x

Iklan

Rosse Hutapea

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 7 Agustus 2019

Selasa, 12 Mei 2020 19:02 WIB

Sambut Hardiknas UPH Fokus Hadirkan Pendidikan Holistis Transformatif

Pengalaman selama sebulan tentu menghadirkan tantangan besar bagi kita untuk merancang  pola pembelajaran masa depan. Saya yakin ke depan kita akan semakin banyak memakai sistem pembelajaran jarak jauh.  Saya percaya interaksi langsung baik dengan guru/ dosen dan sesama peserta didik masih sangat penting sehingga memerlukan pola hybrid, teknologi, sistim dan keterlibatan langsung para pendidik.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Sudah lebih satu bulan kita diharuskan bekerja, belajar dan beribadah dari rumah semasa pandemi Covid-19.  Dari sisi pendidikan,  sistem pendidikan yang tiba-tiba harus memakai teknologi, menuntut perubahan di sisi pendidik/ guru/dosen dan juga peserta didik. 

Menyikapi situasi ini, sekaligus dalam menghidupi semangat hari pendidikan nasional (Hardiknas) yang diperingati setiap 2 Mei, Rektor UPH, Dr. (Hon) Jonathan L. Parapak, M.Eng. Sc., mengemukakan pandangannya tentang dampak perubahan terhadap visi dan misi pendidikan Kristen yang dijalankan UPH.

Pandangan beliau berangkat dari pertanyaan: Bagaimana transformasi yang  holistis terjadi secara efektif dalam diri para peserta didik?  Bagaimana aspek karakter? Aspek iman, aspek sosial, dll?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengalaman selama sebulan tentu menghadirkan tantangan besar bagi para pendidik untuk merancang  pola pembelajaran masa depan. Melihat situasi saat ini, Rektor UPH menyatakan keyakinannya bahwa ke depan kita akan semakin banyak memakai sistem pembelajaran jarak jauh. Namun, dia kembali mengingatkan aspek-aspek yang di sebutkan di atas untuk dipikirkan dengan seksama, baik dari segi sistim pembelajaran, para pendidik/dosen  maupun dari segi kurikulum dan infrastuktur pendidikan.

"Saya percaya interaksi langsung baik dengan guru/ dosen dan sesama peserta didik masih sangat penting sehingga memerlukan pola hybrid, teknologi, sistim dan keterlibatan langsung para pendidik," katanya.

"Kita harus menyambut perubahan ini sebagai anugerah Tuhan dan mempersiapkan diri untuk dipakai Tuhan  menghadirkan pendidikan yang transformatif, holistis yang berpusat pada Kristus. Jangan takut, jangan pesimis, mari kita yakin akan penyertaan Tuhan seperti yang dijanjikan dalam Roma 8:38-39: Sebab aku yakin, bahwa baik maut,  maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu mahluk lain, tidak akan dapat memisahkan  kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita," tutur Rektor UPH.

Tahun ini bangsa Indonesia memperingati hari pendidikan nasional, yang jatuh pada tanggal 2 Mei, dalam suasana pembaruan dan perubahan, baik melalui kebijakan pemerintah dengan "kampus merdeka " maupun melalui pemaksaan oleh "Covid-19". Seperti keyakinan yang disampaikan Rektor di awal, masa pasca Covid-19 akan menghadirkan sistem, pola dan suasana pendidikan yang baru, yang juga akan menuntut pembaruan regulasi dan kebijakan baru,  termasuk sistim akreditasi. Namun beliau menyemangati, khususnya kepada para pendidik, dalam menghadapi dunia pendidikan yang baru, untuk tida melupakan tujuan mulia dari pendidikan itu sendiri, yaitu manusia yang cerdas, beriman, berkarakter mulia dengan kompetensi yang sebaik mungkin untuk berkarya dan hadir didalam dunia baru. 

Menutup pesannya, Rektor UPH kembali mengingatkan kita agar selalu bersandar pada kasih dan anugerah Allah, menjalani perubahan dengan penuh semangat dan pengharapan menyongsong masa depan bersama Yesus, serta banyak berdoa.

"Kiranya dengan kasih karunia Tuhan, pandemi Covid-19 segera berlalu dan kita kembali ke suasana yang lebih normal. Selamat hari pendidikan Nasional!" kata dia.

Ikuti tulisan menarik Rosse Hutapea lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler