x

Iklan

Rosse Hutapea

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Mahasiswa STPPH Mendapat Apresisasi Dari Hotel Terkemuka

Salah satu tolok ukur keberhasilan suatu program pendidikan adalah kepuasan user terhadap kinerja para lulusan institusi pendidikan tersebut.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Salah satu tolok ukur keberhasilan suatu program pendidikan adalah kepuasan user terhadap  kinerja para lulusan institusi pendidikan tersebut.  Kepuasan ini bisa dilihat dari pengakuan yang diberikan, baik berupa award, tanggung jawab yang dipercayakan, hingga tawaran karir atau posisi terbaik.

Prestasi berupa award ataupun recommendation letter sangat penting untuk seorang mahasiswa yang akan melamar pekerjaan ataupun untuk portfolio dalam memenangkan persaingan.  Apalagi diberikan oleh perusahaan terkemuka. 

Pengakuan pelaku industri pariwisata atas prestasi mahasiswa STPPH tidak hanya datang dari dalam negeri, tetapi juga dari hotel berbintang 5 di luar negeri.  Diantaranya yang diperoleh  Kezia Christine, mahasiswa Manajemen Perhotelan 2015, yang mengikuti program PKL serta mendapat  Best Trainee award di Waldorf Astoria Dubai. Kezia mendapat penghargaan tersebut berkat hasil kerja kerasnya untuk memberikan pelayan terbaik sehingga menghasilkan room up-selling yang memberi kenaikan revenue pada company sebesar 60juta. Kezia bersaing dengan 12 mahasiswa trainee dari institusi berbagai negara seperi Thailand, Kazakhstan, Nepal, dan Rusia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Prestasi ‘Best Trainee’ juga diperoleh Vania Dewi dari hotel Ayana Bali tempatnya praktek selama enam bulan. Menurutnya kerja di divisi F&B service harus cepat dan efisien, serta mampu engage dengan tamu. Mahasiswa lainnya Stefano Cendana, peraih ‘Best Trainee’  dari hotel W Bali divisi F&B Service, menyebutkan etos kerja  dan komunikasi yang baik sebagai kunci sukses dalam menjalani magang. Sementara Elisabeth dan Velia, peraih ‘Best Trainee’ dari Ritz Carlton menyebutkan fokus pada tujuan dan selalu berfikir positif, mejadi kunci untuk berhasil dalam program PKL.

Tentunya prestasi ini semakin mengkonfirmasi kualitas pendidikan STPPH. Hal ini diikuti dengan etos kerja yang ditanamkan kepada setiap mahasiswa. untuk memastikan hal tersebut, selama melaksanakan program PKL, dosen STPPH konsisten melaksanakan program monitoring ke lokasi PKL, dan memastikan bahwa mahasiswa menerima ilmu yang sesuai dengan departemen dimana mereka melakukan PKL. 

Sebagai sekolah vokasi yang sudah berdiri lebih dari 20 tahun, STPPH yang berkampus pusat di Lippo Village sudah memperoleh akreditasi A untuk institusi maupun kedua program studinya: Manajemen Perhotelan dan Manajemen Usaha Wisata. Sekolah inipun memiliki mitra industri pariwisata di seluruh Indonesia dan  luar negeri, diantaranya  Singapura, Thailand, dan Uni Emirat Arab (Dubai).

Sekolah ini memang menerapkan standar tinggi untuk para lulusannya. Tidak heran bila mahasiswa magang dari sekolah ini sangat diterima dengan baik di hotel-hotel terkemuka.

 

Ikuti tulisan menarik Rosse Hutapea lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

1 hari lalu

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

1 hari lalu