x

Iklan

Chevy Andhika

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 5 Oktober 2020

Selasa, 6 Oktober 2020 05:48 WIB

Fashion Korea Park Sae Ro Yi Bikin Oversize Tshirt Booming di Kalangan Millennials

Fashion Korea Park Sae Ro Yi Bikin Oversize Tshirt Booming di Kalangan Millennials

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Kalau ngomongin soal showmanship dari A-Z, Korea udah paling jago. Selain, kpop dan netflix, industri fashion kini juga dipenuhi oleh karya negara kimbab ini. Dimulai dari booming nya film Itaewon class dengan pemain utama Park Sae ro yi (Park Seo Joon) yang terlihat simpel tapi tetap fasyun menggunakan oversize t shirt nya, menjadikan fashion korea ala gombrong ini, semakin digandrungi millenials saat ini.



Sedikit berbeda dengan gaya oversize barat yang cenderung pekat pada nuansa street style nya, fesyen korea lebih berfokus menyajikan kesan minimalist dalam perpaduan gaya oversize nya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Oversize ini di industri k-fashion sudah menjadi barang basic yang semua orang harus punya. Tapi sayangnya, di Indonesia masih banyak yang salah kaprah; “beli aja kaos yang ukuran XL atau XXL, jadi deh oversize”. Ternyata tidak semudah itu ferguso. Ini adalah beberapa perbedaan oversize t shirt dengan t shirt pada umumnya:

1. Drop shoulder

Pada baju oversize, jahitan pada pundak nya akan lebih “jatuh” dari pada t shirt biasa. Teknik jahitan ini menjadikan kaos ini memiliki lengan tangan yang panjang namun tetap terlihat stylist.

2. Relaxed Fit

Kalau t shirt pada umumnya biasa nya memiliki lingkar tangan yang cenderung pas dengan lengan pemakai nya, oversize t shirt tidak seperti itu. Kaos oversize memiliki lingkar tangan yang lebih besar, sehingga pemakai bisa lebih leluasa bergerak.

3. Boxy Shape

Karena jahitan pundak yang lebih jatuh, menjadikan baju oversize ini memiliki bentuk yg lebih boxy. Hal ini selain fungsional dengan menambah ruang gerak, disisi lain juga turut menambah gaya casual yang khas.

Karakteristik tersebut bukan hanya menjadikan oversize t shirt berbeda dengan t shirt biasa namun juga nyaman dipakai dan cocok untuk super casual look and effortless fashion statement.

Tertarik untuk menambahkan oversize t-shirt ke koleksi fashion kamu di rumah? Ini beberapa contoh mix and match yang bisa jadi inspirasi untuk aktif di luar ruangan atau stay at home.


Foto-foto tersebut diambil dari koleksi merek lokal @jaem.jaem.jaem yang berfokus pada style oversize korea yang super nyaman dan stylist ini. Coba langsung di cek aja!

 

Ikuti tulisan menarik Chevy Andhika lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler