x

Timnas U-16 Saat berlaga di Piala AFF di Yogyakarta, Indonesia. Foto: Antara

Iklan

muhammad rizal

Pemula dan terus belajar
Bergabung Sejak: 27 Maret 2022

Selasa, 16 Agustus 2022 15:37 WIB

Selanjutnya Kualifikasi Piala Asia U-17

Indonesia berhasil mendapatkan Piala AFF U16 kedua semenjak terakhir didapatkan pada tahun 2018. Dengan modal sebagai jawara kawasan ASEAN, Indonesia memiliki tugas yang lebih tinggi untuk dapat menyamai prestasi Timnas Senior Indonesia, yaitu lolos Piala Asia U17 2023.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Pada Jumat (12/8) Timnas U-16 Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022 untuk kedua kalinya. Di tengah persiapan Timnas U-16 Indonesia yang pas-pasan baik dari segi waktu, ujicoba dan skuad yang minim pengalaman internasional tentu membuat banyak publik awalnya meragukan kemampuan skuad ini. Namun, Timnas U-16 Indonesia di bawah naungan pelatih Bima Sakti mampu menunjukkan tren yang signifikan dari hari ke hari dan mendapatkan puncak prestasi dengan menjuarai Piala AFF U16 menjadikan Stadion Maguwoharjo, Sleman sebagai saksi prestasi tim ini.

Hal tersebut terlihat dari pertandingan pertama ketika melawan Filipina, dimana Timnas U-16 Indonesia seperti mengalami rasa gugup sehingga permainan tidak mampu keluar secara maksinal, walaupun Indonesia bisa memenangkan pertandingan. Keadaan mulai membaik saat mulai berhadapan dengan Singapura dan Vietnam, saat itu Indonesia seperti sudah menemukan pakem pasti akan bermain seperti apa hingga akhir berlanjut membaik sampai babak final. Dengan pertandingan yang menguras tenaga dan pikiran, tentu tim ini sudah mengalami peningkatan tentang bagaimana menghadapi laga-laga penting dan krusial.

Untuk itu, euforia kemenangan Timnas U-16 Indonesia harus segera disudahi dan sudah selayaknya pelatih kepala Bima Sakti mulai fokus menghadapi laga yang lebih penting, yaitu kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang akan diadakan mulai bulan oktober nanti. Karena tahun 2018 dan 2020, Indonesia sudah mulai rutin untuk kembali lolos ke Piala Asia U-17 setelah cukup lama absen. Maka dengan modal sebagai juara Piala AFF U16, sudah sewajarnya target untuk lolos ke Piala Asia U-17 wajib ditekankan agar menjaga asa untuk lolos Piala Dunia U-17 2023. Bima Sakti pun terbukti bukan pelatih sembarangan, karena pada kualifikasi Piala Asia U-16 yang diadakan pada 2019 Indonesia mampu lolos Piala Asia U16 di bawah naungan dirinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Walaupun pada akhirnya Piala Asia U-16 2020 dibatalkan karena adanya pandemi corona. Dengan modal pengalaman yang dimiliki para pelatih dan pemain yang sudah mampu menghadapi berbagai situasi pertandingan, Indonesia masih memerlukan beberapa ujicoba dan bila perlu pemusatan latihan di luar negeri. Hal tersebut perlu dilakukan untuk meningkatkan berbagai kemampuan dan melatih pemahaman permainan yang lebih baik lagi. Apalagi lawan-lawan yang dihadapi mulai tanggal 3 Oktober 2022 nanti bukanlah lawan sembarangan. Seperti Malaysia, Palestina, Uni Emirat Arab, dan tentu Guam tetap harus diwaspadai. Apalagi postur tubuh masih menjadi kendala, walaupun perlahan mulai ada perubahan bila dilihat sekilas dari skuad Timnas U-16 Indonesia sekarang yang cukup tinggi dan berisi.

Piala Asia U-17 2023 sebenarnya posisi yang seharusnya dikejar oleh Indonesia, di luar kelompok umur manapun. Karena untuk mampu mencapai posisi ditingkat dunia, kita harus mulai membiasakan diri bersaing ditingkat Asia agar terbiasa menghadapi tekanan dan permainan kelas Asia sehingga kesempatan untuk bersaing ditingkat lebih tinggi bisa kita raih. Menjadi peserta Piala Asia U-17 2023 pun menjaga asa timnas untuk lolos ke Piala Dunia U-17 2023 asalkan mampu lolos sampai semifinal, apakah mungkin kita akan melihat dua timnas (U-17 dan U-20) di Piala Dunia 2023 nanti? Semuanya tidak ada yang tidak mungkin bukan, selama dipersiapkan dan didukung dengan baik oleh suporter, pemerintah, dan tentunya PSSI.

Ikuti tulisan menarik muhammad rizal lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu