x

Iklan

Alifia Nabila

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 9 Mei 2022

Rabu, 7 Desember 2022 05:52 WIB

Membiasakan Diri untuk Membaca

Apa itu membaca? Seberapa sering kalian membaca? Jenis buku apa yang kalian suka baca? Pernahkah kalian membaca bersama orang tua? Pengaruh dan manfaat membaca? Pada artikel ini saya akan membahas tentang membaca, peran orang tua dalam membaca bersama, dan pengaruh dan manfaat dalam membaca.  mari kita simak bersama-sama

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Apa itu membaca? Seberapa sering kalian membaca? Jenis buku apa yang kalian suka baca? Pernahkah kalian membaca bersama orang tua? Pengaruh dan manfaat membaca? Pada artikel ini saya akan membahas tentang membaca, peran orang tua dalam membaca bersama, dan pengaruh dan manfaat dalam membaca.  mari kita simak bersama-sama

Apa itu membaca? Menurut Henny G. Tarigan dalam buku berjudul Teknik Pengajaran Keterampilan Berbahasa (1987) mengatakan membaca adalah suatu proses yang dilakukan dan digunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang disampaikan penulis melalui kata-kata atau bahasa tulis. Oleh karena itu membaca buku dapat memperoleh pesan dituliskan penulis melalui kata-kata atau bahasa tulis.

Buku juga dikatakan jendela dunia, segala macam informasi dapat kita ketahui dengan membaca. Apabila ada hal yang kalian tidak mengerti, kalian bisa mencari buku sesuai dengan yang tidak dimengerti, lalu membaca dan mencari jawaban yang tidak dimengerti.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seberapa sering kalian membaca buku? Banyak membaca buku adalah kegiatan harus dibiasakan dari kecil. Namun, kegiatan membaca buku kurang diminati oleh beberapa orang, hal ini dapat diketahui dari pernyataan UNESCO yang menyatakan bahwa minat membaca masyarakat Indonesia memprihatinkan. Padahal kegiatan membaca buku bisa di mana saja dan kapan saja, pada saat waktu luang.

Jenis buku apa yang kalian suka baca? Buku menjadi sumber informasi tentang pengetahuan, kesehatan, hiburan dan sebagainya. Jenis buku sangatlah banyak seperti buku ilmiah, buku pelajaran, buku biografi, novel, komik, majalah, buku digital, dan sebagainya. Kalian dapat menyesuaikan buku yang Kalian baca dengan apa yang kalian butuhkan.

Pernahkah Kalian membaca bersama orang tua? Orang tua mempunyai peran untuk membaca bersama anak, hal ini dilakukan untuk membangun kebiasaan membaca seorang anak dan mengontrol buku bacaan yang dibaca seorang anak, misalnya kegiatan mendongeng sebelum tidur.

Pengaruh kegiatan membaca bersama orang tua dan anak, membangun kedekatan orang tua dan anak. Proses membaca bersama mengakibatkan adanya interaksi orang tua dan anak, interaksi yang terjalin membangun kedekatan orang tua dan anak.

Membiasakan diri untuk membaca juga mempunyai beberapa manfaat. yaitu:

  1. Menambah kosakata

Membiasakan membaca buku pada anak akan menambah kosakata, dilihat pada saat kita membaca buku lalu menemukan kata-kata yang sulit dan baru, mencari tau penjelasan kata tersebut dan menambah kosakata yang kita miliki. Semakin banyak dan beragam bacaan buku, maka akan mendapatkan kosakata dan penjelasan mengenai hal-hal yang belum kita ketahui.

  1. Menambah wawasan dan pengetahuan

Buku adalah jendela dunia, berisi berbagai macam informasi, memungkinkan adanya informasi baru yang selama ini belum kita ketahui, semakin banyak pengetahuan yang kita miliki, maka kita akan lebih siap untuk menghadapi kehidupan yang terjadi.

  1. Membaca dapat menjadi sarana hiburan

Membaca buku yang kita suka, dengan itu kita akan terhibur dan hal tersebut dapat mengakibatkan mengurangi rasa stres yang ada dalam tubuh, seperti mengeluarkan energi negatif dalam tubuh dan menggantikan dengan energi positif.

  1. Membaca dapat melatih kualitas memori

Banyak membaca akan melatih otak kita untuk terus bekerja dan berpikir, karena dengan membaca seseorang mendapatkan informasi baru, informasi tersebut merangsang otak kita untuk bekerja dan berpikir, hal tersebut mengakibatkan banyak informasi yang diserap dan membuat meningkatnya kualitas memori.

  1. Membaca juga melatih keterampilan

Melatih keterampilan digunakan untuk menganalisis suatu bacaan, menambah wawasan untuk dijadikan bahan tulisan, memperluas pemikiran pembaca dan meningkatkan konsentrasi dalam berfikir.

Menurut saya dalam membangun kebiasaan membaca membutuhkan keseriusan dan tekad kuat, dengan membaca kita mendapatkan banyak manfaat seperti menambah kosakata, menambah wawasan dan pengetahuan, sarana hiburan, melatih kualitas memori, dan melatih keterampilan. Kerena membiasakan membaca tidak mudah, maka langkah yang bisa kita lakukan adalah menjadwalkan waktu untuk membaca, mencari buku yang sesuai, dan lingkungan tempat yang nyaman. Baik teman-teman, itu dia sekilas tentang membaca yang dapat Saya sampaikan semoga hal tersebut dapat menjadi informasi tambahan dan wawasan.

 

Ikuti tulisan menarik Alifia Nabila lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB

Terkini

Sengketa?

Oleh: sucahyo adi swasono

1 jam lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB