Guru: Pahlawan Bagi Anak Bangsa Indonesia
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBGaya mengajarnya benar-benar keren dan terkadang beliau juga mengajak kami untuk bernyanyi bersama sehingga pembelajaran tidak terlalu menegangkan.
“Pahlawan tanpa tanda jasa” itulah sebutan bagi para guru di negeri ini. Selain orang tua, merekalah yang telah mendidik dan membina kita sejak berada di TK sampai akhirnya kita dapat mengurus diri kita sendiri di perguruan tinggi maupun kehidupan masyarakat. Mereka telah membekali kita dengan berbagai ilmu yang mereka miliki sehingga kita pun dapat mengabdikan diri kepada negeri tercinta kita ini seperti halnya pengabdian mereka dalam menuntun generasi muda bangsa Indonesia menjadi pemimpin di masa yang akan datang. Mereka tidak mengharapkan balasan dari kita, tetapi hanya menginginkan hal yang terbaik bagi kita nantinya. Mereka juga tidak segan-segan menghabiskan waktunya hanya untuk kita walaupun sebenarnya mereka juga memiliki hal lain yang harus dilakukan.
Salah satu pahlawan di sekolah saya adalah Pak Bambang atau kami biasa menyebut beliau Mr. B. Beliau adalah guru Bahasa Inggris di sekolah saya dan sekaligus juga salah satu inspirator terbaik di sekolah. Saat saya melihat beliau berbicara dalam Masa Orientasi Siswa, saya benar-benar kagum dan ingin sekali diajar oleh beliau dan itu pun terwujudkan. Gaya mengajar beliau benar-benar keren dan terkadang beliau juga mengajak kami untuk bernyanyi bersama sehingga pembelajaran tidak terlalu menegangkan. Walaupun beliau mengajar Bahasa Inggris, ilmu beliau mengenai hal lain seperti politik, budaya, dan lainnya juga tidak kalah hebat dengan ilmu Bahasa Inggris beliau. Di samping belajar Bahasa Inggris, saya juga dapat menambah ilmu pengetahuan umum kami mengenai budaya, politik, dan hal lainnya melalui diskusi bersama beliau yang lebih menuntut kami sendiri untuk mengkritisi dan menanggapi masalah-masalah dalam bidang tersebut yang terjadi di sekitar kami.
Selain Pak Bambang, juga ada Bu Indah yaitu seorang guru Pendidikan Kewarganegaraan di sekolah saya. Sesuai pelajaran yang beliau ajarkan, beliau mengajarkan kami hal-hal yang menyangkut bidang sosial terutama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang baik seperti mengamalkan nilai-nilai pancasila. Selain itu, beliau juga memiliki semangat nasionalisme yang tinggi terhadap Indonesia ini. Hal itu terbukti dari gaya mengajar beliau yang benar-benar ingin memotivasi dan menyemangati kami, para generasi muda bangsa ini, agar menjadi semakin cinta dan dapat memimpin negeri ini menjadi lebih baik di masa yang akan datang. Salah satu cara beliau dalam menyemangati kami yaitu memulai pelajaran dengan yel-yel semangat sehingga kami pun dapat belajar dengan lebih bersemangat.
Guru lain yang cukup unik pula dalam mengajar di sekolah saya yaitu Pak Djoko, seorang guru Seni Budaya. Tepatnya beliau mengajar seni tari dan karawitan. Saya sendiri suka cara mengajar beliau dan ilmu yang diajarkan pun juga menarik sekali. Namun, di sekolah banyak pula siswa yang tidak begitu suka dengan beliau akan kedisiplinan beliau terutama dalam mengurus tata tertib sekolah. Walaupun begitu, beliau tidak begitu memedulikannya dan masih teguh mengajari kami agar kami dapat melestarikan dan lebih mencintai budaya kami sendiri di era globalisasi ini. Selain mengajar seni, beliau juga mengajarkan Bahasa Jawa dan tata krama yang sopan dan santun terutama dalam budaya jawa.
Berbicara mengenai tata tertib di sekolah, ada pula guru yang juga disegani akan kedisiplinan beliau dalam menegakkan ketertiban di sekolah yaitu Pak Yogi. Beliau adalah guru Fisika dan sekaligus ketua tim tata tertib di sekolah saya. Meskipun banyak siswa yang juga takut terhadap beliau, tidak sedikit pula menyukai beliau akan cara mengajar beliau. Menurut saya sendiri, Fisika bisa dikatakan sebagai pelajaran tersulit dari semua pelajaran IPA lainnya. Namun, beliau dapat menanamkan pola pikir dalam diri kami bahwa belajar Fisika itu mudah dan menyenangkan. Beliau memang terkesan tegas baik dalam mengajar maupun berurusan dengan tata tertib sekolah, tetapi saat waktu santai atau bersenda gurau, beliau juga bisa ikut tertawa sehingga suasana KBM tidak menegangkan seperti biasanya dan kami dapat memahami hal yang beliau ajarkan dengan mudah.
Ibu guru yang tidak kalah tegas dengan bapak-bapak di atas juga ada yaitu Bu Hakimah, seorang guru Bahasa Indonesia di sekolah saya. Beliau memang tegas dalam mengajar, tetapi justru ketegasan beliau membuat kami semakin bersemangat untuk mempelajari Bahasa Indonesia. Beliau juga sangat kritis terhadap masalah-masalah yang terjadi di Indonesia dan beliau juga sering mengajak kami berdiskusi mengenai masalah tersebut. Cerita-cerita beliau juga sangat inspiratif dan menarik sehingga pelajaran menjadi tidak begitu membosankan.
Merekalah beberapa dari pahlawan saya di sekolah yang telah menuntun kami sampai saat ini. Dari mereka, saya mendapatkan ilmu baru sekaligus motivasi seperti pentingnya memahami keadaan negeri kita sendiri, pentingnya mengemban semangat para pendahulu kita dalam memimpin negeri ini, pentingnya mencintai dan melestarikan budaya negeri kita, pentingnya kedisiplinan dan berpikir positif, dan pentingnya bersikap kritis terhadap masalah yang dialami Indonesia seiring berkembangnya globalisasi. Mereka juga tidak pernah menyerah untuk membina kita walaupun kita tidak atau kurang menghargai mereka. Mereka tiada hentinya memotivasi kita untuk belajar dengan benar agar kelak kita dapat memimpin negeri ini menjadi lebih baik. Tujuan mereka mulia yaitu ingin melihat kita sukses. Kita juga seharusnya berterima kasih kepada pahlawan kita ini dengan meneruskan tujuan mereka melalui mengabdikan diri kepada Indonesia sehingga generasi penerus kita nantinya juga dapat memimpin negeri ini dengan baik seperti yang pahlawan kita ajarkan. Terima kasih telah menjadi pahlawan anak bangsa dan saya harap nantinya saya juga dapat mendidik generasi penerus bangsa Indonesia.
#Tempo45
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Guru: Pahlawan Bagi Anak Bangsa Indonesia
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler