x

Iklan

Aulia Rachmana Putra

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Sambut HUT Kota, DWP Gelar Lomba Menghias Kue

Dalam rangka menyambut HUT Kota Banda Aceh ke-813, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Banda Aceh menggelar Lomba Menghias Kue.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Banda Aceh -  Dalam rangka menyambut HUT Kota Banda Aceh ke-813, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Banda Aceh menggelar Lomba Menghias Kue. Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta perwakilan dari seluruh unit kerja DWP se-Banda Aceh.

Berlangsung sehari penuh di Gedung IT Learning Center Banda Aceh, acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua DWP Banda Aceh Buraida Bahagia, Kamis (5/4/2018). Tema yang diusung sesuai dengan tema hari jadi Banda Aceh ke-813; “I Love Banda Aceh”.

Dalam sambutannya, Buraida menyebutkan tujuan kegiatan ini untuk memberdayakan potensi dan meningkatkan kreativitas para anggota organisasi istri para PNS di lingkungan Pemko Banda Aceh. “Kami juga berharap dapat menumbuhkan jiwa entrepreneur bagi anggota DWP baik untuk memproduksi atau memasarkan cake.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Jika ditekuni dengan serius, bisnis kue tar ini dapat meningkatkan taraf perekonomian kelurga. Paling tidak, ibu-ibu dapat membuat sendiri kue tar untuk acara keluarga, dan tentu anak-anaknya akan senang jika kuenya dihias dengan indah,” kata istri Sekdako Banda Aceh ini. 

Sementara terkait kriteria penilaian lomba, ia menyebutkan akan ditentukan dari kreativitas para peserta dalam menuangkan tema “I Love Banda Aceh” dalam hiasan kuenya. “Semoga yang menang merupakan yang terbaik dari kita semua. Selamat berkreasi, dan kami sangat mengapresiasi semangat ibu-ibu untuk mengikuti lomba pada hari ini,” pungkasnya seraya mengatakan pihaknya akan menyediakan hadiah menarik bagi para pemenang.

Ikuti tulisan menarik Aulia Rachmana Putra lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Kisah Naluri

Oleh: Wahyu Kurniawan

Selasa, 23 April 2024 22:29 WIB

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Kisah Naluri

Oleh: Wahyu Kurniawan

Selasa, 23 April 2024 22:29 WIB