x

Iklan

GUSPITER DHARMAWAN

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 Maret 2022

Selasa, 31 Mei 2022 06:10 WIB

Riset Pasar dan Pengembangan Produk Baru

tentang Market Research and New Product Development

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

ARTIKEL ILMIAH (Market Research and New Product Development)
MEMBUAT PRODUK AGAR DITERIMA DI MASYARAKAT
Oleh: Guspiter Dharmawan 115190325
Universitas Tarumanegara

    Perkembangan jaman sudah memasuki Industy 4.0 yang berarti sebuah era industri digital dimana seluruh bagian yang ada di dalamnya saling berkolaborasi dan berkomunikasi secara real time dimana saja kapan saja dengan pemanfaatan IT (teknologi informasi) berupa internet dan CPS, IoT (Internet of Things) dan IoS (Internet of Service) guna menghasilkan inovasi baru atau optimasi lainnya yang lebih efektif dan efisien (Herman dkk 2015); selain itu. Revolusi Industri 4.0 dapat menyatukan dunia digital dan fisik serta menawarkan peluang baru untuk mengumpulkan, menyebarkan dan menggunakan informasi hal ini dapat meningkatnya persaingan internasional serta peluang yang luas bagi perusahaan untuk memperluas usaha mereka. 
   Pengembangan produk baru akan menjadi sebuah terobosan strategik untuk memecahkan situasi kebutuhan akibat karena persaingan bisnis yang mulai jenuh. Produk baru bisa berbentuk new to world product, new category entries, line extension, product improvement, repositioning dan cost reducation yang dapat membuat sebuah perusahaan dapat menguasai pasar. Namun menghasilkan produk bukanlah sesuatu yang mudah karena pada kenyataanya lebih banyak produk baru yang gagal dibandingkan mengembangkan produk karena seringkali disebabkan oleh kesalahan riset pasar dalam memenuhi kebutuhan konsumen karena gagal menemukan ide produk yang baru sehingga diperlukan melakukan riset pasar terlebih dahulu. 
Sebelum membahas riset pasar, Apa itu new product development? 
New Product Development adalah proses dalam menciptakan sebuah layanan jasa atau produk mulai dari konsep sampai siap dipasarkan. Dalam melaksanakan kegiatan pengembangan produk, haruslah melalui tahapan- tahapan tertentu yang dapat menekan resiko sekecil mungkin karena dalam menghasilkan produk baru memerlukan dana yang besar dan memakan waktu yang banyak. Menurut Sivasubramaniam et al. (2012) faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan perusahaan untuk berkembang dengan sukses dan memperkenalkan produk baru dapat juga dipengaruhi oleh kepemimpinan tim, kemampuan tim, komunikasi eksternal, kejelasan tujuan dan kekompakan kelompok dan pengalaman yang cukup dan dipimpin oleh seorang pemimpin transformasional, lebih berhasil dalam mengembangkan produk baru. Selain itu Menurut  dalam menghasilkan new product development memerlukan: 
⦁    Pemunculan Gagasan (Idea Generation) 
Ide untuk menciptakan produk baru dapat dikumpulkan melalui riset pasar.  Kata riset pasar memang sudah terdengar familiar di telinga kita. Namun kenyataannya, penerapan masih jarang pebisnis yang membuka bisnis dengan melakukan riset pasar, padahal riset pasar berperanan penting dalam mendorong keberhasilan, keberlanjutan, dan keunggulan kompetitif suatu perusahaan.

Apa itu riset pasar ?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut ( Maholtra , 2005) Riset pasar adalah  penggunaan informasi secara sistematik dan objektif untuk membantu manajemen membuat yang berhubungan dengan idetifikasi dan penyelesaian masalah. Riset pasar dapat dilakukan oleh perusahaan itu sendiri, atau oleh perusahaan pihak ketiga yang mengkhususkan diri dalam penelitian pasar dengan melihat kebutuhan pelanggan (user innovation), department R&D (memiliki ilmu, pengetahuan dan teknologi) di dalam perusahaan, pesaing, teknologi, ataupun melalui open innovation yang dapat menggunakan metode penemuan etnografis (mencari pola dan kebiasaan pengguna). Subjek uji biasanya diberi kompensasi dengan sampel produk dan uang untuk waktu mereka. Riset pasar adalah komponen penting dalam penelitian dan pengembangan (R&D) produk atau layanan baru. Selain itu juga dalam memunculkan gagasan produk harus melakukan sesuatu yang berbeda mungkin dari segi produk, kualitas, maupun harga dan dapat juga membuat busniness model canvas/ business model lean canvas untuk membantu dalam menciptakan suatu produk. 

 

⦁    Penyaringan gagasan (Screening Idea)
Penyaringan ini dilakukan agar bisa mendapatkan ide produk yang benar-benar layak untuk dilanjutkan ke tahap selanjutnya, sehingga dapat meminimalkan risiko gagal, serta untuk memilih ide produk yang dinilai sempurna. 
⦁    Pengembangan dan Pengujian Konsep (Concept Development and test) 
Mengembangkan dan mengubah ide produk menjadi konsep produk baru.
⦁    Strategi Pemasaran (Marketing Strategy) 
Membuat strategi pemasaran agar produknya dapat dikenal orang banyak dan target konsumennya. Strategi pemasaran yang harus dikembangkan dimulai dari strategi awal, yakni peluncuran produk baru ke pasar, sampai produk tersebut dapat diterima oleh pasar mulai menampilkan perkembangannya.
⦁    Analisis Bisnis (Business Analysis) 
Menganalisis dan meng-evaluasi terkait daya tarik bisnis pada produk baru yang sudah ditetapkan sebelumnya.
⦁    Pengembangan Produk (Product Development) 
produk yang sedang dikembangkan tersebut umumnya belum produk yang sebenarnya namun hanya prototipe dan di tahap ini konsumen juga dapat meng-evaluasi terkait produk pra-rilis atau prototipe produk karena sangat berguna dan bermanfaat dalam tahap pengembangan produk. 
⦁    Pengujian Pasar (Market Testing)
 uji pemasaran pada pasar yang sesungguhnya, namun dalam skala kecil saja . Dimana perusahaan dan pihak pemasar akan mendapatkan gambaran dan juga pengalaman terkait pemasaran produk tersebut, sebelumnya nantinya benar-benar dijual dalam skala yang lebih luas
⦁    Komersialisasi (Commercialization)
Pada tahap ini perusahaan dapat memutuskan apakah produk baru tersebut dapat diluncurkan, ditunda, atau bahkan ditingkatkannya.
Hal yang perlu diperhatikan jika ingin menghasilkan produk baru adalah
⦁    Adanya permintaan pasar yang harus diukur secara kuantitatif, kualitatif dan dengan melihat pasar yang potensial dan harus menentukan ingin memperkenalkan produk baru atau memperbaruhi produk yang sudah ada atau memperkenalkan produk baru yang benar benar baru tidak hanya di modifikasi dari produk yang sudah ada. 
⦁    Produk yang dibuat harus menggunakan standar sosial, standart perusahaan, citra perusahaan dan tujuan perusahaan dan harus peduli akan lingkungannya karena jaman sekarang orang mulai  menyadari pentingnya lingkungan contohnya kemasan yang ramah lingkungan, tidak menggunakan bahan kimia dan lain- lain.  
⦁    Dalam merencanakan produk harus disesuaikan dengan budget yang ada, waktu, serta fasilitas, dan sumber daya manusianya harus sesuai. 

Selain itu juga terdapat pendukung dan penghambat dalam membuat produk baru
⦁    Adanya Teknologi. Dengan adanya teknologi maka dalam menciptakan produk harus dapat memanfaatkan kecangihan teknologi yang ada  saat ini misalnya dalam membuat produk baru karena sangat membantu karena dapat mempercepat proses produksi, membantu menciptakan produk baru, proses pemasaran sehingga dapat meningkatkan penjualan misalnya memakai Instagram ads, youtube ads, website, blog,sehingga meningkatkan brand awareness. 
⦁    Keinginan dan kebutuhan konsumen karena padajaman sekarang konsumen ingin mendapatkan kemudahan sehingga dituntut agar menghasilkan produk yang cepat karena jika tidak maka permintaan konsumen akan menurun dan beralih ke hal yang lain, hal ini juga mempengaruhi masa hidup produk dan terjadi kejenuhan pasar sehingga harus dimanfaatkan untuk memunculkan produk baru.  
⦁    Adanya persaingan antar penjual untuk mendapatkan pelanggan sehingga harus menciptakan produk dan value yang berbeda dari yang sudah ada. 
⦁    Peraturan pemerintah yang terkadang dapat menghambat misalnya pajak yang tinggi, masalah perizinan dan lain- lain. 

    Oleh karena itu agar menghasilkan produk yang diterima oleh masyarakat harus dipersiapkan dan di rencanakan dengan matang kalau tidak hanya akan membuang waktu, tenaga dan uang.  Terima kasih dan semoga bermanfaat 


REFRENSI 
http://library.binus.ac.id/eColls/eThesisdoc/Bab2/BAB%20II_11-55.pdf
https://docplayer.info/30917502-New-product-development.html 
https://www.kompasiana.com/celinekim2903/62415785bb44864ec55318b2/inovasi-dan-pengembangan-produk-baru 
https://www.emerald.com/insight/content/doi/10.1108/02621710810916277/full/html?skipTracking=true 
https://www.kompasiana.com/mnahrowi/5cce83c28d947a29136ad166/proses-pemasaran-produk-baru-melalui-internet-new-product-development-npd 


 
 

Ikuti tulisan menarik GUSPITER DHARMAWAN lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler