x

Iklan

Ipul Gassing

Pemilik blog daenggassing.com yang senang menulis apa saja. Penikmat pantai yang hobi memotret dan rajin menggambar
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Pisang Ijo, Si Primadona di Bulan Puasa

Salah satu sajian yang jadi pilihan banyak orang di bulan puasa adalah pisang ijo.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Ada beberapa pemandangan yang berubah kala Ramadan datang. Di beberapa ruas jalan kota Makassar, pedagang makanan pembatal puasa berjejer seperti jamur yang tiba-tiba muncul di musim hujan. Beragam jenis makanan dan minuman yang mereka sajikan, tapi dari semuanya ada satu yang jadi primadona. Namanya pisang ijo.

Pisang ijo sangat mudah ditemukan ketika Ramadan tiba. Hampir setiap pedagang takjil pasti menyiapkan pisang ijo sebagai salah satu pilihannya. Entah kenapa, orang Sulawesi Selatan terkenal sangat menyukai olahan dari pisang dan pisang ijo hanya salah satunya.

Tidak ada catatan yang jelas tentang makanan yang satu ini, termasuk asal-usulnya dan namanya yang sebenarnya lebih mirip nama makanan dari Jawa. Entah siapa yang pertama kali menciptakannya, tapi yang jelas pisang ijo sangat lekat dengan kota Makassar dan jadi salah satu kuliner khas yang banyak dicari oleh wisatawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bahan utama pisang ijo adalah pisang raja yang sudah matang. Pisang raja ini dibungkus dengan adonan tepung yang ini dipipihkan dan diberi pewarna sehingga berwarna hijau. Sebagai pelengkap hidangan ini diberi fla yang kental dan berwarna putih serta berasa manis. Saat disajikan kita bisa memilih menambahkan sirup merah dan susu kental manis sesuai selera. Beberapa orang juga tidak luput menyertakan es batu atau es serut supaya lebih lengkap.

Di Makassar ada beberapa warung yang sangat terkenal dengan sajian pisang ijonya, salah satunya adalah Bravo yang terletak di Jalan Andalas. Warung milik warga keturunan ini jadi salah satu parameter pisang ijo terbaik di kota Makassar. Di dindingnya terpajang foto puluhan public figure atau pesohor yang sudah pernah mampir ke warung ini dan menikmati es pisang ijonya.  

Di bulan puasa, pisang ijo sangat mudah ditemukan. Tidak perlu susah-susah, sepanjang jalan besar pasti akan penuh dengan pedagang pisang ijo. Dari yang seharga Rp. 2.500,-/biji sampai yang seharga belasan ribu per biji. Beragam pilihan dan ukuran. Jelasnya pisang ijo jadi salah satu sajian yang jadi pimpinan klasemen sebagai sajian yang paling diminati di bulan puasa.

Berwisata ke Makassar tepat di bulan puasa berarti waktu yang tepat untuk menikmati salah satu sajian yang khas dan nikmat ini. Pisang ijo tidak pernah gagal membuat lidah bergoyang, dan saat saya menulis artikel ini pisang ijo dengan sirup dan es serutnya sudah membayang di kepala. Duh!

Jadi, kalau Anda sempat mampir di kota Makassar apalagi di saat bulan Ramadan tiba maka pastikan Anda tidak melewatkan sajian yang satu ini.

 

Ikuti tulisan menarik Ipul Gassing lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu