x

Iklan

Annn Mk1

First Year Informatics Student, Writer at Indonesiana.id
Bergabung Sejak: 14 Juli 2020

Rabu, 4 November 2020 13:46 WIB

Peluang Usaha bagi Pelajar di Saat Pandemi

Pandmei tak kunjung reda. Akibatnya, belajar daring tetap dilanjutkan. Para pelajar yang biasanya menghabiskan waktu di sekolah, kini banyak berkutat di rumah. Sistem pembelajaran jarak jauh dengan segala romantikanya, tak urung cukup memberi waktu luang pelajar makin banyak. Tak sedikit para siswa mengisi waktu dengan belajar berbinis. Simak artikel berikut ini.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Sudah lebih beberapa bulan ini pandemi Covid-19 menerpa kita. Kian hari kasus Covid-19 kian bertambah sehingga membuat PSBB tak kunjung-kunjung selesai. Sekolah, bekerja, dan banyak aktivitas lainnya yang seharusnya kita lakukan di tempatnya, kini harus kita lakukan di rumah.

Para pelajar yang biasanya harus berangkat sekolah, karena pandemi terpaksa harus di rumah saja. Meski di rumah saja, tentunya aktivitas belajar-mengajar harus tetap berjalan. Oleh karena itu pemerintah menerapkan sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang sering juga disebut belajar daring atau belajar online.

Karena sistem pembelajaran yang baru dan asing ini serta banyak guru yang masih kurang cakap soal teknologi, membuat para siswa seringkali hanya mendapatkan materi pembelajaran berupa PDF atau video yang kurang interaktif saja. PDF atau video materi tersebut, karena hanya video materi dan bukan pembelajaran langsung dengan guru, membuat siswa cepat dalam menyelesaikan sesi materi dan memiliki banyak waktu luang daripada yang seharusnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Banyak siswa yang ingin mencoba memanfaatkan waktu luang tersebut untuk mencoba usaha agar mendapatkan sedikit uang tambahan. Juga setidaknya mengisi waktu yang kosong. Namun, sayangnya banyak siswa yang ingin mencoba usaha malah kebingungan ingin mencoba memulai usaha apa.

 

Oleh karena itu kali ini saya akan membagikan beberapa peluang usaha di masa-masa pandemi ini yang cocok bagi pelajar sehingga bisa dijadikan inspirasi. Penasaran apa saja peluang usaha yang saya maksud? Berikut ini beberapa peluang usaha bagi pelajar di masa-masa pandemi.

 

1. Dropship

Peluang usaha yang pertama adalah dropship. Bagi yang belum tau apa itu dropship, singkatnya dropship mirip-mirip reseller. Hanya saja jika reseller harus stok barang, maka dropship tidak melakukan stok barang, sehingga modal usaha ini Rp 0.

 

Jenis kegiatan yang dilakukan seorang dropshipper cukup simpel, yaitu tinggal mencari barang yang memiliki potensial lalu memasarkannya ke orang lain. Dan jika ada yang membeli maka Anda tinggal meneruskan order dan detail pengiriman ke supplier barang. Tentunya disini kita memasarkan kembali produk orang dengan harga yang lebih tinggi untuk mencari untung, mirip seperti reseller.

 

Pemasaran barang ini bisa kita lakukan kepada teman-teman kita atau ke marketplace lain. Dua-duanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika memasarkan barang ke teman-teman maka persaingan yang kita hadapi cenderung kecil, tapi tentunya jangkauan pemasarannya kecil. Jika memasarkan ke marketplace alias Dropship di marketplace maka kita akan menghadapi persaingan yang ketat, tapi jangkauan pemasaran kita sangatlah luas.

 

2. Jualan Pulsa

Peluang usaha yang kedua adalah jualan pulsa. Anda bisa menjual pulsa hanya dengan smartphone yang kini Anda gunakan, cukup gunakan dompet digital seperti DAN* atau OV* karena dompet digital menawarkan harga pulsa yang lebih murah dibanding kebanyakan konter. Dompet digital biasanya hanya mematok biaya tambahan sebesar Rp 500 saja sedangkan konter-konter akan mematok biaya tambahan sebesar Rp 2000.

 

Coba Anda bayangkan saja apabila Anda menjual pulsa dengan harga yang lebih murah Rp 500 dari konter-konter disekitar Anda, sudah pasti bakal banyak yang minat. Lalu dengan menjual pulsa lebih murah Rp 500, Anda masih memiliki untung sekitar Rp 1000.

 

Memang usaha ini untung per transaksinya tidak banyak, tapi jika Anda telaten maka untung totalnya lumayan.

 

3. Menjadi Content Writer

Peluang usaha ketiga adalah menjadi content writer atau penulis konten. Cukup bermodalkan smartphone atau komputer dan tentunya sedikit skill menulis Anda bisa menawarkan diri Anda untuk menuliskan konten artikel bagi para blogger atau pemilik website yang malas menulis konten. Bayaran yang akan Anda dapat biasanya tergantung kualitas tulisan dan panjang tulisan.

 

Memang menjadi content writer awalnya akan sedikit sulit karena tidak terbiasa menulis, tapi lama-kelamaan Anda akan terbiasa menulis dan kualitas serta kecepatan menulis Anda menjadi lebih baik.

 

Demikian beberapa peluang usaha bagi para pelajar ditengah pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai ini. Semoga ide-ide peluang usaha di atas bisa bermanfaat dan bisa dijadikan inspirasi bagi para pembaca sekalian. Sekian yang bisa saya sampaikan dan sampai jumpa.

Ikuti tulisan menarik Annn Mk1 lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler