x

Iklan

Suhana Lim

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Bertemu Praktisi Voodoo

Pengalaman bertemu dengan praktisi Voodoo

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bertemu Praktisi Voodoo

Oleh: Suhana Lim

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hypnotherapist, past life regression, astral projection, tarot reading, intuitive counseling, pshycic development, dream interpretation, mediumship development, color teraphy, holistic therapy, numerology and voodoo practitioner. Begitulah seabrek “kerjaan” yang dicantumkan oleh Debra (nama samaran) di profile information nya. Minggu lalu Debra menghubungi saya buat inquiry konsultasi feng shui, yang ditanyakan nya bejibun. Lebih mudah saya jelasin langsung saja, maka bertemulah kami this weekend somewhere di CBD. Tapi rupanya timingnya berbarengan dengan demo puluhan ribu orang terhadap kebijaksanaan ekonomi Perdana Menteri Tony Abbot. Teriakan dan riuh rendah membuat obrolan tidak enak. Akhirnya kami pindah tempat kongkow, ke salah satu café di tepi Yarra River dekat ke Crown Casino entertainment complex.

Saya tanya soal praktek voodoo nya dari mana? Kerjaan lain nya sih saya sudah mahfum. Telah umum kalau mempraktekan hypnotherapi, maka sekalian juga melakukan regresi past life, terapi holistic, konseling intuisi, baca tarot, nerjemahkan mimpi, de el el. Debra tertawa dan jelaskan kalau pengetahuan voodoo nya itu didapat dari neneknya yang adalah seorang Creole (campuran Europe dengan Africa) asal Haiti. Oh begicu. No wonder bisa voodoo!

Debra in her early 40s, sudah berpraktek selama sepuluh tahun. Sebelumnya ia adalah seorang analis keuangan. Ia cerita ketertarikannya dengan hypnotherapi gara-gara perceraian. Bak layang layang putus tangan, ia sangat terpukul, kehilangan arah, syok, sedih. Pokoknya at her lowest point. Singkat cerita Debra pun terbang ke Big Apple New York menemui dan berguru ke Dr. Brian Leslie Weiss seorang psikiater yang juga specialist di masalah reinkarnasi, past life regression, future life progression. Dr. Brian Weiss ini adalah “mbah” nya soal regresi kehidupan masa lampau yang bertaraf internasional dan sudah diakui dibanyak negara.

Kisah Debra yang spiritual journey nya tertrigger karena masalah perceraian nya bukan hal aneh. All these years, sudah banyak yang saya amati begitu “skenario” nya. Ada yang karena kehilangan keluarga terdekat, ada yang karena sakit parah, dan karena aneka kepahitan yang mendalam. Hidup memang penuh lika liku dan misteri yang sering tidak mudah dipahami.

Walau baru pertama kali ketemu, obrolan cukup nyambung. Rencana awal hanya ketemuan sejam, akhirnya tak terasa sudah hampir tiga jam saat kami berpisah. Timing buat saya meng analisa apartment Brenda sudah on the list, sometime in early June.

Via feng shui, saya sudah ketemu dengan aneka ragam individu dari berbagai latar belakang profesi. Tetapi baru kali ini saya kenal seorang praktisi voodoo. Life is interesting in many ways!

 

Ikuti tulisan menarik Suhana Lim lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu

Kisah Naluri

Oleh: Wahyu Kurniawan

Selasa, 23 April 2024 22:29 WIB

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

2 hari lalu

Kisah Naluri

Oleh: Wahyu Kurniawan

Selasa, 23 April 2024 22:29 WIB