x

Iklan

Rutan Demak

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 30 September 2022

Sabtu, 27 Mei 2023 14:09 WIB

Rutan Demak Mengoptimalkan Fungsi Kehumasan dalam Membangun Citra Positif dan Transparansi

Untuk meningkatkan transparansi, memperkuat hubungan dengan masyarakat, dan memberikan informasi yang akurat dan terpercaya serta glorifikasi kegiatan positif, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, ikuti penguatan tugas dan fungsi kehumasan guna menciptakan publikasi yang berkualitas secara virtual, Rabu (24/05/2023). 

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Demak- Untuk meningkatkan transparansi, memperkuat hubungan dengan masyarakat, dan memberikan informasi yang akurat dan terpercaya serta glorifikasi kegiatan positif, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, ikuti penguatan tugas dan fungsi kehumasan guna menciptakan publikasi yang berkualitas secara virtual, Rabu (24/05/2023). 

Dalam era komunikasi digital yang semakin berkembang, Rutan Demak menyadari pentingnya peran kehumasan dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat dengan cara yang efektif dan tepat. Dengan memperkuat tugas dan fungsi kehumasan, Rutan Demak berharap dapat membangun citra yang positif, mengedukasi masyarakat, serta mengurangi kesenjangan informasi antara lembaga pemasyarakatan dan publik.

Salah satu langkah yang diambil oleh Rutan Demak adalah peningkatan kualitas publikasi. Rutan Demak telah mempuyai website resmi yang berisi berbagai informasi terkait kegiatan dan program pembinaan yang dilaksanakan di dalam Rutan. Situs web ini tidak hanya menyajikan informasi tentang tugas dan fungsi Rutan Demak, tetapi juga memberikan pemahaman tentang program pembinaan WBP dan pelayanan publik bagi masyarakat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kepala Rutan Demak Riski Burhannudin mengungkapkan bahwa, penguatan tugas dan fungsi kehumasan ini merupakan upaya serius lembaga dalam mewujudkan transparansi dan memperbaiki citra positif lembaga.

“Dengan kehumasan yang solid dan terus menunjukkan kreatifitas dan konsistensi, kami meyakini citra positif lembaga di masyarakat akan baik. Selain itu, informasi-informasi berkualitas tentang kegiatan Rutan akan diterima dan dipahami dengan mudah oleh masyarakat”, ujar Riski Burhannudin.

Dengan penerapan langkah-langkah penguatan tugas dan fungsi kehumasan, Rutan Demak berharap dapat menciptakan publikasi yang berkualitas dan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang lembaga pemasyarakatan. Kegiatan penguatan ini di pimpin langsung oleh Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama Sekretariat Jenderal Kemenkumham.

Ikuti tulisan menarik Rutan Demak lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler