Transaksi Digital

Senin, 30 September 2024 19:12 WIB
Bagikan Artikel Ini
img-content0
img-content
Iklan
Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Di era digital seperti sekarang, berbagai aspek kehidupan telah mengalami transformasi yang signifikan, termasuk cara kita melakukan transaksi. Salah satu inovasi yang paling terlihat adalah kemunculan transaksi digital. Teknologi ini memudahkan kita untuk melakukan pembayaran, pembelian, dan transfer dana dengan cepat dan efisien, tanpa perlu menggunakan uang tunai secara fisik.\xd\xd \xd\xd Namun, apa yang dimaksud dengan transaksi digital, dan mengapa hal ini begitu penting dalam kehidupan sehari-hari? Artikel ini akan membahas secara mendalam mengenai apa yang dimaksud transaksi digital, jenis-jenisnya, dan keuntungan yang ditawarkan.

Oleh Anggita Anggriana

Aktivitas ekonomi sehari-hari tentu terus berkaitan dengan uang sebagai salah satu sistem pembayaran yang digunakan. Namun seiring waktu, digitalisasi semakin menampakkan eksistensinya dan memberikan kemudahan kepada masyarakat salah satunya dalam melakukan aktivitas pembayaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembayaran digital kini menjadi salah satu lifestyle dan digunakan masyarakat Indonesia, terkhusus setelah Pandemi Covid-19 melanda dunia. Berikut kami jelaskan apa saja yang jadi keuntungan pembayaran digital!

Apa itu Pembayaran Digital?

Pembayaran digital merupakan proses transaksi menggunakan uang elektronik dengan metode transfer bank, scan QR, maupun dompet elektronik tertentu di dalam platform digital. Singkatnya, ‘digital’ berarti dilakukan melalui internet dan tanpa uang secara fisik. Sistem pembayaran digital kini menjadi ‘sahabat’ masyarakat. Proses transaksi melalui online membuat pembayaran menjadi lebih cepat, lebih efektif serta lebih aman. 

Pembayaran digital di Indonesia juga kian berkembang. Dapat dilihat dari pengelolaan infrastruktur pembayaran yang terintegrasi serta kebijakan pemerintah sebagai contoh QRIS dan BI-FAST. Bahkan, transportasi umum juga sangat memudahkan masyarakat untuk dapat membeli dan membayar tiket secara online, serta cukup melakukan ‘tap’ melalui barcode pada tiket elektronik di ponsel. 

Aktivitas pembelian token listrik, pulsa internet hingga pembayaran makanan dan minuman di restoran bahkan kedai sekalipun kini bisa dilakukan dengan pembayaran digital. Sistem pembayaran digital juga mencakup pengisian saldo yang dilakukan secara online melalui mobile banking, transfer bank atau bahkan e-commerce tertentu. 

Jenis-jenis Pembayaran Digital yang Semakin Populer Setelah Pandemi

Kilas balik di waktu pandemi yang melanda beberapa tahun lalu, pemerintah menghimbau masyarakat untuk mengurangi kontak langsung bahkan dalam proses transaksi sekalipun. Nah, ini dia jenis pembayaran digital yang kian menjadi familiar digunakan hingga sekarang!

1. Mobile Banking

Proses transaksi melalui mobile banking dilakukan melalui aplikasi bank yang diunduh di ponsel. Aplikasi yang sudah terintegrasi oleh Bank ini, memberikan kemudahan dalam melakukan transaksi dan kegiatan keuangan lainnya. Beragam fitur yang sangat lengkap dapat diakses melalui 1 aplikasi antara lain; transfer uang, pengisian saldo dompet digital, pembayaran kartu kredit, pembayaran listrik, pembayaran asuransi, pembayaran biaya pendidikan, pembayaran pajak, investasi, bahkan pembayaran zakat, qurban, dan tabungan haji sekalipun.

2. Dompet Digital

Jika dulunya kita menggunakan uang secara fisik untuk proses transaksi, tentu membutuhkan dompet untuk menyimpan uang tersebut. Di era digitalisasi sekarang, uang cukup disimpan dalam bentuk digital. Pada umumnya, dompet digital selalu terhubung dengan rekening bank sehingga transaksi digital juga menjadi jauh lebih mudah. 

Contoh dompet digital yang dapat digunakan adalah Gopay, DANA,  OVO, Shopeepay, dan lainnya. Pengisian saldo digital juga dapat dilakukan melalui mobile banking maupun internet banking, dan tentu secara digital. 

3. Kode QR

Jenis pembayaran ini menjadi pembayaran digital yang sangat cepat cepat dan efisien. Pengguna cukup melakukan scanning dengan kamera terhadap barcode dua dimensi yang telah terhubung oleh data sistem keuangan tertentu. 

Keunggulan Pembayaran Digital

1. Proses Cepat

Jika dulunya transaksi menggunakan uang tunai dan harus menukar uang kembalian, tentu akan memakan waktu. Dengan melakukan pembayaran secara digital, kita tidak perlu membawa uang tunai secara fisik. Cukup dengan menggunakan ponsel dan internet, transaksi dapat dilakukan secara efisien dalam satu waktu.

2. Fleksibel

Transaksi dilakukan secara digital dan tentu secara mobile-pun bisa. Pembayaran digital dapat dilakukan kapan dan dimana saja. Cukup dengan memiliki ponsel, jaringan internet, dan aplikasi khusus pembayaran. Kita tidak perlu mencari ATM atau bank untuk melakukan aktivitas keuangan.

3. Transparan

Umumnya, proses pembayaran digital terhubung dengan email pengguna yang dapat melakukan tracking secara otomatis terhadap aktivitas transaksi yang dilakukan. Laporan transaksi sesuai dengan riwayat yang dilakukan akan dikirimkan secara berkala. Bahkan ada buku tabungan yang dapat dilihat juga melalui digital. Kelebihannya lagi, pembayaran digital akan lebih terjamin keamanannya karena data transaksi dilindungi oleh teknologi enkripsi.

 

Selamat menikmati transaksi digital! 

Bagikan Artikel Ini
img-content
Anggita Anggriana

Penulis Indonesiana

0 Pengikut

img-content

Transaksi Digital

Senin, 30 September 2024 19:12 WIB
img-content

Minimkan Resiko dengan Investasi Asuransi

Kamis, 9 Februari 2023 07:02 WIB

Baca Juga











Artikel Terpopuler