x

Hukuman di sekolah.

Iklan

Ahmad Edi Rosydiyanto

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 7 Desember 2022

Rabu, 7 Desember 2022 23:39 WIB

Meningkatkan Kontrol Diri dalam Menggunakan Atribut Sekolah

Pentingnya cara meningkatkan kontrol diri

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Setelah pandemi berakhir pembelajaran tatap muka pun mulai digencarkan, semua yang tadiinya daring menjadi luring, keadaan seperti itu membuat semua harus beradaptasi lagi. Adaptasi ini berkaitan dengan lingkungan sekolah yang didalamnya ada aturan tata tertib sekolah, efek pandemi ini sangat dirasakan oleh bebrapa Guru yang melihat peserta didik tidak memakai atribut sekolah yang lengkap dan peserta didik yang terlambat datang sekolah.

Dari kejadian ini penulis menelusuri kejadian tersebut dengan mewawancari beberapa peserta didik yang tidak mengikuti aturan sekolah mereka mengatakan “bahwa mereka tidak memakai atribut sekolah dengan lengkap karena lupa atau mungkin berangkat yang terburu-buru membuat peserta didik kurang mempersiapkan apa yang harusnya dipakai dengan lengkap”.

Penulis menyimpulkan bahwa kejadian ini terjadi karena kurangnya kontrol diri dalam dirinya, yang akhirnya peserta didik tidak memakai atribut dengan lengkap. Kontrol diri menurut penulis “ kemampuan diri untuk mengontrol dorongan yang ada”, dengan mereka bisa mengkontrol diri dengan baik maka mereka bisa menyesuaikan tata tertib dengan benar sesuai aturan yang ada dalam sekolahnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lalu bagaimana caranya untuk meningkatkan kontrol diri tersebut, ada beberapa cara meningkatkan kontrol diri yaitu :

  1. Menetapkan tujuan

Pentingnya menetapkan tujuan dalam hidup kita agar apa yang menjadi tujuan kita bisa terlaksana dan bisa kita rasakan, dengan kita menetapkan tujuan dengan benar hal-hal yang kita tidak inginkan bisa kita minimalkan

  1. Memotivasi diri

Terkadang kita sebagai manusia bisa lelah dengan kehidupan kita, tapi kita sebagai manusia yang diberikan akal pikiran kita bisa memotivasi diri kita, dengan memotivasi sesuai yang kita anggap lelah bisa kembali bersemangat. Motivasi bisa timbul dari kita ataupun dari orang lain, kalo kita tidak bisa memotivasi diri sendiri mintalah bantuan keorang lain untuk memotivasi kita.

  1. Percayaan Diri

Dalam melakukan sesuai yang kita anggap benar sesuai kaidah hidup kita patut pertahankan karena itu baik, tapi kalo memang apa yang kita lakukan buruk kita bisa dengarkan kata orang dan memperbaiki diri kita.

  1. Hindari Godaan

Saat kita masi berlatih meningkatkan kontrol diri kita, kita perlu menghindari godaan atau menjauhi lingkungan yang tidak mendukung apa yang menjadi tujuan kita.

  1. Merenung

Kita perlu evaluasi diri kita, apakah hal yang kita lakukan sudah benar atau belum, kalo belum hal merenung adalah tindakan yang tepat untuk dipilih agar kita paham sejauh mana  tujuan kita tercapai.

Ikuti tulisan menarik Ahmad Edi Rosydiyanto lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler