x

Iklan

Dhea

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Senin, 6 April 2020 15:24 WIB

Tips Anti Bokek dan Boros Saat Work From Home

Tak bisa dipungkiri, kondisi keuangan akan berubah. Pengeluaran-pengeluaran yang tak terduga akan datang silih berganti dan kalau tidak disiasati dengan jeli justru akan bikin boros.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Siapa bilang saat kerja dari rumah atau kerennya work from home tidak boros? Memang sih, selama ada kebijakan work from home, ada sejumlah biaya yang tak perlu dikeluarkan, seperti biaya transportasi, biaya makan siang, hingga duit untuk ngopi.

Tapi biaya-biaya yang harus dikeluarkan selama kerja dari rumah juga tidak sedikit. Menghabiskan waktu seharian di rumah atau kosan banyak tantangannya, termasuk dalam pengelolaan keuangan.

Tak bisa dipungkiri, kondisi keuangan akan berubah. Pengeluaran-pengeluaran yang tak terduga akan datang silih berganti dan kalau tidak disiasati dengan jeli justru akan bikin boros.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nah, biar tidak boros selama WFH, berikut ini tips menekan biaya-biaya yang tidak diperlukan sehingga bisa berhemat:

1. Beli Barang Kebutuhan Pokok Secara Terukur

Selama physical distancing yang memaksa banyak dari kita tinggal di rumah atau kos maka membeli kebutuhan pokok seperti beras, susu, sayuran, dan bahan pangan lainnya secara terukur sangat penting. Hal ini perlu dilakukan mengingat semakin kita sering keluar rumah maka potensi terkena Covid-19 makin tinggi. Bukan bermaksud menimbun, membeli kebutuhan pokok untuk jangka waktu sebulan memang tidak ada salahnya, kendati perlu dipertimbangkan masa pakai. So, belilah kebutuhan pokok secara terukur agar barang yang dibeli tidak sia-sia dan bisa jadi lebih hemat.

2. Puasa Diskon

Selama masa tak menentu karena wabah corona ini, baik juga menjalani masa puasa diskon. Apalagi, di saat WFH ini promo dan diskon yang ditawarkan toko-toko online menggiurkan. Kemudahan belanja online yang dibarengi kejenuhan selama menjalani WFH ini berpotensi membuat kita gampang tergiur belanja online karena tergiur diskon tanpa mau realistis dengan kondisi keuangan.

3. Masak Sendiri

Saat WFH adalah saat tepat untuk memasak sendiri. Selain bisa mengurangi kontak dengan orang lain, memasak sendiri bisa menekan pengeluaran dan kesehatannya lebih terjamin. Jenis makanan yang sama yang dibuat di restoran biasanya harganya lebih mahal dibanding dengan yang dibuat sendiri di rumah. Menariknya lagi, memasak sendiri dapat mengurangi pengeluaran dalam hal ongkos kirim dan bisa menjadi kesempatan kebersamaan bersama anggota keluarga yang sedang sama-sama WFH atau anak-anak yang sedang home learning atau belajar di rumah.

4. Hemat Listrik dan Entertaiment

Selama WFH secara tidak langsung kita menambah konsumsi listrik. Saat WFH konsumsi listrik di rumah atau kosan justru naik. Nah, biar tidak boros perhatikanlah penggunakan listrik dengan baik, mulai dari AC, dan alat elektronik lainnya. Selain itu, meski gampang dilanda kebosanan, kendalikan diri dengan baik biar tidak gampang tergoda untuk lebih banyak melirik aplikasi online dan membeli barang-barang yang sebenarnya tidak perlu untuk hiburan.

Dengan mengendalikan diri makan paket data juga bisa terjaga dan digunakan sebagaimana mestinya, bukannya sebagaimana keinginan semata.

5. Tetap Berinvestasi

Tidak sedikit yang mengabaikan investasi dengan dalih situasinya sedang tidak baik karena perekonomian sedang melambat. Ini salah besar. Pada saat ini, investasi justru mendatangkan peluang besar, seperti investasi saham yang sedang tersungkur karena corona. Saat harga-harga saham sedang jatuh seperti saat ini, justru menjadi peluang emas untuk masuk untuk mengakumulasi atau membeli saham-saham unggulan di harga yang termurah. Apalagi investasi saham saat ini sudah sangat mudah dan terjangkau, semisal melalui aplikasi IPOTGO milik IndoPremier. Membeli saham di saat harga-harga sedang rontok saat ini berpeluang mendatangkan cuan tinggi begitu huru-hara Corona ini berlalu.

Ikuti tulisan menarik Dhea lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB

Terkini

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB