x

Sejumlah anak penjula tisu di jalanan. M Iqbal Ichsan/Tempo

Iklan

Aye Sudarto

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Rabu, 6 Januari 2021 10:35 WIB

Pekerja Anak Indonesia, Catatan Tahun 2020

Ada 152 juta pekerja anak didunia mayoritas bekerja pada sektor pertanian. (Data ILO Juli 2020). Hal ini mirim dengan kondisi Indonesia yang mayoritas bekerja pada sektor pertanian. Tingginya pengangguran muda dan eksploitasi anak yang masih diatas rata rata global hal ini akan menjadi hambatan untuk mencapai tujuan peta jalan penghapusan pekerja anak 2022.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Indonesia hingga saat ini belum/tidak sepenuhnya memenuhi standar minimum pemberantasan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), pun demikian sudah melakukan upaya untuk menjadi lebih baik. Upaya-upaya memberikan layanan perlindungan kepada lebih banyak korban melalui lembaga terkait mengidentifikasi, menerima, dan membantu lebih banyak korban eksploitasi baik di dalam maupun kuar negeri dibanding tahun sebelumnya.

Dipandang perlu untuk mengembangkan deteksi dini yang melibatkan semua pemangku kepentingan dalam menekan dan mengeliminasi eksploitasi anak. Di dalamnya juga ada masyarakat dan keluarga. Dalam pemantauan terbaru ILO (Juli 2020) akibat Covid-19 telah hilang jam kerja setara dengan 400 juta pekerjaan penuh waktu. Hal ini lebih buruk dari perkiraan sebelumnya.

Ada 152 juta pekerja anak di dunia mayoritas bekerja pada sektor pertanian (data ILO Juli 2020). Hal ini mirip dengan kondisi Indonesia yang mayoritas bekerja pada sektor pertanian. Tingginya pengangguran muda dan eksploitasi anak yang masih di atas rata rata global hal ini akan menjadi hambatan untuk mencapai tujuan peta jalan penghapusan pekerja anak 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pandemi Covid-19 yang sudah berjalan satutahun ini, tahun 2021 inio kemiskinan diproyeksikan meningkat menjadi 12,4% yang berakibat 11 juta anak dari rumahtangga rentan berpotensi Menjadi pekerja anak. ((The SMERU Reserch Institute). Menjaji penting mengingat tahun 2030 70% anak menjadi generasi yang produktif yang bekerja sesuai dengan minat.

Saat ini, tidak sedikit anak menjadi korban eksploitasi dan perdagangan anak. Hal ini disebabkan bukan hanya bencana non alam, tetapi juga berdampak pada masalah ekonomi, sosial anak. Penyebab utama putus dan tidak melanjutkan pendidikan adalah faktor kemiskinan.

Kondisi yang tidak bersekolah memungkinkan anak untuk mengenal uang dan memasuki dunia kerja. Berawal dengan membantu perekonomian dan pekerjaan orangtua. Permasalahan ini perlu adanya sinergi bersama. Dengan pembangunan berkelanjutan sebagai bagian dari komitmen global (SDGs 8.7). Masa depan tanpa keperja anak. Mengahiri dan menghapus segala bentuk perbudakan anak, perdagangan anak, dan pekerja anak. Secara bersama memastiksn hal ini dapat tercapai pada 2030.

Pada tahun pandemi Covid-19 ini setidaknya ditemukan peningkatan anak jalanan sebesar 15%, anak yang dilacurkan 31,6%, pemulung 15,8% anak bekerja pada sektor pertanian 21,1% PRTA 15,8%. (Seknas jarak 2020). Kondisi dan situasi pekerja anak rata-rata bekerja pada situasi pelacuran, suhu panas yang ekstrim bekerja dijalanan, dan terpapar bahan berbahaya.Kondisi ini cuga rawan terpapar covid 19. Mayoritas lingkungan pekerja anak dapat merusak dan menghambat tumbuh kembang anak.

Pada sisi yang lain anak anak rentan menjadi korban TPPO atau berkisar 78%. Hanya anak-anak yang bekerja pada sektor pertanian yang tidak rentan terhadap kejahatan TPPO. Karena memang mudah dijual secara online. Situasi Covid 19 tidak sedikit mucikari menyasar mereka, dengan kondisi jauh dari pengawasan orang tua.

Data yang ada melaporkan persoalan pekerja anak dalam 5 tahun terahir cukup meluas varian dan jangkauannya. (Seknas Jarak 2020). Data dari tahun 2011 hingga 2020 angka eksploitasi dan TPPO anak mencapai 2.474 kasus. (KPAI 2020). Berdasarkan jenis pekerjaannya, pekerja anak dapat dipilah sebagai; Pekerja anak diperkotaan: 1) Anak jalanan, 2) Anak Pemulung, 3) Anak yang dilacurkan 4) PRTA.

Sementara pekerja anak dipedesaan: 1)pekerja anak disektor pertanian dan perkebunan. Dari berbagai laporan penelitian ternyata angka kekerasan dan eksploitasi terhadap anak meningkat. Dalam kontek pekerja anak , pada masa pandemik covid 19 anak yang dilacurkan menempati posisi teratas. Anak yang dilaurkan bekerja pada situasi membahayakan moral sperti diskotik, tempat bilyar dan permainan ketangkasan lainnya.

Keberadaan anak BPTA di berbagai daerah menjadi evalusai atas kebijakan program penghapusan pekerja anak, sebagaimana road map Indonesia bebas pekerja anak tahun 2022. Fenomena ini akan mendorong perhatian semua pihak meningkatkan perhatian terhadap keberadaan BPTA. Agar dapat menyiapkan langkah langkah kuratif dan tehabilitatip pada kantong kantong keberadaan pekerja anak tersebut.

Mendorong segera dilakukan peranikan BPTA karena terdampak dan situasi buruk sosial ekonomi dampak wabah Covid-19. Anak untuk segera terpenuhi dan taerjangkau jaring pengaman sosial serta pemberdayaan pada tingkat komunitas.

Jumlah PA terdampak Covid-19 dan kecenderungan PA meningkat pada situasi ini. Memang PA di jalanan menurun, haal ini dikarenakan situasi dijalan yang cenderung sepi. Anak yang dilacurkan dan pemulung cenderung meningkat dan jam kerja yang lebih panjang.

Ikuti tulisan menarik Aye Sudarto lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Taman Pecinta

Oleh: Wahyu Kurniawan

Senin, 29 April 2024 12:26 WIB

Terkini

Terpopuler

Taman Pecinta

Oleh: Wahyu Kurniawan

Senin, 29 April 2024 12:26 WIB