x

Iklan

Cahaya Tasikmalaya

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 3 Maret 2020

Senin, 16 Maret 2020 06:54 WIB

Menepi dari Riuh Rendah Kota, Inilah Desa Taraju


Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Sudah pernah mendengar nama Desa Taraju? Desa yang terletak di Kecamatan Taraju, Kabupaten Tasikmalaya ini adalah sentra cabai merah di kawasan Jawa Barat, sekaligus juga memiliki lahan teh yang terhampar luas. Pemandangan lahan teh tersebut menjadi satu hal yang banyak didamba orang, menentramkan dan tentu ditambah dengan udara sejuk, membuat orang ingin berlama-lama mengunjungi Taraju.

Bagi warga Jabodetabek dan sekitarnya, atau yang paling dekat, warga Bandung, Desa Taraju bisa menjadi satu alternatif wisata singkat, misal di akhir pekan. Jika berangkat dari Jakarta, hanya butuh waktu 5 jam saja via Tol Cipularang; jadi tidak begitu lama dan tentu masih bisa dinikmati dengan santai.

Banyak testimoni liburan dari banyak wisatawan yang sudah pernah berkunjung ke sana, seperti turut berjalan-jalan di kebun teh, memetik daun teh, serta membeli cabai segar dari petaninya langsung, sebuah escape yang bukan hanya memanjakan mata tetapi juga memberi pengalaman baru dan juga ketenangan batin. Suasana sangat tenang dan berbeda, sunyi tapi tidak senyap, melegakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sayangnya, wisata-wisata di Desa Taraju, bahkan wisata-wisata yang ada di Tasikmalaya memang belum menjadi rujukan utama, barangkali karena akses dan juga promosi yang belum digalakkan. Sehubungan dengan hal tersebut, Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto pun mencanangkan program pembuatan akses jalan yang lebih memadai ke tempat-tempat wisata, supaya bisa menggaet lebih banyak turis dan menaikkan nama daerah di kancah pariwisata nasional.

Ikuti tulisan menarik Cahaya Tasikmalaya lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler