x

Untuk memulai bisnis bidang pertanian sebenarnya tidak harus memiliki lahan yang luas, cukup dengan memanfaatkan lahan yang ada orang sudah bisa memulainya. Berikut 7 tips bagi siapa saja yang ingin mencoba berbisnis di bidang ini.

Iklan

MOHAMMAD ASHIF SYAIFULLAH Ekonomi Syari`ah

Mahasiswa Ekonomi Syariah UIN Sunan Ampel Surabaya
Bergabung Sejak: 10 Juli 2023

Rabu, 12 Juli 2023 14:16 WIB

Strategi Bisnis untuk Produk Organik Halal

Strategi bisnis menjadi faktor penting bagi produsen. Di era saat ini pelaku bisnis harus bisa membuat inovasi dan kreativitas hingga menjadikan bisnis mereka menjadi yang terbaik.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Pemasaran digital produk organik merupakan salah satu bentuk pemasaran yang semakin populer di era digital saat ini. Produk organik merupakan produk yang sangat diminati oleh masyarakat yang peduli dengan kesehatan dan lingkungan. Agar bisnis online menjadi sukses, produsen harus bisa menerapkan strategi pemasaran digital untuk menarik minat konsumen dan meningkatkan penjualan untuk mempromosikan produk atau jasa yang mereka tawarkan.

Oleh karena itu pemasaran digital disini menjadi salah satu cara yang efektif untuk memasarkan produk organik halal. Salah satu strategi pemasaran yang dapat dilakukan untuk produk halal yaitu dengan membuat konten-konten edukasi tentang produk organik halal, serta gizi kandungannya.

Selain itu, strategi promosi lewat postingan produk real tidak ada editan seperti membuat foto produk yang yang ditampilkan sesuai dengan aslinya. Dari sisi pengiriman barang pun dikemas secara rapi aman sampai ke tangan konsumen. Dengan melakukan strategi pemasaran yang tepat, dapat menjadi faktor peningkatan omzet.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun strategi bisnis yang dapat membantu pemasar meraih kesuksesan dalam memasarkan produk organik halal. Yang pertama pemasar harus memahami target pasar, Produsen dapat melakukan riset penelitian pasar untuk memahami preferensi dan kebutuhan konsumen yang menjadi target pasar.

Mengetahui tren konsumsi produk organik dan produk halal di daerah tersebut, serta apakah ada pasar yang belum tersentuh atau peluang yang belum dimanfaatkan. Yang kedua membuat brand yang jelas, konsisten, dan menarik untuk produk organik halal. Branding yang baik akan membantu produsen membedakan diri dari pesaing, dan akan meningkatkan citra produk mereka di mata konsumen. Yang ketiga selalu berinovasi dalam produk organik halal. Perhatikan tren dan kebutuhan pasar serta umpan balik pelanggan.

Luncurkan varian baru atau tambahan produk yang relevan dengan keinginan dan kebutuhan konsumen. Yang ke empat pemasar dapat mempromosikan produk mereka melalui sosial media seperti, youtube, whatsapp, instagram dan masih banyak lagi. Membuat konten yang menarik juga dapat memberikan gambaran terhadap konsumen, tentang bagaimana kualitas produk pemasar.

Selain itu, strategi pemasaran digital yang digunakan untuk mempromosikan produk organik halal juga harus sesuai dengan pemasaran syariah. Dalam kondisi seperti saat ini, pemasar harus menggunakan strategi yang tepat dan menarik, dengan tetap berpegang teguh pada ajaran Islam, serta harus dapat mengantisipasi perubahan apa yang akan terjadi di masa depan, apakah perubahan tersebut akan berdampak pada bisnis namun dapat memaksimalkan keuntungan dan meminimalisir kerugian.

Di sisi lain, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pemasaran produk organik halal. Pertama, produk harus benar-benar halal dan sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Kedua, promosi harus dilakukan dengan cara-cara yang tidak melanggar aturan-aturan syariah, seperti tidak ada unsur paksaan untuk membeli barangnya.

Dalam pemasaran digital produk organik halal, pemasar juga perlu memperhatikan nilainilai moral dan etika bisnis. Seperti, menjaga kejujuran dalam menyampaikan informasi tentang produk serta memberikan harga yang wajar bagi konsumen. Sesuai dengan prinsip tanggung jawab dalam pemasaran syariah. Pemasar juga harus bersedia untuk menerima keluhan atau umpan balik dari konsumen dan mengganti barang yang rusak.

Meskipun demikian, pemasaran digital produk organik halal dapat dilakukan dengan baik jika dilakukan dengan memperhatikan prinsip-prinsip syariah serta nilai-nilai moral dan etika bisnis. Dengan demikian, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya mengonsumsi produk sehat dan alami serta membuka peluang bisnis bagi para petani atau pengusaha dalam bidang pertanian. Serta dapat meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk dan dapat membantu meningkatkan penjualan secara signifikan.

Ikuti tulisan menarik MOHAMMAD ASHIF SYAIFULLAH Ekonomi Syari`ah lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

Sabtu, 27 April 2024 14:25 WIB

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

Sabtu, 27 April 2024 14:25 WIB