x

Dokumentasi Tim Pengabdian Masyarakat bersama Pemerintah Kecamatan Sumedang Selatan dan Pelaku UMKM SULTAN (Sumedang Selatan) dengan Slogan \x22Sumedang Melesat\x22.

Iklan

Wira Najahah

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 24 April 2022

Senin, 19 September 2022 18:53 WIB

Penguatan Keterampilan Pelaku UMKM Sumedang Selatan Secara Digital dan Kultural

Artikel ini mempublikasikan kegiatan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia yang dilakukan di Kabupaten Sumedang Selatan. Pengabdian Masyarakat tersebut diketuai oleh Dr. Fuad Gani, S.S., M.Si, beranggotakan Faisal Mujaddid, M.A, Moethia Anggraeni, S.Hum dan Wira Sakinatun Najahah, M.Hum. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan pelaku UMKM dalam pemasaran digital

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Universitas Indonesia telah menerjunkan Tim Pengabdian Masyarakat untuk melakukan penguatan skill pelaku UMKM pada Jum’at (16/9), di Kecamatan Sumedang Selatan. Seiring perkembangan teknologi yang semakin pesat, membuat tim pengabdi yang diketuai Dr. Fuad Gani, S.S., M.A berupaya meningkatkan kemampuan pengelola UMKM dalam pemasaran dan akuntansi digital.

Pengelola UMKM dilatih untuk mengelola administrasi usahanya melalui teknologi, informasi dan komunikasi yang mudah, murah serta dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun. Hanya dengan bermodalkan smartphone, pelaku UMKM dilatih untuk membuat design produk melalui aplikasi canva. Selain itu, pelaku UMKM juga dilatih melakukan pemasaran produknya secara online menggunakan sosial media melalui Intagram Ads. Sehingga informasi produk UMKM dapat tersebar luas dan pengelola dapat meningkatkan daya saing usahanya. Pelaku UMKM juga dilatih melakukan akuntansi sederhana secara digital menggunakan aplikasi BukuKas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anggota Tim Pengabdi Sedang Menjelaskan Mengenai Pemasaran Digital di Media Sosial Instagram<--more--> 

Tanpa meninggalkan sisi kultural berupa gotong royong dan kekompakan dalam masyarakat, pengelola UMKM dilatih untuk memasarkan produknya melalui media digital yang telah mereka gunakan. Oleh karenanya Kecamatan Sumedang Selatan menghimpun para pelaku UMKM di daerahnya untuk membuat komunitas yang saling mendukung usaha yang dikelola satu sama lain.

Kecamatan Sumedang Selatan terdiri dari sepuluh desa dan empat kelurahan. Menurut Drs. Marlina, M.Si, Camat Sumedang Selatan, “Setiap Desa sudah dibentuk kelompok UMKM, yang di dalamnya ada produksinya macam-macam misalnya aneka kripik dan berbagai jenis kuliner.” tuturnya.

Penjelasan Camat Sumedang Selatan Mengenai Kondisi UMKM di daerahnya

Ia melanjutkan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat mengenai pemasaran digital ini penting dilakukan, sebab masyarakatnya masih memasarkan produknya secara sederhana. Masyarakat perlu diedukasi mengenai cara memasarkan produknya dengan baik memanfaatkan media digital, sehingga tidak perlu membeli kamera atau smartphone yang mahal dan cukup menggunakan smartphone yang dimiliki saat ini untuk promosi produknya.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi diskusi antara Tim Pengabdi dengan para pelaku UMKM mengenai kendala usaha yang dialami berkaitan dengan pemasaran produknya. Pemerintah Kecamatan Sumedang Selatan menyambut baik kerja sama Universitas Indonesia dalam pengabdian masyarakat ini dan berharap program ini akan berlanjut di masa mendatang.

Ikuti tulisan menarik Wira Najahah lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler