
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB
Mempopulerkan Ventriloquism di Indonesia
Rasanya banyak orang Indonesia yang masih awam dengan kata Ventriloquism
Dibaca : 3.118 kali
Setelah mempelopori kehadiran Stand Up Comedy di Indonesia sejak tahun 2013 saya tertarik mengembangkan Ventriloquism di Indonesia. Inspirasi ini muncul ketika saya menyaksikan video Ventriloquist asal Amerika Jeff Dunham yang tampil bersama bonekanya (Vent Figure) bernama Walter. Disana saya lihat bahwa Ventriloquism sebenarnya banyak memainkan materi model Stand Up Comedy. Menurut saya apa yang dilakukan oleh Jeff Dunham sangat jenius karena dia harus menampilkan tiga kemahiran sekaligus yaitu kemahiran suara perut, kemahiran dalam memainkan boneka menjadi sangat hidup dan kemahiran dalam mengelolah materi yang mampu memancing gelak tawa.
Sebenarnya Ventriloquism udah masuk ke Indonesia sejak tahun 1960-an. Pak Marijoen bersama bonekanya bernama Koko sering tampil di Taman Ismail Jakarta tahun 1966. Ventriloquism sempat populer di Indonesia tahun 1970-an ketika Gatot Sunyoto yang waktu itu baru pulang dari Amerika membawa boneka Tongki. Gatot Sunyoto bersama Tongki sering muncul di TVRI. Kehadiran Gatot Sunyoto dan Tongki memancing munculnya beberapa Ventriloquist lainnya dengan boneka yang mirip dengan Tongki.
Di tahun 1991 muncul Ria Enes bersama boneka Susan lewat lagu Si Kodok yang sangat populer saat itu. Ria Enes sendiri tak pernah menyebut dirinya sebagai Ventriloquist. Bersama Susan 12 album yang telah dihasilkan oleh Ria Enes serta membawakan beberapa program acara anak-anak di televisi.
Dalam pengamatan saya, Ventriloquist Indonesia lebih banyak yang menggunakan boneka dengan karakter anak-anak dan binatang sehingga lebih sering mendapat panggilan dan tampil di acara anak-anak. Belajar dari Jeff Dunham terbukti bahwa Ventriloquism mampu menyasar penonton dari anak-anak hingga dewasa. Inilah yang kemudian yang menginspirasi saya untuk mempopulerkan Ventriloquism di Indonesia menjadi hiburan komedi yang bisa dikonsumsi semua jenis umur.
Sabtu 23 November 2013 bersama boneka Lewi saya pernah membuat pementasan Ventriloquist di Taman Ismail Marzuki Jakarta. Setelah melalui pencarian yang panjang dan kesabaran akhirnya Maret 2018 saya berhasil mendapatkan boneka sesuai dengan yang saya inginkan. Boneka bernama J Kri ini siap menemani saya untuk memeriahkan dunia komedi Indonesia melalui Ventriloquism.
Suka dengan apa yang Anda baca?
Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.
Selasa, 12 Januari 2021 06:46 WIB

5 Fakta dalam Serial Terbaru My Lecturer My Husband
Dibaca : 897 kali
Sabtu, 2 Januari 2021 15:26 WIB

Fakta Karir Tiara Andini; Penyanyi dengan Suara Merdu Jebolan Indonesian Idol
Dibaca : 1.267 kali
Selasa, 29 Desember 2020 12:17 WIB

Mengenal Lebih Dekat Tommy Jonathan Sinaga, Seniman asal Kota Pematangsiantar
Dibaca : 1.202 kali
Kamis, 24 Desember 2020 12:36 WIB

Sinopsis Cinta Mulia, Sinetron Cinta Segi Lima Sahabat Sejak SMA
Dibaca : 1.472 kali
Minggu, 27 Desember 2020 06:02 WIB

Sinopsis Drama Secret Royal Inspector, Kisah Unik Seorang Inspektur Kerajaan Joseon
Dibaca : 793 kali
Minggu, 27 Desember 2020 06:01 WIB

Sinopsis & Pemain Drama Run On, Kisah Cinta Mantan Pelari Cepat Tim Nasional
Dibaca : 723 kali
Minggu, 27 Desember 2020 06:00 WIB

Sinopsis My Lecturer My Husband, Reza Rahadian Beradu Akting dengan Prilly Latuconsina
Dibaca : 674 kali
Jumat, 25 Desember 2020 06:11 WIB

Sinopsis Mr. Queen, Kisah Koki Pria yang Terjebak Dalam Tubuh Ratu Joseon
Dibaca : 808 kali
Kamis, 24 Desember 2020 06:24 WIB

If Anything Happens, I Love You: Ketika Keheningan Bicara Lebih Keras daripada Kata-Kata
Dibaca : 1.066 kali
Sabtu, 19 Desember 2020 11:46 WIB

Ody Cempeudak akan Rilis Lagu Raket Pemilu
Dibaca : 1.367 kali
Selasa, 19 Januari 2021 17:33 WIB

8 Langkah Menemukan Arah dalam Hidup Jika Anda Merasa Tersesat
Dibaca : 1.335 kali
1 hari lalu

Ketua Satgas Covid-19 Umumkan Positif: Nah, Begitu Bagus!
Dibaca : 924 kali
5 hari lalu

Dinilai Bermain Aman, Keberpihakan Puan Maharani kepada Hak-hak Perempuan Dipertanyakan
Dibaca : 920 kali
5 hari lalu
