x

Foto: Unsplash

Iklan

Tirta Pakuan Bogor

Tirtapakuan
Bergabung Sejak: 11 Agustus 2023

Jumat, 24 November 2023 12:45 WIB

Air Minum Berbau Tanah, Apakah Aman Dikonsumsi?

Terkadang kita menghadapi situasi di mana air yang kita konsumsi berbau tidak sedap dan rasanya seperti tanah. Pertanyaannya, apakah air ini aman dikonsumsi?

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Air adalah kebutuhan pokok manusia yang sangat vital. Namun, terkadang kita menghadapi situasi di mana air yang kita konsumsi berbau tidak sedap dan rasanya seperti tanah. Pertanyaannya, apakah air ini aman dikonsumsi?

Penyebab Air Minum Berbau Tanah

Ada beberapa faktor yang membuat rasa air berubah, salah satunya terkena paparan cahaya matahari langsung selama beberapa waktu, yang membuat kualitas air menjadi buruk, menurut dr. Danny dari Alodokter. Selain itu, air itu mungkin sudah disimpan untuk waktu yang lama.

Penyebab lainnya adalah adanya endapan kotoran dalam dispenser atau wadah penyimpanan air minum. Hal ini bisa terjadi jika benda-benda tersebut tidak pernah dibersihkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, dispenser atau wadah air minum yang jarang dibersihkan juga bisa memicu pertumbuhan bakteri, yang pada akhirnya dapat memengaruhi kualitas air minum.

Bagaimana jika Anda sudah mencuci dispenser secara rutin? Dalam hal ini, masalahnya mungkin dari galon atau kemasan air isi ulang. Mungkin saja produsen air minum tempat Anda membeli air itu tidak memproses air minum isi ulang sesuai standar yang berlaku, misalnya tidak mencuci galon dengan baik sebelum mengisinya kembali.

Apakah Air Minum Berbau Tanah Aman Diminum?

Pada dasarnya ciri air yang layak untuk dikonsumsi adalah tidak berbau, tidak berwarna, dan tidak berasa. Maka dari itu, air yang berbau atau terasa seperti tanah sebaiknya tidak melewati tenggorokan Anda.

Akan tetapi, seperti dilansir dari Alodokter, jika anda mengkonsumsi air seperti itu sekali, maka hal itu tidak berbahaya.

Namun, jika setelah meminum air ini, Anda mengalami gangguan kesehatan, seperti diare, maka segera periksakan diri Anda ke dokter!

Ikuti tulisan menarik Tirta Pakuan Bogor lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler