x

Iklan

L Murbandono Hs

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Pendidikan Praktis Ibu dan Anak: Sejak Hamil sampai Anak 6 Tahun (2)

Pendidikan praktis dan mudah sejak bayi dalam kandungan sampai anak berumur 6 tahun. Disusun berdasar referensi buku-buku para pakarnya.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

(Ilustrasi: cantikalamiku.com)

 

T I G A

Pemeriksaan Rutin dan Khusus Selama Kehamilan

 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Calon Ibu yang Berbahagia,

 

Dalam pemeriksaan Anda yang pertama, bila jelas anda mengandung, dokter atau bidan akan memeriksa ukuran pinggul anda. Ini untuk mengamati, apakah  susunan tulang bisa mudah dan normal bila kelak dilewati bayi. Dia juga akan mencatat berat badan dan tekanan darah Anda, setiap kali Anda datang.

 

Sejalan dengan perkembangan kehamilan, dokter akan mengadakan pemeriksaan teratur di bagian luar perut Anda. Tujuannya, pertama, untuk mendengarkan detak jantung dan posisi bayi anda. Kedua, untuk mengetahui pengembangan ukuran rahim peranakan anda.

 

Dokter juga memeriksa bagian-bagian dalam lain yang berguna bagi kehamilan anda. Terkait ini, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui, sebagai berikut:

 

 

 

Pemeriksaan Air Kencing

Setiap kali anda berkunjung ke dokter, dia akan meneliti air kencing anda. Ini untuk mengetahui kadar zat-zat tertentu dalam air kencing. Kadar zat telur yang bisa mengakibatkan keracunan, kadar gula yang menandakan penyakit gula, dll. Kemudian juga untuk mengetahui adanya sel-sel nanah yang menandai adanya infeksi.

 

 

Tekanan Darah

Dokter juga akan memeriksa tekanan darah anda secara teratur. Ini untuk menjaga agar kenaikan tekanan darah yang tidak normal bisa segera ditanggulangi.

 

Pemeriksaan Darah Untuk Sipilis

Sudah sejak awal kehamilan anda, dokter akan meneliti darah anda untuk mengetahui anda sipilis atau tidak. Ini sangat perlu. Kenyataan, banyak wanita tak menyadari dia dihinggapi penyakit tersebut. Padahal sipilis sangat berbahaya bukan hanya bagi ibu, tapi juga bagi bayi yang dikandungnya.

 

Hemoglobin (Sel Darah Merah)

 

Dokter juga akan memeriksa darah anda untuk mengetahui pemusatan hemoglobin. Ini dilakukan sebab banyak wanita menderita anemia, akibat kurangnya kadar hemoglobin. Dengan pemeriksaan ini, kelainan tersebut akan segera bisa diatasi.

 

 

Faktor Rh

 

Pemeriksaan lain yang akan dibuat dokter adalah terkait faktor Rh anda. Dia mungkin juga akan memeriksa faktor Rh suami anda, karena pertimbangan tertentu.

 

Rh itu apa?

 

Rh adalah nama suatu faktor yang ditemukan di dalam sel darah merah. Yang memiliki faktor ini disebut ber-Rh positif. Yang tak memiliki disebut ber-Rh negatif.  

 

Sejauh suami dan istri memiliki Rh yang sama, tak akan ada komplikasi dalam faktor Rh. Bila Rh ibu negatif dan Rh ayah positif, mungkin bisa terjadi kesulitan. Campuran jenis darah ini akan menghasilkan bayi ber-Rh positif. Di saat kelahiran, sel-sel Rh positif  bayi bisa menerjang masuk ke dalam aliran darah ibu. Sang ibu memperoleh  tambahan sel-sel Rh positif. Sampai pada titik ini, memang belum terjadi apa-apa antara ibu dan si bayi. Namun untuk selanjutnya, sang ibu akan terus mempunyai antibodi Rh dalam aliran darahnya. Dan dalam kehamilan berikutnya, antibodi darah ibu akan menerobos plasenta dan masuk ke darah bayi. Akibatnya, sebagian sel-sel darah bayi akan dibinasakan. Sang bayi dalam bahaya.

 

Namun anda tidak perlu cemas. Bila dalam kehamilan anda ternyata terdapat kesulitan berkenaan dengan Rh, dengan pemeriksaan seksama dokter anda, dia akan berusaha sedemikian rupa untuk menanggulangi kelainan-kelainan tersebut. Dengan transfusi-transfusi darah tertentu,  untuk bayi anda maupun anda sendiri, penggerogotan  sel-sel darah si bayi akan bisa diatasi.

 

 

Pemeriksaan Khusus

 

Agar bayi lahir normal, lancar, dan selamat, dokter anda akan senantiasa mencegah setiap ketidak-beresan yang ada selama masa kehamilan anda. Pemeriksaan-pemeriksaan tertentu dibuat dalam menanggulangi anemia, penyakit gula, kelainan jantung, TBC, dan penyakit gondok.

 

Memang, barangkali mesti dikeluarkan biaya tertentu untuk hal-hal tersebut. Semoga anda bisa mengatasi soal biaya tersebut. Sebab, itu semua dibuat demi kepentingan anda sendiri. Demi kesehatan anda. Demi keselamatan dan kesejahteraan bayi anda.

 

 

 

E M P A T

Bila Anda Merasa Tidak Enak Badan

 

 

Saat hamil, biasanya setiap wanita merasa lebih berbahagia. Namun mungkin di saat yang sama,  anda merasa ada kelainan dan rasa tidak enak di dalam tubuh. Beberapa komplikasi serius ada mungkin bisa terjadi, namun tidak perlu cemas. Dengan memperhatikan nasehat dokter anda, hal-hal tersebut akan bisa ditanggulangi.

 

 

Mual dan Muntah

 

Suatu hal yang sangat biasa dalam masa kehamilan, adalah munculnya “penyakit pagi”. Disebut demikian karena penyakit ini muncul pagi hari. Begitu anda bangun tidur, anda merasa mual terus-menerus. Hampir semua ibu pernah mengalaminya. Lebih-lebih di bulan-bulan pertama kehamilan.

 

Meski hal tersebut sangat biasa, mungkin anda jengkel juga bila setiap kali harus muntah-muntah. Tidak usah jengkel. Muntah-muntah ini bisa diatasi dengan memadukan diet-diet tertentu, istirahat, dan bila perlu, boleh juga menggunakan obat-obatan.

 

Diet? Itu artinya mesti mengusahakan perut selalu terisi. Makanan dan minuman yang anda butuhkan adalah yang banyak mengandung karbohidrat dan sedikit mengandung lemak. Apa boleh buat. Berat badan akan bertambah. Tidak langsing seperti ideal anda.

 

Mentega sering membuat mual. Maka gunakan sedikit-sedikit saja, saat rasa mual terasa menurun. Bila anda mempunyai kesulitan dengan minyak, anda bisa minta pertimbangan dokter untuk memakai vitamin D sebagai pengganti.

 

Untuk mengatasi rasa mual, biskuit juga menolong. Sediakan biskuit dan makan sewaktu-waktu bila perut terasa tidak enak. Malam hari, sediakan biskuit di samping tempat tidur. Makan satu dua biji di pagi hari, sebelum anda bangkit dari tempat tidur. Lalu istirahat sejenak, sekitar dua puluh menit. Makan biskuit dan berbaring. Ini lakukanlah terus sepanjang hari begitu terasa perut anda beraksi. Sedang bila anda bekerja, simpanlah biskuit ini di laci meja kerja anda. Makan sewaktu-waktu saat merasa mual.

 

Bila serangan pertama rasa mual berhenti, sebaiknya anda juga makan malam “teratur”. Menu makan malam ini terdiri atas sedikit daging, sayur-sayuran, kentang, selada dan tomat atau manisan.

 

Bila rasa mual telah teratasi atau lenyap, biasanya pada awal bulan ketiga kehamilan, anda bisa menghentikan diet. Itu berati karbohidrat berkurang dan berat anda menurun lagi. Namun seandainya pertambahan berat anda saat diet itu begitu banyak, anda masih tetap bisa mempertahankan berat tersebut sampai batas tertentu. Ini berguna untuk mengimbangi perkembangan ukuran dan berat bayi.

 

Dengan obat-obatan dan diet, rasa mual sering juga tidak teratasi. Maka yang perlu anda lakukan hanyalah beristirahat sebanyak-banyaknya. Anda mungkin akan heran, ternyata istirahat ini sama mujarab dengan diet.

 

Yang nyaris pasti,  rasa mual akhirnya lenyap sendiri, secara ajaib, saat usia kandungan sudah menginjak tiga bulan. Rasa mual sering muncul, bila jangka waktu antara jam-jam makan terlalu lama, atau anda sangat kecapaian.

 

 

Berbagai Gangguan Lain Pencernaan

 

Kentut, bersendawa, melilit, dan berdebar-debar. Apa penyebabnya? Ini bisa diakibatkan oleh sesuatu yang keliru dalam diet anda, gangguan pencernaan, dan tekanan kandungan pada perut atau jantung. Untuk mengatasi hal-hal tersebut, mohon anda lebih teliti lagi  dalam diet anda.

 

Hati yang berdebar-debar  bisa diatasi dengan makan sesendok krim (susu kental), satu setengah jam sebelum waktu makan. Bila berdebar-debar itu berlangsung terus-menerus, sebaiknya anda bicara dengan dokter. Jangan pernah mencicipi soda selama kehamilan. Di samping untuk mengatasi gangguan berdebar-debar, ini juga untuk mencegah hal-hal lain yang tidak diinginkan.

 

 

Otot-otot yang Menonjol

 

Sering urat-urat darah di kaki jadi menonjol dan sakit. Penyebab menonjolnya urat-urat darah adalah tidak lancarnya peredaran darah. Itulah sebabnya selama masa kehamilan anda dilarang berbusana atau memakai kaos kaki yang terlalu ketat. Ini akan mengakibatkan semakin besarnya tonjolan urat-urat darah anda.

 

Hal ini jarang terjadi pada bulan-bulan pertama kehamilan, namun sesudahnya.

Tonjolan urat-urat ini juga bisa ditolong dengan balutan-balutan yang baik yaitu pembalut elastis atau dengan kaos-kaos kaki tertentu.

 

Dengan berbaring-baring sepanjang hari, tonjolan urat kaki ini juga bisa diatasi. Ganjal kaki dengan bantal sehingga letak kaki anda lebih tinggi dari pinggul anda. Apabila anda duduk, usahakan kaki anda santai pada tumpuan kaki.

 

 

Wasir

 

Wasir adalah penggelembungan pembuluh darah di poros usus, dubur. Sering gatal, berdarah, sangat sakit. Umumnya ini terjadi karena terlalu memaksa buang air besar saat sembelit. Karena itu, cara terbaik mengatasi wasir ialah menghindari sembelit. Caranya? Dengan diet-diet  tertentu seperti telah diterangkan pada bab terdahulu. Apabila serangan wasir terasa begitu sakit, secepatnya hubungi dokter anda.

Di samping itu, banyak berbaring sepanjang hari dan duduk dengan kaki terangkat, sangat baik.  Ini akan membantu menanggulangi penderitaan wasir anda.

 

 

Rasa Gatal dan Gangguan Vagina

 

Para wanita hamil sering mengeluh sekujur tubuhnya gatal-gatal.  Ini bisa diatasi dengan mandi air yang dicampur soda atau tepung jagung.

 

Namun bila gatal-gatal itu akibat salah makan atau alergi karena obat-obat bius, anda harus ke dokter. Hal sama juga berlaku bila gatal-gatal itu terasa di liang vagina. Hanya dokter yang akan menentukan cara pencegahan dan pengobatannya.

 

Pada saat uumur kandungan cukup tua, mungkin dari vagina akan mengalir air ketuban  encer  berwarna kuning pucat. Hal ini normal dan wajar, cukup dijaga kebersihannya saja. Namun bila cairan amat kental, terlalu banyak,  atau diikuti rasa gatal, anda harus segera menghubungi dokter.

 

 

Bercak Kulit dan Rambut Rontok

 

Selama kehamilan, anda bisa menyaksikan tumbuhnya bintik atau bercak-bercak coklat di wajah anda. Kadang-kadang bercak-bercak ini menjadi semakin banyak dan memenuhi wajah.  Tidak perlu panik. “Topeng kehamilan” segera lenyap sesudah kelahiran.

 

Di bulan-bulan akhir kehamilan, mungkin rambut anda juga akan menjadi kering dan rontok. Jangan begitu menghiraukan hal ini. Rambut anda akan kembali normal setelah bayi lahir. Di samping itu, gangguan rambut ini bisa sedikit dikurangi dengan mencuci rambut (keramas) dan memijit-mijit kulit kepala secara teratur.

 

 

Kekejangan Urat-urat dan Pembengkakan Kaki

 

Menjelang akhir kehamilan anda, ada kecenderungan paha dan otot-otot kaki anda mudah kejang. Ini akibat gangguan peredaran darah. Urat-urat darah tidak bekerja sebagaimana mestinya.

 

Kekejangan juga mungkin akibat kurang kalsium. Silakan tanya ke dokter, mungkin anda butuh kalsium. Kekejangan bisa dihindari dengan BH yang baik dan sepatu datar atau bertumit pendek. Bila kejang muncul, pijit-pijitlah sedikit, pelan-pelan, dan jalan-jalan di kamar anda tanpa alas kaki.

 

Kadang-kadang kepala bayi menekan syaraf-syaraf tertentu, merambat ke bawah. Ini bisa  mengakibatkan rasa tertentu pada kaki. Ubahlah posisi anda, mungkin bisa menolong.

 

Menjelang akhir kehamilan ini juga, mungkin kaki atau pergelangan kaki anda mengembung dan bengkak. Ini khususnya terjadi bila anda habis duduk atau berdiri terlalu lama. Umumnya pembekakan tidak akan terjadi bila anda berbaring dan mengganjal kaki dengan bantal. Juga coba diperiksa, barangkali makanan anda terlalu banyak mengandung garam. Terpenting, bila pembengkakan kaki berlangsung terus-menerus, hubungi dokter anda segera.

 

 

Nafas Pendek dan Gangguan Punggung

 

Bila bayi dalam kandungan semakin berkembang dan mendesak organ-organ tubuh yang vital, mungkin nafas anda akan menjadi sedikit sesak. Ini normal, hanya gangguan kecil. Bila gangguan ini menyulitkan tidur anda, ganjal bahu dan kepala anda dengan bantal lebih tinggi. Namun bila pendek nafas ini menjadi keterlaluan, kunjungi dokter.

 

Di samping nafas sesak, selama kehamilan mungkin timbul rasa sakit di bagian bawah punggung anda. Hal ini bisa ditolong dengan balutan kain (kendhit) yang baik. Gangguan punggung ini tidak berbahaya. Akan hilang sendiri begitu bayi anda lahir.

 

 

Beberapa Komplikasi yang Serius

 

Selain gangguan-gangguan di atas, ada enam gangguan yang mesti dihadapi lebih serius. (1) Sakit kepala terus menerus dan tidak sembuh oleh obat biasa. (2) Tangan dan wajah membengkak. (3) Pandangan mata kabur. (4) Pendarahan dari liang vagina. (5) Demam. (6) Rasa sakit di sekitar perut

 

Bila anda menjumpai hal-hal seperti di atas, harus segera hubungi dokter. Khususnya tentang pendarahan vagina, ini mungkin tanda akan terjadinya prematur. Segera panggil dokter. Berbaring. Jangan minum obat apapun sebelum bicara dengan dokter.

 

 

 

L I M A

Popok, Peralatan, dan Perlengkapan  Bayi

 

Manakala bayi anda lahir, dia tidak hanya memerlukan popok. Masih cukup banyak peralatan dan perlengkapan lain yang ia butuhkan. Hendaknya anda mengusahakan agar bisa dilengkapi, sesuai kemampuan, demi kesejahteraan sang bayi.

 

Kamar Bayi

 

Bila mungkin, sesuai kemampuan, lebih baik bila bayi punya kamar sendiri. Kamar sendiri memungkinkan terbinanya kebiasaan tidur yang lebih baik bagi bayi. Sementara anda sendiri bisa istirahat lebih banyak.

Dengan ventilasi yang baik dan kamar yang tenang, tidur siang bayi tak akan terganggu. Hendaknya kamar bayi berdampingan dengan kamar anda. Bila sewaktu-waktu dia menangis, anda bisa cepat datang dan mengurus keperluannya. Kamar bayi hendaknya jangan lembab. Kamar lembab membawa akibat jelek bagi bayi anda.

 

Mungkin anda tak bisa menyediakan kamar tersendiri baginya. Maka berilah dia suatu tempat di pojok di mana popok dan peralatannya yang lain senantiasa tersedia. Yang penting, bayi anda bisa beristirahat dengan tenang.

 

 

Tempat Tidur Bayi

 

Tempat tidur permulaan bagi bayi, sangat baik bila dipergunakan kereta bayi. Di samping kereta bisa dipindah-pindah ke seantero rumah, juga bisa dibawa jalan-jalan ke serambi untuk menidurkan bayi. Panjang kereta bayi sekurang-kurangnya 80 cm. Bila si bayi punya kakak,  hati-hati. Si kakak iseng menengok adiknya, bisa membalikkan kereta.

 

Apapun macamnya tempat tidur bagi bayi anda, terpenting panjang dan lebarnya cukup bagi bayi untuk bebas menendang-nendang atau bergolek-golek. Pilihlah tempat tidur yang sisinya bisa dinaik-turunkan, yang alas kasurnya bisa diatur turun naik. Pada bulan-bulan pertama, tinggi kasur hendaknya sebatas pinggul anda. Dengan begitu anda tidak perlu terlalu membungkuk saat akan menggendong bayi.

 

Terkait tempat tidur bayi tersebut, juga perlu diperhatikan kasurnya. Kasur harus benar-benar kuat. Susunan tulang bayi masih amat lemah dan membutuhkan penyangga yang baik.  Perlu diteliti isi atau lapisan kasurnya. Isi kasur hendaknya empuk. Juga, anda mesti menyediakan seprei cukup banyak. Sekitar 4 sampai 6 lembar. Seprei sewaktu-waktu perlu diganti bila bayi ngompol. Seprei harus bisa menutup rapat seluruh kasur. Agar peralatan tempat tidur bayi lengkap, ada baiknya kalau disediakan perlak juga.

 

 

Peralatan Mandi Bayi

 

Peralatan mandi bayi hendaknya disimpan di dalam kamar. Bisa juga di kamar mandi, bila keadaannya lebih baik. Jika tidak amat lembab, anda bisa memandikan bayi di situ.

 

Berikut ini, beberapa peralatan mandi yang cukup memadai bagi bayi anda.

 

Meja mandi. Untuk memandikan bayi, sebaiknya anda memiliki sebuah meja mandi. Bisa dipergunakan meja biasa yang dialasi perlak, untuk mengurangi kerasnya meja.

 

Waskom atau ember. Sebagai pengganti meja mandi, anda bisa mempergunakan waskom atau ember untuk memandikan bayi anda. Ini mudah dan tidak begitu mahal. Pilihlah ember yang panjang dan oval. Tempat yang cukup luas ini akan membuat bayi anda senang saat dimandikan.

Bak mandi. Untuk memandikan bayi, anda memerlukan banyak perlengkapan. Perlengkapan-perlengkapan itu akan lebih praktis bila ditaruh di baki mandi atau keranjang tertentu. Beberapa hal yang dibutuhkan bayi saat mandi, antara lain:

  1. Sabun mandi bayi yang lembut (kini banyak dokter menganjurkan memakai sabun yang mengandung hexachloropin)
  2. Krim pembersih
  3. Peniti-peniti untuk gurita
  4. Kain-kain pel
  5. Kain lembut penggosok badan bayi
  6. Handuk, 4 sampai 6 helai, yang cukup lebar menutupi seluruh tubuh bayi
  7. Celemek (apron); ini berguna bila bayi rewel atau cebar-cebur

 

 

Popok Bayi

 

Beberapa pakaian yang dibutuhkan bayi antara lain gurita, baju, gaun, kimono, dan selimut mandi. Hendaknya semua pakaian disimpan di tempat yang telah tersedia dan dijaga jangan sampai lembab. Tujuan memberi pakaian, terutama memberi rasa nyaman bagi sang bayi. Bukan sekedar mencegah hawa dingin atau penyakit.

 

Selanjutnya perlu diperhatikan, bahwa bayi tak begitu membutuhkan pakaian mewah atau indah. Bayi lebih senang bila merasa hangat daripada dingin. Namun pakaian yang rangkap-rangkap akan membuat bayi gerah dan berpeluh. Maka, dibutuhkan kepekaan anda untuk mengatasi hal ini.

 

Bila rumah anda berada di daerah pantai, pakaian dari bahan-bahan katun kiranya cukup bagi bayi anda. Bila berada di daerah sejuk, pakaian bayi anda sebaliknya, memerlukan bahan dari kain-kain hangat.

 

Sebagai patokan, 10 daftar ini kiranya memadai untuk persediaan bayi anda:

 

  1. 3 sampai 6 baju, yang memakai gesper atau tali untuk memudahkan saat memakaikannya pada bayi anda. Ukuran baju hendaknya bisa dipergunakan bagi bayi berumur 2 sampai 6 bulan
  2. 2 sampai 4 kimono
  3. 4 sampai 6 gaun malam
  4. Beberapa kain lampin
  5. 2 pasang sepatu bayi
  6. Baju hangat
  7. Topi
  8. 4 sampai 6 helai selimut
  9. 4 lusin popok; gurita secukupnya
  10. Peniti secukupnya

 

 

E N A M

Tugas Sang Ibu Sebelum dan Sesudah Melahirkan

 

 

Bulan-bulan akhir menjelang kehamilan, waktu terasa lambat. Anda gelisah dan sulit tidur. Itu biasa dan wajar. Lebih baik santai dan tentramkan  jiwa anda. Pergi ke luar rumah melihat-lihat pemandangan, mengunjungi teman, atau nonton film. Semuanya ini akan membuat waktu cepat berlalu. Membuat kerisauan diri anda teratasi.

 

Yang penting dalam waktu-waktu tersebut anda bersiaga dengan terus menekuni persiapan-persiapan yang telah anda buat. Seperti istirahat, perhatian atas makanan, teratur mengunjungi dan selalu mengikuti petunjuk dokter. Juga jangan dilupakan menghirup udara segar dan menikmati sinar matahari sebanyak mungkin.

 

 

Yang Perlu Dibawa Ke Rumah Bersalin

 

Awal bulan kesembilan kehamilan adalah saat anda berkemas dengan tas dan koper anda. Yang perlu anda bawa ke rumah bersalin antara lain: gaun atau gaun tidur yang enak dipakai sehari-hari, daster, sandal jepit, tas kosmetik dengan isinya, kain pembalut (kendhit), buku-buku, radio, atau alat-alat tulis untuk mengisi waktu. Untuk hal-hal tertentu yang lain, bicaralah dengan dokter atau pihak rumah bersalin.

 

Saat berkemas jangan lupa barang-barang yang diperlukan bayi bila nanti keluar rumah bersalin. Siapkan barang-barang tersebut di tempat yang mudah terlihat, atau memberi tahu suami anda. Kelak menjelang anda menuju rumah bersalin, sewaktu-waktu suami anda akan bisa siap membawa barang-barang tersebut.

 

 

 

Pembidanan

 

Pembidanan adalah proses fisik yang memungkinkan kelahiran bayi anda. Proses fisik ini dibedakan dalam tiga bentuk.

 

Pertama, saat kontraksi kandungan yang secara bertahap mendorong bayi ke liang peranakan. Desakan ini membuat liang terus melebar sampai memungkinkan bayi lewat. Dalam bentuk pertama ini, ibu tak perlu banyak mengeluarkan tenaga atau mengejan.

 

Kedua, dimulai saat rahim melebar sehingga bayi bisa melewatinya untuk masuk ke vagina. Di saat-saat ini anda dituntut mengejan, membantu mendorong bayi ke bawah menuju liang kelahiran. Ini bisa anda lakukan berkat otot-otot perut anda. Meski secara alamiah dan otomatis anda pasti melakukannya, namun dokter atau bidan akan memberi tahu anda. Hal tersebut akan mempercepat kelahiran. Bila bayi telah turun sampai di bawah pinggul, dokter akan memberesi kelahiran bayi dan plasenta (tembuni) anda.

 

Ketiga, adalah tahap sesudah kelahiran. Saat ini, akibat kontraksi kandungan, plasenta jadi terpisah dengan kandungan. Dokter akan mempercepat proses ini dengan menekan-nekan perut anda.

 

Beberapa minggu menjelang akhir kehamilan, mungkin anda akan mengalami kejang-kejang kecil di sekitar perut. Bila semakin lama kekejangan ini semakin berat, berarti ada kelainan dalam proses kelahiran bayi anda nantinya. Sebab proses yang normal senantiasa berkembang dan teratur. Segera hubungi dokter anda.

 

 

Tanda-tanda Mulainya Kelahiran

 

Calon Ibu yang Berbahagia,

 

Kelahiran bayi sudah dekat, bila anda menemui tiga gejala berikut.

 

Pertama, punggung anda sedikit sakit, sering diikuti sedikit kejang perut. Kontraksi ini akan berlangsung 10 sampai 40 menit, lalu mulai lagi setelah berhenti selama 10 sampai 30 menit. Bila jarak kontraksi untuk anak yang pertama berlangsung 5 menit, dan anak berikutnya 10 menit, sudah waktunya bagi anda menghubungi dokter.

 

Kedua, dari vagina keluar lendir kemerah-merahan bercampur darah.

 

Ketiga, dari vagina keluar air. Kadang-kadang ini tidak terjadi. Mungkin telah ditanggulangi dokter anda sebelumnya.

 

Bila tiga tanda di atas muncul, jangan makan makanan-makanan yang keras. Bila anda merasa masa bersalin telah dekat, minum saja yang benar-benar encer: air, kopi encer, atau teh.

 

 

Masa Penantian Ayah saat Anda di Ruang Bersalin

 

Begitu anda sampai di rumah bersalin, mungkin dokter mengatakan kelahiran bayi anda masih beberapa jam lagi. Setiap rumah bersalin mempunyai peraturan sendiri-sendiri. Ada yang mengijinkan suami menunggui terus istrinya. Ada juga yang tidak. Yang jelas, bahwa suami anda mesti menunggu, itu tidak mutlak. Banyak dokter memperhitungkan,  anda akan bisa istirahat lebih baik tanpa kehadiran suami anda.

 

Yang terbaik selidiki dulu rumah bersalin yang anda pilih, dengan segala peraturannya. Dengan begitu keputusan anda dan suami anda tidak tergesa-gesa. Bila buru-buru menentukan segala sesuatu terkait kelahiran ini, akan bisa membuat anda gelisah.

 

Bila telah berada di rumah bersalin, yang penting, anda mesti tenang. Anda telah mengetahui proses kelahiran bukan? Di samping itu, rasa takut hanya membuat anda sering kesakitan. Lamanya waktu proses bersalin macam-macam. Untuk bayi pertama sekitar 12 sampai 24 jam. Untuk bayi-bayi berikutnya sekitar 6 sampai 8 jam.

 

Bila kontraksi berlangsung terus menerus dan membuat anda terjaga, perawat akan memberi kapsul penenang agar anda bisa tidur. Sejam kemudian anda akan terbangun, begitu kontraksi semakin kuat dan semakin sering. Dokter mungkin akan memberi obat hypodermis untuk mengurangi rasa tidak nyaman anda. Lalu, dalam suasana kontraksi-kontraksi itu, anda akan tertidur lagi. Sementara itu dalam jangka waktu tertentu dokter akan memeriksa liang peranakan. Bila liang peranakan cukup melebar, berarti anda berada dalam tahap kedua proses kelahiran. Anda akan dipindahkan ke ruang khusus.

 

Tahap kedua kelahiran ini akan berlangsung sekitar 30 menit sampai 2 jam untuk bayi pertama. Dan 5 sampai 30 menit untuk bayi-bayi berikutnya.

 

Di saat ini anda akan diberi semangat untuk mengejan, bersama kontraksi kandungan anda, untuk mendorong bayi ke bawah. Dokter dan perawat juga akan memberi tahu kapan saat yang tepat untuk bernafas.

 

Apabila anda nyaris kehabisan tenaga saat mengejan dalam mendorong bayi keluar tersebut, dokter akan membantu anda dengan alat-alat. Tak perlu cemas dengan alat-alat kedokteran ini. Dokter akan memasukkan alat ini ke dalam vagina, menjepit kepala bayi, dan dengan hati-hati menariknya ke luar. Samasekali tidak berbahaya bagi bayi anda. Dan, lahirlah bayi anda! Dokter akan memperkenankan anda melihat dan menggendongnya untuk kali pertama. Begitu pula suami anda, akan menikmati kebahagiaan ini berdua, bersama anda.

 

 

Sesudah Bersalin dan Pengunjung

 

Jam-jam pertama sesudah bersalin sangat menentukan kesehatan anda untuk selanjutnya. Pada saat-saat ini anda akan terus diperiksa oleh dokter dan para perawat dengan seksama. Mungkin anda akan diperingatkan untuk mengurut dan melatih perut. Hal ini perlu, khususnya untuk menanggulangi cucuran darah yang sering terjadi setelah bersalin.

 

Terkait  pengunjung, tidak sedikit rumah bersalin yang amat keras aturannya. Jangan gusar. Peraturan tersebut dibuat demi kesejahteraan bayi anda dan anda sendiri. Itu agar anda bisa istirahat cukup dan terhindar dari kuman-kuman infeksi yang dibawa para pengunjung.

 

 

 Persiapan Kembali Ke Rumah

 

Sebelum meninggalkan rumah bersalin, perawat mungkin akan memberi tahu anda bagaimana mesti memandikan dan merawat bayi. Bahkan pihak rumah bersalin mungkin akan memperlengkapi dengan resep-resep makanan bayi sehari-hari. Tetap perhatikanlah hal tersebut, meski bayi anda menyusui, untuk berjaga-jaga.

Setelah sampai di rumah, apabila mungkin, akan lebih baik bagi bayi dan anda sendiri, andaikata tidak terlalu banyak pengunjung. Tentu saja ada kekecualian. Khususnya bagi orang yang mau membantu dalam pekerjaan rumah dan perawatan bayi, selama satu atau dua minggu. Maka anda bisa beristirahat cukup. Dalam kaitan ini,  bayi anda harus dijaga dari hawa dingin dan kuman-kuman infeksi dari mereka yang menengok anda.

 

Dokter anda akan memberi tahu apa yang seharusnya anda perbuat setelah berada di rumah. Sebaiknya dicatat apa yang dikatakannya, agar tidak lupa.

 

 

Istirahat dan Kecemasan Sesudah Melahirkan

 

Menyusui bayi adalah tanggung jawab penuh anda. Pupuklah semangat, anda akan mampu melakukannya. Meski harus menyusui bayi, namun tetap usahakan agar anda bisa istirahat. Bisa berbaring 2 kali sehari, masing-masing 1 ½ jam. Waktu terbaik untuk istirahat yakni saat bayi tertidur.

 

Sering terjadi, di saat-saat ini, tanpa alasan tertentu anda merasa putus asa. Tiba-tiba menangis. Tiba-tiba mengkhawatirkan bayi anda. Mungkin anda merasa bahwa sehabis melahirkan anda menjadi tidak menarik. Dan mungkin anda juga cemas, jangan-jangan suami anda sudah tidak tertarik lagi pada anda. Jangan begitu terkejut atas perasaan rawan ini. Terimalah saja  dengan hati tenang. Perasaan rawan itu akan berlalu sendiri bila kekuatan dan kepercayaan diri anda telah pulih.

 

Juga perlu diingat, suami anda juga memiliki rasa rawan seperti anda pula. Semula, dia penguasa. Namun menghadapi kehadiran bayi kecil itu, dia kebingungan. Betul, andalah bertanggungjawab dalam merawat bayi. Namun suami anda pun ingin dianggap penting pula terkait si bayi. Bantulah dia. Dalam kesibukan anda merawat bayi, berbuatlah sedemikian rupa hingga suami anda merasa tidak ditinggalkan. Dengan saling membagi pengertian, saling memberi menerima, rasa cemas tersebut akan mudah anda atasi.

 

 

Mandi

 

Di bulan-bulan pertama sesudah melahirkan, hendaknya anda mandi seka saja. Atau kalau ada, mandi di bawah pancuran. Setelah bulan pertama lewat anda bisa mandi biasa, dengan bak mandi. Hal ini perlu untuk mengatasi agar keluarnya air ketuban campur darah tidak terlalu berkepanjangan.

 

 

Datangnya Menstruasi Lagi

 

Beberapa bulan sesudah bayi lahir, umumnya anda tidak akan mendapat menstruasi. Bila menstruasi datang, itu berarti tidak teratur. Beberapa ibu bahkan tidak mendapat menstruasi selama mereka menyusui bayinya. Bila mampu, jangan berhenti menyusui bayi hanya karena menstruasi.

 

Kadang-kadang air susu ibu tidak begitu penuh di masa-masa ini, atau si bayi tampak gelisah. Bila demikian, berilah dia tambahan susu botol. Meski si bayi menyusu, namun sesekali membiasakan dirinya dengan botol, tetap baik.

 

Banyak wanita yakin tidak akan bisa hamil bila mereka menyusui dan tidak menstruasi lagi. Ini tidak benar.  Kehamilan bisa saja terjadi selama masa-masa ini.

 

 

Latihan-latihan Sesudah Melahirkan

 

Anda bisa melakukan latihan-latihan sederhana berkenaan dengan pernafasan dan otot-otot anda. Di hari-hari sesudah anda melahirkan, aman, dan memadailah kiranya bila latihan-latihan ini dilakukan di tempat tidur.

 

Tahanlah nafas semampu anda. Saat itu juga, bagian perut kembung dan kecangan. Istirahat. Kemudian kecilkan urat-urat dalam bagian bawah pinggul anda; lakukan seperti bila menahan buang air besar. Istirahat. Pada saat mulai, jumlah latihan sebanyak satu atau dua kali. Kemudian secara bertahap jumlah latihan diperbanyak. Terpenting, dalam jangka waktu teratur.

 

Bila tak ada nasehat-nasehat lain dari dokter, anda bisa melakukan empat latihan berikut.

 

Latihan Pertama

Bertopang pada tangan dan lutut, goyangkan pinggul seperti anjing mengibaskan ekor. Setiap kali tengok kepala ke arah goyangan pinggul sehingga garis pinggang tertekuk ke dalam, ke arah anda menengok.

 

 Latihan Kedua

Bertopang pada tangan dan lutut, gerakkan perut setinggi mungkin menuju tulang belakang, dan kencangkan otot-otot pinggul. Tundukkan kepala untuk melihat lutut. Punggung harus benar-benar melengkung. Lakukan selang-seling secara teratur. Ulangi sampai 5 kali.

 

Latihan Ketiga

Posisi sama seperti Latihan Kedua. Angkat kepala dan tatap langit-langit, lengkungkan punggung dan biarkan urat-urat pinggul mengendor. Ulangi 3 kali, lalu istirahatkan kepala pada lengan bawah. Ulangi 3 kali, 4 kali sehari.

 

Latihan Keempat

Berbaring pada punggung dan lutut dibengkokkan. Tarik nafas pelan-pelan, busungkan dada dan perut. Kempiskan perut sedalam-dalamnya, hingga tulang-tulang rusuk merenggang. Lapangkan nafas. Kempiskan perut dalam-dalam, tekan punggung bawah pada tempat tidur. Tahan. Lalu istirahat.

*****

 

 

Latihan Setelah Enam Minggu

 

Latihan Pertama

Latihan ini disebut “Unta berjalan”. Dari posisi berdiri, lalu membungkuk. Lekatkan telapak tangan di lantai, terpisah antara 12 sampai 18 cm dari kaki. Usahakan lutut benar-benar lurus, lalu jalan berkeliling dengan dua tangan dan dua kaki itu. Ulangi latihan ini 5 kali sehari.

 

Latihan Kedua

Berbaring pada punggung, tekuk lutut pada perut, sementara tangan merangkul lutut. Tarik lutut ke arah dada, tahan, lalu turunkan kaki pelan-pelan ke lantai. Istirahat. Ulangi 6 sampai 10 kali. Lutut diusahakan bisa menyentuh dada.

 

Latihan Ketiga

Duduk di bangku membelakangi dinding. Punggung, pantat, dan kepala menyentuh dinding. Tarik dagu ke dalam,  telapak kaki rata pada lantai. Tangan diangkat tinggi-tinggi, kempiskan perut sehingga bagian bawah tulang belakang menekan dinding, sedang lengan-lengan menyentuh telinga. Ulangi latihan ini sebanyak 5 kali.

 

Latihan Keempat

Duduk di lantai, tekuk lutut kanan dan telapak kaki rata di lantai. Tangan memeluk lutut. Renggangkan otot-otot punggung anda, dengan cara membungkuk. Tarik atau kempiskan perut sedalam-dalamnya dan kendorkan bahu. Ulangi latihan ini 10 kali, dan setiap kali berganti-ganti lutut.

 

Latihan Kelima

Berbaring pada punggung, tekuk lutut, telapak kaki rata pada lantai. Angkat kepala dan bahu dari lantai. Tangan berupaya meraih-raih bagian luar lutut kaki. Ulangi meraih bagian lutut kanan. Ulangi setiap gerakan sebanyak 3 kali. Istirahat.

 

Latihan Keenam

Posisi samaseperti latihan kelima. Dagu tertarik ke dalam, angkat kepala dari lantai sejauh mungkin, lalu turunkan pelan-pelan. Ulangi, kembangkan tangan ke depan, angkat bahu dari lantai. Usahakan untuk mencapai seluruh punggung. Ulangi 5 kali.

 

Latihan Ketujuh

Bertopang pada tangan dan lutut, ayunkan lengan kanan ke bawah sisi kiri tubuh, lalu ke samping dan ke atas ke arah langit-langit, putar tubuh dan kepala untuk melihat ke arah tangan. Ayunkan tiap lengan sebanyak 5 kali. Ulangi latihan ini 5 kali sehari.

 

Latihan Kedelapan

Posisi seperti pada Latihan ketujuh. Ayunkan lengan kanan ke bawah sisi kiri tubuh, raihlah atas punggung sejauh mungkin. Putar kepala ke arah anda meraih. Istirahat. Ulangi 5 kali untuk masing-masing tangan.

 

 

Semua latihan di atas memperkuat otot-otot dan membantu menghilangkan kekisutan tubuh karena kehamilan yang baru anda alami. Bila merasa perlu lebih kuat, kunjungi  dokter anda. Biasanya dokter akan menganjurkan tiga cara. (1) Makan lebih sedikit, untuk mengurangi pemasukan kalori. (2) Memperbanyak gerakan badan, untuk menghabiskan kelebihan kalori. (3) Menghindari makanan yang banyak menghasilkan kalori.

 

(Bersambung)

 

Gunung Merbabu, Juni 2016

 

*****

 

Ikuti tulisan menarik L Murbandono Hs lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler