x

Iklan

Antonius Satria Hadi
Bergabung Sejak: 17 Maret 2024

Jumat, 29 Maret 2024 15:47 WIB

Rektor UWM Sambut Para Doktor Baru, Dorong Pengembangan SDM dan Riset

Saat ini Sebanyak 23 persen dari total dosen di UWM telah memperoleh gelar S3. Angka itu melebihi rata-rata nasional yang sebesar 17 persen. Sementara 15 dosen lain juga sedang menjalani studi lanjut doktoral.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Rektor Universitas Widya Mataram (UWM) Prof. Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec, beserta para anggota senat universitas menyambut para doktor baru di Kampus Terpadu UWM pada Kamis (28/03/2024) pukul 17.00 WIB.

Para doktor baru yang disambut adalah Dr. Roni Sulistyanto Luhukay, S.H., M.H., yang menyelesaikan studi lanjut S3 dari Universitas Airlangga, Dr. Bhenu Artha, S.E., M.M. dari Universitas Islam Indonesia, dan Antonius Satria Hadi, PhD., dari University of Kuala Lumpur.

Dala m sambutannya, Prof. Edy menyatakan bahwa perkembangan kualitas sumber daya manusia di UWM terus meningkat dari tahun ke tahun.  Menurut dia, hal itu disebabkan, salah satunya, berkat stimulus yang diberikan UWM kepada civitas akademika untuk menambah semangat dalam pengembangan diri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Sebanyak 23 persen dari total dosen di UWM telah memperoleh gelar S3, melebihi rata-rata nasional sebesar 17 persen. Sementara ada 15 dosen juga sedang menjalani studi lanjut doktoral”, kata dia menambahkan.

Prof. Edy berharap agar para dosen yang belum bergelar doktor dapat segera menempuh studi lanjut doktoral. Selain itu, beliau mendorong para dosen untuk menjalankan Tri Dharma Perguruan tinggi yang juga fokus pada penelitian agar dapat mempercepat kenaikan jabatan fungsional hingga mencapai posisi guru besar.

Acara penyambutan ini diakhiri dengan buka puasa bersama, memperkuat ikatan kebersamaan di antara para dosen.

Ikuti tulisan menarik lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

4 jam lalu

Terpopuler