x

Foto Irfansyah

Iklan

Irfansyah Baharudin

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 28 Januari 2020

Jumat, 28 Februari 2020 09:56 WIB

Sang Gibah

Bagai binatang buas melahap bangkai

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bisikan hawa nafsu
Menari diatas penderitaan orang lain
Bernyanyi bergunjing menggonggong
Bagai binatang buas melahap bangkai

Ulah lidah menggosip mencelah
Menghancurkan harga diri
Menghancurkan moral kemanusiaan diri
Meluluhlantakkan jati diri

Mulut berbusa-busa
Tak kehabisan amunisi
Lidah tajamnya
Menyayat hati begitu dalam

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gibah menu mu setiap hari
Tanpa perduli dengan hati yang dilukai
Kau penikmat hiburan gibah
Pelumpuh membuat sakit hati

Rentetan kata tak terbendung
Tak perduli tajam dan tumpul
Membuat luka meski tak berdarah
Gerak lakumu berbahaya bagai harimau mengintai mangsa

Gibahmu menikamku 
Perlahan dalam diam
Pelan-pelan menggurat luka dalam dinding perasaanku
Menorehkan luka membiru nyata

Dalam jauh aku terdiam lara
Merasakan suara senja bertutur gibah
Desiran cemaran membungkam rasa
Rerintik suara kata menggibah di belakang muka. 

Yogyakarta, 27 Februari 2020

Ikuti tulisan menarik Irfansyah Baharudin lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

10 Mei 2016

Oleh: Wahyu Kurniawan

Kamis, 2 Mei 2024 08:36 WIB

Terpopuler

10 Mei 2016

Oleh: Wahyu Kurniawan

Kamis, 2 Mei 2024 08:36 WIB