x

Resolusi Persahabatan (freepik.com)

Iklan

Achmad Humaidy

Seorang narablog yang menyalurkan hobi membaca dan menulisnya melalui INDONESIANA supaya bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja. Kepoin blognya: https://www.blogger-eksis.my.id II IG @me_eksis II Twitter @me_idy
Bergabung Sejak: 23 Februari 2022

Selasa, 28 Februari 2023 19:34 WIB

Resolusi Persahabatan 2023: Recover Together

Kumpul bersama sahabat kadang hanya sebatas wacana. Sempatkan diri atau sisihkan waktu dengan sahabatmu. Sebab teknologi tak bisa menggantikan momen kebersamaan.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

       Membina persahabatan itu tak kalah penting dibanding mengejar materi. Kalimat bijak tersebut mengandung makna bahwa harta terbaik dalam hidup bukanlah semata punya banyak uang. Ada yang lebih berharga setelah keluarga yaitu sahabat. Sebab sosok sahabat biasanya tak hanya hadir saat momen-momen bahagia saja. Mereka tetap akan datang dan menemani kita saat kesulitan hidup menimpa. Maka, jalin persahabatan bisa jadi resolusi 2023 yang harus dicapai.

          Setelah status PPKM dinyatakan berakhir saat Desember lalu. Tentu masing-masing individu mulai bangkit dari pandemi. Ada yang berusaha menyembuhkan luka bersama, ada yang mulai menjauh dari hal-hal yang bersifat drama kehidupan, sampai memutuskan jalan-jalan bersama sahabat ke luar kota atau ke luar negeri. Momen-momen tersebut bisa merekatkan persahabatan yang telah terbentuk. Apalagi sekian lama jarang bertatap muka.

      Adapun langkah-langkah yang akan penulis lakukan agar dapat bina persahabatan pada tahun 2023 ini, diantaranya:

  1. Nongkrong Berfaedah
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tren nongkrong atau nongki memang tak terlepas dari gaya hidup persahabatan. Konon bagi yang sudah berumah tangga justru sulit keluar rumah untuk sekadar ngobrol bersama temannya dalam suatu tongkrongan. Untuk itu, kegiatan nongkrong yang dilakukan harus punya manfaat dibanding sekadar hilangkan stres atau kepenatan akibat rutinitas yang kembali normal. Seperti aku dan sahabatku yang mulai membiasakan nongkrong sambil bermain kartu edukasi atau berdiskusi untuk kegiatan bisnis. Dengan begitu, kita bisa lebih dewasa untuk coba suatu hal baru bersama sahabat untuk bidang yang disukai.

  1. Berkunjung ke area terbuka dan hijau

Restoran atau kedai kopi didalam mal menjadi tempat umum yang terlalu ramai untuk habiskan waktu bersama sahabat.  Area terbuka dan hijau lebih memberi manfaat bagi kita untuk menyegarkan diri dan menghirup udara yang segar. Menikmati indah pemandangan alam bareng sahabat sepertinya akan jadi momen yang bisa menyimpan kenangan tak terlupakan.

  1. Olahraga bareng

Tempat atau fasilitas olahraga sudah banyak sekali ditemukan dimana-mana. Demi hidup yang lebih sehat dan produktif tentu olahraga bareng sahabat bisa menjadi fase menerapkan kebiasaan yang baik. Bisa nge’gym bareng, olahraga ringan di RPTRA, taman atau lapangan, sampai ikut kegiatan lari malam selepas pulang kerja.

  1. Cari alternatif hiburan

Saat ini, sering sekali konser menjadi sarana hiburan. Pergi ke bioskop atau theme park juga pilihan bagi mereka yang ingin lepas kepenatan. Ternyata, pergi ke perpustakaan bisa jadi alternatif hiburan yang aku pilih bersama sahabatku yang hobi baca. Dari situ, kita bisa meningkatkan minat literasi lebih baik lagi.

  1. Adopsi konten digital

Kemunculan platform digital seperti media sosial jadi bagian kebutuhan masyarakat untuk dapat konten-konten bermanfaat. Ada yang melihat konten sebagai kesempatan, ada juga yang menganggap seperti ancaman. Setiap media sosial punya penikmatnya masing-masing. Maka, aku dan sahabat sudah berencana membuat konten podcast yang membahas hal-hal tabu disekitar kita dari berbagai sudut pandang. Cukup modal paket internet cepat dari IndiHome, kami ingin menghadirkan konten yang tidak terjebak pada konsep viral saja, namun harus ada ekspansi konten secara berkelanjutan. Resolusiku bersama sahabat juga mau hadirkan konten multiplatform yang mampu dinikmati berbagai kalangan. Seperti peran Telkom Indonesia dengan banyak anak perusahaan yang always support go digital.

Semoga 2023 ini tak ada lagi persahabatan yang penuh kepalsuan, ya. Menjauhlah dari teman-teman bermuka dua alias munafik yang kadang justru menghancurkan persahabatan. Kita juga bisa hubungi kembali teman lama untuk rekatkan persahabatan selama 2023 dan seterusnya.

Ikuti tulisan menarik Achmad Humaidy lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler