x

Iklan

KKN UMM 2 NGIJO

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 21 Januari 2020

Jumat, 7 Februari 2020 06:33 WIB

KKN 02 UMM Desa Ngijo Mengedukasi Warga Kelola Sampah Plastik


Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Sampah adalah musuh lingkungan yang mengakibatkan kerusakan ekosistem, terutama sampah plastik. Berawal dari hal itu, tim KKN 02 Ngijo UMM (yang merupakan mahasiswa Bimbingan Dosen lapangan Dr. Bambang Yudi A, MM.) mencoba menginisiasi workshop pengelolaan sampah plastik bersama warga masyarakat Desa Ngijo, Kec. Karangploso di Balai Desa Ngijo pada hari Minggu 2 Februari 2020 pukul 08:30 WIB.

Adham Firmansyah selaku Kordes KKN 02 UMM menyatakan bahwa, "Kegiatan yang mengambil tema Menumbuhkan Potensi Kreatif dalam Mengelola Sampah Plastik ini merupakan suatu agenda yang penting untuk diikuti. Pasalnya sampah anorganik adalah sampah yanh berbahaya, karena dengan menumpuknya sampah anorganik ini seperti plastik dapat membuat kerusakan lingkungan dan berdampak pada pemanasan global."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di tempat yang sama, Muhammad Asep selaku ketua panitia menyampaikan bahwa "Dengan adanya workshop ini, diharapkan warga desa ngijo dapat menjadikan sampah yang tidak bernilai sebagai modal gratis yang memiliki nilai tinggi, tergantung dari kreativitas warganya. Karena dalam agenda ini, kami mendatangkan ahli pada bidang pengelolaan sampah anorganik, yakni mas Taufik Saguanto yang telah berpengalaman selama kurang lebih 10 tahun dalam membuat beragam kerajinan dari sampah anorganik ini, ada yang dijadikan motor, mobil bahkan robot."

Taufik Saguanto selalu pemateri acara ini bertanggapan bahwa, "Yang saya kenalkan bukanlah hal besar melainkan hanya hal kecil yang kita sebut sampah dan bagaimana hal kecil tersebut menjadi sesuatu yang bernilai."

Kegiatan ini dihadiri oleh 20 peserta yang terdiri dari 10 orang ibu-ibu PKK, 6 orang warga pemuda dusun leses, dan 4 orang dari karang taruna desa ngijo. Dalam kegiatan ini, sampah-sampah yang dikumpulkan seperti botol minum, sedotan, sendok plastik dan kardus-kardus bekas diubah menjadi sebuah motor-motoran yang berfungsi sebagai pajangan dan souvenir.

Ibu Emi selaku Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut mengungkapkan bahwa ia sangat antusias dan mendapatkan hal yg positif, Bu Emi juga menambahkan dengan adanya workshop ini dapat menambah ilmu yang baru, menambah ekonomi keluarga & sekalian menginspirasi warga untuk mengurangi sampah.

Pihak desa yang diwakili oleh bapak Jay selaku perwakilan karang taruna Desa Ngijo menyampaikan harapannya agar karang taruna desa ngijo dapat bisa berinovasi dengan adanya pelatihan keterampilan ini, karena memang pada era sekarang dituntut adanya ide-ide kreatif. Harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan kreativitas masyarakat Desa Ngijo dan kesadaran akan lingkungan.

Ikuti tulisan menarik KKN UMM 2 NGIJO lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler