Hujan Es dan Cuaca Ekstrem di Yogyakarta
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBCuaca ekstrem berupa hujan es kembali terjadi di Yogyakarta
Cuaca ekstrem belakangan ini memang banyak terjadi di Daerah Istimewa Yogyakarta. Ombak tinggi di pantai, hujan disertai angin lebat, hingga akhirnya hujan es.
Yang terakhir disebut baru saja terjadi di wilayah Sleman. Hujan es kembali mengguyur wilayah Sleman, Jumat (22/2/2019) sore. Kali ini hujan es terjadi di wilayah Kecamatan Turi.
Hujan deras yang disertai partikel butiran es tersebut menyebabkan pohon tumbang di sejumlah titik.
Hujan deras yang disertai partikel es membuat sejumlah pohon tumbang.
Lokasi pohon tumbang tersebut berada di Jomboran, Randusongo, serta Gading dan Sukadana di Desa Donokerto, Turi. Pohon tumbang juga terjadi di Merdikorejo, Tempel.
Sejumlah atap rumah di Gading, Donokerto juga berterbangan. Termasuk putusnya sejumlah kabel listrik dan telepon akibat tertimpa pohon di sejumlah titik.
Gedung Olahraga (GOR) Donokerto juga mengalami roboh di bagian dinding dan tower.
Saat ini, sejumlah petugas langsung terjun ke lokasi untuk membersihkan lokasi yang tertimpa pohon tumbang. Proses ini juga dibantu oleh warga sekitar
Di tengah cuaca ekstrem yang tengah berlangsung seperti ini, sangat disarankan bagi kita semua untuk senantiasa siaga dan berhati-hati. Selalu persiapkan pakaian anti hujan ketika bepergian ke manapun, dan ada baiknya hindari pergi terlalu jauh karena takut hujan lebat di tengah jalan dalam waktu lama.
Adanya fenomena cuaca ekstrem, kendati alami, tapi bisa jadi ada pengaruhnya dengan perubahan iklim. Menurut pemerhati lingkungan, Bambang Soepijanto, iklim di Indonesia kadang mengalami anomali, sebagaimana seluruh dunia. Hal ini disebabkan oleh manajemen lingkungan yang tidak cakap. Maka itulah, Bambang Soepijanto menghimbau agar masyarakat Yogyakarta dan Indonesia senantiasa menjaga lingkungan.
Bambang Soepijanto yang juga tengah maju sebagai DPD dapil DIY ini juga mengedepankan isu lingkungan dalam kampanyenya.
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Rawan Pangan Hantui Dua Desa di Gunung Kidul
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBBantuan Sosial Untuk Lansia di Kulon Progo
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler