x

Wabah Covid-19 yang berimbas pada usaha pabrik tahu

Iklan

Erza Marliana

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 16 April 2020

Jumat, 17 April 2020 05:46 WIB

Dampak Wabah Covid-19 bagi Pabrik Tahu

Sebuah artikel yang menjelaskan dampak dari Covid-19 bagi usaha pabrik tahu

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Erza Marliana_IK-2B

ILKOM_UNIBI

Warga RW 05 Kelurahan Babakan, Kecamatan Babakan Ciparay, Jawa Barat resah terhadap adanya virus Korona atau biasa disebut Covid-19 yang saat ini sedang mewabah. Khususnya mereka yang memproduksi tahu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Salah satunya adalah Deden Kosasih, pemilik pabrik tahu yang terdampak oleh virus korona tersebut. Dia mengatakan bahwa virus ini benar-benar berimbas bagi yang memproduksi tahu di daerahnya.

“Menurut saya virus ini memang sangat mempunyai dampak yang negatif,” ungkap Deden, Selasa 13 April 2020.

Dia juga mengatakan bahwa salah satu dampak negatifnya adalah membuat perekonomian menjadi hampir mati karena jarangnya proses produksi, dikarenakan sedikitnya permintaan.

Bahkan, dia memberitahu bahwa proses produksi pabrik tahu dia pun kini menjadi sepi atau tidak ramai seperti biasanya dan membuat kerugian sehingga dia merasakan sangatlah terdampak atas adanya virus Korona tersebut.

“Sekarang segala aktivitas produksi hampir terhenti, dan kerugian pun saya rasakan saat ini” terang Deden.

Dia berharap semua ini cepat berakhir agar perekonomian kembali stabil dan proses produksi kembali normal. “Ya, semoga semua cepat berakhir agar kembali kesituasi semula,” tuturnya.

 

 

Ikuti tulisan menarik Erza Marliana lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler