x

Iklan

Jemmy Gumayel

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Tekan Kecelakaan Musim Hujan, Polantas Mura Giatkan Patroli

Polda Sumsel

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Musi Rawas, Sumsel - Musi Rawas sekitarnya nampak dibasahi oleh hujan deras pada (27/09) sekira jam 21.00 Wib. Untuk mengatasi terjadinya kecelakaan lalu lintas. Polantas Musi Rawas meningkatkan eskalasi kegiatan patroli di lapangan.

Kegiatan patroli malam hari ini, disebut dengan istilah blue light patrol yang dilaksanakan setiap malam hari oleh regu piket jaga di Sat Lantas Polres Musi Rawas

Kapolres Mura AKBP Pambudi, SIK melalui Kasat Lantas menjelaskan kegiatan blue light patrol ini merupakan salah satu program unggulan jajarannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Setiap malam Polantas yang mendapat jadwal piket jaga mako melakukan kegiatan patroli malam hari dengan menggunakan kendaraan dinas patroli, rutenya seputaran jalan lintas sumatera, baik di wilayah Musi Rawas maupun Muratara" ujar Kasat Lantas.

"Cara bertindaknya melaksanakan patroli, penjagaan dan pengaturan di titik rawan kecelakaan lalu lintas. Terkadang Anggota juga melaksanakan sambang ke sopir Angkutan yang sedang istirahat di rumah-rumah makan, untuk memberikan pesan keselamatan berlalu lintas. Harapannya dengan dilaksanakan kegiatan blue light patrol ini kecelakaan dan kejahatan di jalan dapat ditekan" ujar AKP Budi menambahkan.

Ikuti tulisan menarik Jemmy Gumayel lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler