x

Poster

Iklan

Indonesiana

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Jumat, 21 Oktober 2022 16:55 WIB

Indonesiana.id akan Hadir di Jakarta International Literary Festival

Jakarta International Literary Festival kembali digelar di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Sabtu-Rabu, 22-26 Oktober 2022. Tempo hadir memeriahkan acara ini selama lima hari dengan serial diskusi dan pemabacaan puisi dengan tagline Ngopi Sore Tempo. Indonesiana akan mengisi salah satu sesi diskusi. Kesempatan terbuka bagi anda yang ingin tampil membaca puisi. Simak jadwal lengkapnya.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Jakarta International Literary Festival kembali digelar di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Sabtu-Rabu, 22-26 Oktober 2022. Tempo hadir memeriahkan acara ini selama lima hari dengan mengangkat tema “Ngopi Sore Tempo: Sastra, Kota, dan Media”.

Serial kegiatan sudah disiapkan, anbtara lain, ngopi bersama Tempo, diskusi, dan pembacaan puisi. Asara ini juga bisa dimanfaatkan sebagai ajang temu penulis Indonesianaid dan member grup Teroka dan Indonesiana.

Kami membuka panggung bagi Sahabat Tempo yang ingin membaca puisi di acara Jakarta International Literary Festival di booth Tempo, Sabtu-Rabu, 22-26 Oktober 2022. Durasi pembacaan karya puisi maksimal 5 menit setiap penampil.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Akan ada hadiah menarik buat pembaca puisi dan hadirin yang beruntung. Mari membaca dan menyimak puisi! 

Bagi yang berminat tampil silakan daftar di: bit.ly/BacaPuisiBersamaTempodiJILF

Jadwal Acara

Sabtu 22 Oktober pukul 16.00
Topik: Mencari Tokoh Sastra Indonesia: Penghargaan Sastra untuk Apa?
Narasumber: Seno Joko Suyono
Moderator: Iwan Kurniawan

Minggu 23 Oktober pukul 14.00
Topik: Merekam Kota: Bagaimana Menulis Catatan Perjalanan yang Asyik?
Narasumber: Arif Zulkifli
Moderator: Nana Riski

Senin 24 Oktober pkl 16.00
Topik: Racun Sosmed dalam Bahasa
Narasumber: Uu Suhardi
Moderator: Dheayu Jihan


Selasa 25 Oktober

Sesi 1 pukul 14.00
Topik: Menembus Meja Sastra di Media Massa
Narasumber: Mustafa Ismail
Moderator: Nurdin Kalim


Sesi 2 pukul 16.00
Topik: Membangun Komunitas Sastra Daring (Pengelola Indonesiana.id)
Narasumber: Tulus Wijanarko
Moderator: Yudha Iqbal Maulana


Rabu 26 Oktober pukul 16.00

Topik: Lingkungan Kota: Antara Pencemaran dan Ilham
Narsum: Dodi Hidayat & Zen Hae
Moderator: Tiffani Angelica

Ikuti tulisan menarik Indonesiana lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler