x

Meme ekspresi gembira Leonardo DiCaprio bersama Piala Oscar yang diraihnya pada 2016. Twitter.com

Iklan

Septian Dhaniar Rahman

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Sekilas Kesan Piala Oscar 2017

Kesan pribadi saya terhadap ajang Piala Oscar 2017

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Ajang Academy Award ke-89 alias Piala Oscar 2017 memang telah berlangsung di minggu terakhir bulan Februari lalu dengan menampilkan Moonlight sebagai Film Terbaik. Tentu banyak pihak yang merasa puas dengan hasil ini begitu pula dengan saya.

Hanya saja ada sedikit ganjalan di hati menyaksikan pagelaran acara tersebut dalam siaran ulangnya di HBO terutama di momen puncak yaitu pengumuman Film Terbaik. Saya tidak habis pikir kenapa bisa terjadi blunder fatal berupa kesalahan penyebutan nama film terbaik. Memang bukan salah duo aktor-aktris veteran Warren Beatty dan Faye Dunaway sebenarnya tapi bagaimana lagi sungguh kasihan para pemain dan kru film La La Land yang sudah terlanjur berada di atas panggung bahkan dua produsernya sudah mengucapkan pidato kemenangan pula lalu mendadak terjadi kekeliruan. Sudah kalah, menanggung malu pula. Sekali lagi kasihan La La Land.

Sungguh pantas sebenarnya jika Moonlight menyabet gelar Film Terbaik karena tema film itu memang menjadi favorit para juri Oscar yang berjumlah lebih dari 6000 orang tersebut. Film karya sutradara Barry Jenkins itu juga meraih Oscar untuk kategori Skenario Adaptasi Terbaik dan Aktor Pendukung Terbaik bagi Mahershala Ali. Sekali lagi para juri Oscar sudah menentukan pilihan sehingga praktis kita semua tidak bisa membantahnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saya sendiri sebenarnya seperti kebanyakan orang awam lain, lebih mengunggulkan film La La Land sebagai pemenang Film Terbaik tetapi hasil berkata lain. Tidak mengapa karena La La Land sendiri memenangkan 6 Piala Oscar yaitu untuk Sutradara Terbaik bagi Damien Chazelle, Aktris Terbaik untuk Emma Stone, Desain Produksi, Sinematografi, Ilustrasi Musik dan Lagu. Memang pantas sebenarnya film komedi musikal yang sungguh romantis ini menyabet banyak Oscar karena bisa membuat banyak orang, termasuk saya yang bukan penggemar film musikal, jatuh hati dan mabuk kepayang.

Film drama Manchester By The Sea yang juga menjadi salah satu nominator film terbaik di ajang Oscar tahun ini meraih 2 Piala Oscar untuk Aktor Terbaik bagi Casey Affleck serta Skenario Asli Terbaik. Sementara film perang karya Mel Gibson yaitu Hacksaw Ridge juga mendapat 2 Piala Oscar pula untuk Editing dan Tata Suara, sedangkan film drama tentang kedatangan Alien karya Denis Villeneuve berjudul Arrival hanya menang 1 Piala untuk kategori Penyuntingan Efek Suara begitu pula film drama karya Denzel Washington yaitu Fences yang memenangkan Oscar untuk Aktris Pendukung Terbaik bagi Viola Davis. Film Animasi Terbaik tahun ini jatuh ke tangan Zootopia sedangkan The Salesman dari Iran berhasil memenangkan Piala Oscar untuk Film Berbahasa Asing Terbaik. 

Secara keseluruhan acara Oscar ini berlangsung meriah dan menarik serta penuh kejutan. Pemandu acara Jimmy Kimmel menurut saya lumayan menyegarkan dengan segala humornya termasuk ulah usilnya kepada Matt Damon dan sindiran pedas nan segar bagi Presiden Donald Trump. Saya juga senang dengan penampilan Justin Timberlake yang membuka acara dengan lagu soundtrack film Trolls yang juga meraih nominasi Oscar Lagu Terbaik yakni Can't Stop The Feeling! Masalah kekeliruan di momen puncak itu sebenarnya sedikit mengganggu tetapi saya rasa tidak ada manusia yang sempurna. Sekali lagi saya bisa memaklumi kesalahan Warren Beatty dan Faye Dunaway. Melihat penampilan beliau berdua saya jadi terkenang dengan film klasik yang mereka bintangi bersama dulu yaitu Bonnie and Clyde.

Akhir kata saya mengucapkan selamat bagi Moonlight yang memang sangat layak menjadi Film Terbaik Piala Oscar ke-89 ini.

Ikuti tulisan menarik Septian Dhaniar Rahman lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu