x

Iklan

Abdul Mukhid

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 24 Oktober 2022

Senin, 24 Oktober 2022 15:32 WIB

Beraneka dalam Satu Bahasa

Ini puisi pesanan untuk anak saya sekolah dasar kelas 6. Puisi dilombakan di kelas dan dia masuk seleksi finalis antarkelas. Sayang dia tidak bisa ikut final karena kena demam.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Negeri mana dengan ribuan pulau

Bermacam suku bangsa dan bahasa

tapi dipersatukan oleh satu bahasa?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Itulah Indonesia!

 

Dari Aceh hingga Papua

Dari Banjar sampai Madura

di gunung, bukit dan samudra

di desa maupun kota

kita tetap bisa saling sapa

dengan satu bahasa: bahasa Indonesia!

 

Jika engkau harus terbang

ke lain pulau dan menyeberang

tak perlu takut atau bimbang

dengan siapa pun kau bisa berbincang

dengan satu bahasa tanpa berbilang

 

Banyak negeri porak poranda

karena beda suku dan bahasa

Tapi kita tidak!

Kita tetap satu jua

di bawah naungan Garuda

dalam Bhinneka Tunggal Ika

17 Oktober 2022

Ikuti tulisan menarik Abdul Mukhid lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 hari lalu