyatukan berbagai suku, bahasa Indonesia disini juga berfungsi sebagai alat penghubung antardaerah dan antarbudaya.

Bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Negara.

Di dalam kedudukannya sebagai bahasa Negara, bahasa Indonesia berfungsi sebagai bahasa resmi kenegaraan. Dalam kaitannya dalam fungsi ini, bahasa Indonesia dipakai dalam berbagai macam kepentingan kenegaraan seperti upacara, dokumen-dokumen penting, kegiatan kenegaraan, baik secara lisan maupun secara tulisan. Diabaikannya pemakaian bahasa Indonesia dalam hal ini dapat mengurangi kewibawaan Negara.

Dunia pendidikan di Indonesia memerlukan seragam, tak hanya baju yang harus berseragam, bahasa pun harus bisa berseragam agar dapat dimengerti semua masyarakat yang mengenyam pendidikan. Bahasa yang berseragam ini harus ada di semua tingkat mulai dari tingkat kanak-kanak sampai tingkat tinggi.

Berkomunikasi menggunakan bahasa Indonesia juga perlu ditingkatkan dalam bidang pembangunan dan pemerintahan di tingkat nasonal. Jika bahasa yang digunakan adalah bahasa yang berbeda, maka akan berimbas pada keterlambatan pembangunan atau adanya disscommonication dalam pemerintahan.

Sebagai bahasa yang dapat menyatukan berbagai perbedaan, sepatutnya masyarakat mampu menggunakan dan memahami bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Ikuti tulisan menarik Moh Dzaky Amrullah @Dzaky.Amrullah lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu