Madu Pahit, Asam Urat, dan Sate Kambing

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB
Bagikan Artikel Ini
img-content0
img-content
Iklan
img-content
Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bagi yang punya aktivitas padat, jaga stamina adalah sebuah keharusan. Olahraga harusnya jadi rutinitas, agar tubuh bisa tetap bugar.

Bagi yang punya aktivitas padat, jaga stamina adalah sebuah keharusan. Olahraga harusnya jadi rutinitas, agar tubuh bisa tetap bugar. Dan, jika perlu di tambah ramuan khusus, bisa jamu atau vitamin. Terakhir tentunya menjaga pola makan. 
 
Bila tidak, mungkin penyakit akan cepat hinggap, menjangkit tubuh. Namun, bagi yang hidup diperkotaan, apalagi bagi mereka yang punya seabrek jadwal kerja, olahraga jadi sesuatu yang 'mahal'. Pola makan kerap tak terjaga. Akibatnya stamina gampang melorot. 
 
Nah soal ini, saya punya cerita. Ini tentang cara seorang menteri dalam menjaga staminanya. Tahu sendiri, bagaimana jadwal kerja seorang menteri, dipastikan padat bin sibuk. Cerita ini tentang Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo. 
 
Jadwal kerja Menteri Tjahjo sangat padat. Maklum dia adalah 'tangan kanan' Presiden yang harus menghandle urusan pemerintahan di dalam negeri. Di tangan Tjahjo-lah, poros pemerintahan dari pusat hingga daerah dijalankan. Lewat Tjahjo pula, pusat dan daerah diharapkan bisa satu nafas, satu gerak, satu irama. 
 
Karena itu tak heran, Tjahjo banyak pergi ke daerah. Bahkan, dalam satu rentang waktu, Tjahjo bisa meloncat-loncat dari Jakarta, pergi ke daerah, lalu kembali terbang ke daerah lainnya. Tentu itu memerlukan stamina tangguh. Bila tidak, mungkin badan cepat remuk. 
 
Saya pun penasaran apa resep Menteri Tjahjo dalam menjaga stamina badannya. Apakah dia pakai semacam ramuan khusus? Suatu malam, via layanan kirim pesan blackberry atau biasa dikenal dengan BBM, saya menanyakan itu. Menanyakan, apakah Menteri Tjahjo punya ramuan khusus untuk jaga staminanya.
 
Via BBM pula Tjahjo menjawab. Katanya, ramuan khusus dia  jangan ditiru. Dia dalam sehari bisa menghabiskan lima cangkir kopi hitam tanpa gula. Lalu, pagi dan sore, dia mengaku rutin mengkonsumsi dua sendok madu pahit atau madu hitam. Menteri Tjahjo juga mengaku merokok. Nah untuk yang merokok, baiknya ini tak diikuti he.he.he.
 
Namun ternyata, Menteri Tjahjo mengaku hingga kini ia aman dari serbuan penyakit serius. Salah satu penyakit rutinnya adalah asam urat. 
 
" Penyakit aman, kecuali asam urat saja karena hobi makan sop kaki dan sate kambing," kata Tjahjo. 
 
 

 

Bagikan Artikel Ini
img-content
Agus Supriyatna

Penulis Indonesiana

0 Pengikut

Baca Juga











Artikel Terpopuler











Terpopuler di Urban

Lihat semua