x

Iklan

Ratna Deska Sari

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 7 Agustus 2021

Selasa, 10 Agustus 2021 11:35 WIB

Furniture Rotan untuk Hunianmu

Rotan menjadi tanaman yang sering dipakai untuk membuat furniture. Selain karena karakteristik yang ringan, awet, dan kokoh; furniture dengan bahan ini tergolong unik dan estetik. Terdapat beragam pilihan furniture rotan di pasaran. Berikut rekomendasi furniture rotan untuk hunian yang berkesan hangat dan alami.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Rotan menjadi tanaman yang sering dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan di Indonesia. Masyarakat Indonesia sering menggunakan tanaman ini sebagai bahan untuk membuat beragam produk dan karya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rotan memiliki sifat kokoh, ringan, awet, dan tahan lama, sehingga mudah dibentuk menjadi beragam produk. Selain karena karakteristiknya, produk dengan bahan ini memiliki bentuk yang unik dan estetik. Umumnya, produk yang sering ditemui adalah produk home & living.

Kita dapat menemukan furniture, dekorasi, dan perabotan berbahan rotan di Indonesia dengan mudah. Furniture ini dapat menjadi pilihan ketika kamu ingin memiliki hunian bernuansa hangat dan alami. Berikut rekomendasi furniture berbahan rotan yang dapat kamu pilih untuk mempercantik hunianmu. 

Kursi Rotan

Kamu dapat menggunakan kursi ini di ruang tamu, ruang makan, hingga kamar tidur. Tidak hanya untuk kebutuhan interior, kursi ini juga cocok diletakkan di luar ruangan, seperti di balkon atau teras rumah.  

Ketika akan membeli kursi ini, sesuaikan gaya dengan lokasi kursi agar terasa nyaman saat digunakan. Jangan lupa tambahkan meja kecil untuk melengkapi dan mempercantik tampilan ruangan.  

Lemari Rotan

Menggunakan lemari rotan tidak kalah menarik dari lemari kayu. Biasanya, desain lemari ini akan dibuat menyatu dengan kayu. Keunggulannya, lemari ini berbobot ringan tetapi kuat.

Lemari dengan bahan ini memiliki tampilan unik dan cantik. Ada desain lemari dengan satu pintu, lemari dua pintu, lemari disertai laci atau drawer, dan lainnya. Memiliki lemari ini akan menambah kesan klasik pada ruanganmu.

Dekorasi Rotan

Ada beragam dekorasi rotan yang dapat kamu temui di pasaran. Ada keranjang pakaian, cermin dengan anyaman di pinggirannya, tatakan pot, drawer, cover lampu, dan lainnya. Tiap dekorasi memiliki fungsi dan keunikannya masing-masing. Menggunakan dekorasi ini tidak hanya akan mempercantik tampilan ruanganmu, tapi juga akan memberikan kesan nyaman pada ruangan.

Itulah ragam produk berbahan rotan yang menjadi rekomendasi. Selain kursi, lemari, dan dekorasi; masih ada lagi produk dengan bahan ini di pasaran yang dapat kamu explore. Yuk tata interior hunianmu dengan produk buatan Lokal!

Ikuti tulisan menarik Ratna Deska Sari lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB

Terkini

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB