x

Ilustrasi hamil. youtube.com

Iklan

Pevi Revina

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Cara Mencegah & Mengatasi Ambeien Pada Ibu Hamil

pengertian ambeien, ambeien pada ibu hamil, ciri-ciri ambeien

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Ketika sang ibu sedang dalam kondisi hamil yang sehat, maka secara otomatis akan menyebabkan adanya perubahan fisik bagi calon ibu. Kondisi ini disesuaikan dengan tahap perkembangan janin yang dikandung. Semakin usia janin dan ukuran janin bertambah, maka semakin jelas juga perubahan fisik yang dialami oleh calon ibu. Tentu saja, perubahan fisik ibu akan diikuti juga oleh perubahan pembuluh darah, terutama pembuluh darah yang ada dibagian rektum atau anus. Hal seperti ini akan menyebabkan darah beredar di sekitar wilayah tersebut menjadi semakin banyak.

Kemudian perubahan kondisi rahim yang semakin membesar akan memberikan tekanan yang cukup kuat pada daerah tersebut. Sehingga akibat tekanan tersebut akan terjadi pembengkakan kemudian terjadilah apa yang dinamakan ambeien. Biasanya, ambeien yang menyerang ibu hamil tidak akan menimbulkan rasa nyeri. Hanya saja akan terasa sepeti benjolan kecil menutupi lubang rektum, serta akan terasa mengganjal. Pengertian  ambeien itu sendiri adalah pembengkakan pada lubang anus yang sehingga mempengaruhi pembuluh darah dan jaringan sekitarnya dan menimbulkan sakit serta rasa tidak nyaman terutama ketika duduk. Penyakit ini bisa dialami oleh siapa saja, termasuk dialami oleh ibu yang tengah mengandung, terlebih lagi ketika menjelang persalinan.

Ciri-ciri dari ambeien adalah :

  1. Mengeluarkan darah ketika BAB
  2. Muncul benjolan di sekitar anus yang didalamnya terdapat pembuluh darah balik (vena), otot, jaringan ikat elastis. Benjolan tersebut akan membesar dan akan mengecil ketika rebahan.
  3. Timbul rasa nyeri ketika BAB akibat rangsangan syaraf di sekitar anus.
  4. Bila wasir terjadi gesekan dengan feses yang keras, maka akan menyebabkan iritasi hingga luka terjadilah pendarahan.
  5. Penderita wasir biasanya susah duduk tenang karena pembengkakan di rektum yang menyebabkan rasa nyeri.

Apabila penyakit ini didiamkan dan tidak ditangani dengan baik dan benar, maka ambeien akan menyebabkan luka serta menimbulkan rasa nyeri yang disebabkan karena terjadinya peradangan, terlebih lagi terjadi sesudah proses persalinan. Ambeien yang meradang memang akan terasa begitu sakit.

Beikut ini merupakan cara untuk mencegah ambeien atau wasir ketika hamil, yaitu :

  1. Menghindari sembelit dan mengejan pada saat buang air besar.
  2. Ibu hamil harus bisa menjaga otot di sekitar rektum atau anus agar tetap dalam keadaan kuat. Dimana untuk mewujudkan itu semua yaitu dengan melakukan latihan Kegel.

Sedangkan tips untuk mengatasi ambeien ketika hamil, yaitu :

1. Berendam dalam air hangat

Memang berendam di dalam air hangat dapat membantu ibu hamil dalam mengatasi rasa nyeri yang disebabkan oleh ambeien. Ibu hamil hanya tinggal berendam dengan menggunakan air hangat selama kurang lebih 20 menit. Selain mengurangi rasa nyeri, berendam dalam air hangat juga dapat membantu mengurangi pembengkakan yang terjadi.

2. Gunakan lap basah lembut

Ibu hamil harus berhati-hati ketika membersihkan tubuh khususnya bagian rektum. Gunakanlah lap bayi yang lembut dan basah jika ingin membersihkan bagian rektum. Janganlah sekali-kali membersihkan bagian tersebut dengan menggunakan tisu toilet atau kain kasar.

3. Oleskan minyak

Ambeien biasanya akan menimbulkan luka lecet. Dimana luka lecet tersebut akan menumbalkan nyeri. Nah, untuk mengurangi rasa nyeri tersebut, ibu hamil bisa mengatasinya dengan mengoleskan minyak zaitun atau minyak klentik.

4. Segera pergi ke dokter

Jika ambeien yang menyerang sudah mengeras dan sangat peka terhadap sentuhan atau rangsangan lainnya, maka keadaan seperti ini akan menimbulkan rasa nyeri yang tidak tertahankan terlebih lagi jika disertai dengan keluarnya darah. Jika ambeien sudah seperti ini, maka ibu hamil harus segera pergi berobat ke dokter jika didiamkan terus ambeien akan semakin parah.

 

Ikuti tulisan menarik Pevi Revina lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu