x

Iklan

Aditya Harlan

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Mengusung Tema ‘Banten 01 Wae’ TKN Sukses Menggelar Kampanye

Kurang dari 30 hari lagi, perhelatan Pemilu 2019 akan digelar serentak. Fase Kampanye terbuka sudah dimulai

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

 

Kurang dari 30 hari lagi, perhelatan Pemilu 2019 akan digelar serentak. Fase Kampanye terbuka sudah dimulai. Sejumlah gerbong relawan pun mulai gencar bergerak. Salah satu diantaranya adalah relawan Bravo Lima.   Gerbong relawan pendukung pasangan 01 yang dikomandoi Jenderal Purnawirawan Fahrul Razi tersebut terus melancarkan aksinya di pelosok – pelosok Banten. Mereka menggelar aksinya dengan mengusung tema ‘Banten 01 Bae’, yang bertujuan agar warga Banten tidak golput dan memenangkan Jokowi – Ma’ruf.

            “Warga Banten, Jangan golput! Ayo gunakan hak pilih dan mari kita menangkan pasangan Jokowi – Ma’ruf Amin,” tuturnya dalam kampanye terbuka di Lapangan Pondok Betung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

            Penanggungjawab Rumah Kerja (Rumker) Banten, Handi mengaku bahwa pihaknya siap memenangkan pasangan 01 yang selama ini menjadi kebanggaan bagi warga Banten.

            “Memang tidak mudah untuk menang di Banten, pasti akan sengit ibarat pertandingan sepak bola antara Real Madrid vs Barcelona. Banten yang tidak akan membiarkan putra daerahnya dikalahkan di kandang sendiri,” ujarnya.

            Event kampanye terbuka bertajuk “Banten 01 Bae” menurutnya ditujukan untuk menyatukan suara warga Banten dan Menggunakan hak pilihnya untuk mencoblos pasangan 01.       Acara diawali dengan Pawai budaya yang mengarak dua orang relawan lengkap dengan pakaian dan topeng ala Jokowi – Ma’ruf Amin ditambah degnan iringan rombongan relawan yang mengenakan pakaian adat, Gelaran “Banten 01 Bae” tersebut sukses menyita sorotan publik.

            Ketua Divisi Perempuan Bravo Lima Banten, Yanni Irmella menuturkan bahwa kesuksesan kampanye terbuka mendapatkan perhatian publik tersebut dikarenakan pihaknya mempertontonkan kesenian Palang pintu hingga reog Ponorogo. Kita ingin tunjukkan 01 itu mampu menyatukan dan menjaga perbedaan juga keragaman yang menjadi khasanah Indonesia.         Sementara itu, Jokowi-Ma’ruf juga melakukan kampanye terbuka di Banten di Kota Serang. Menurut Hasto, kampanye terbuka yang dilakukan ini bertujuan untuk memanaskan mesin partai politik terlebih dahulu.

            “Kami instruksikan untuk mengadakan kampanye dengan cara yang berbeda – beda, kampanye untuk PDIP merupakan satu kesatuan dengan kampanye memenangkan Pak Jokowi – Ma’ruf,” Tutur Hasto.

            Pihaknya menjelaskan, kampanye kreatif di tangerang dimulai dengan senam Ibu – Ibu, yang sesuai dengan semboyan mensana in corporisano atau dalam tubuh yang segat terdapat jiwa yang kuat. Selain itu, lanjutnya, juga akan ada sajian hidangan promosi kuliner nusantara, yakni nasi goreng resep langsung dari Ketua Umum PDIP Megawati yang disebut sangat digemari oleh Gus Dur.

            “Kami akan share ke seluruh publik bagaimana nasi goreng Bu Mega itu go publik sehingga setiap masyarakat bisa mencicipi bisa mencoba bagaimana nasi goreng yang digemari oleh almarhum gus dur tersebut,” tuturnya.

            Tak hanya itu, Hasto juga menuturkan, pihaknya meluncurkan joget 01 dan joget 3 sebagai nomor urut PDIP. Menurutnya hal tersebut dilakukan sebagai ekspresi bahwa anak muda yang terjun dalam dunia politik juga membawa kegembiraan namun tetap berbasis kebudayaan.

            Di Serang, Banten, Jokowi sempat membeberkan alasannya kenapa beliau memilih Ma’ruf Amin sebagai calon wakil presiden. Mantan Walikota Solo tersebut mengungkapkan bahwa Kiai Ma’ruf merupakan sosok tokoh Agama dan juga ahli ekonomi syariah, beliau paham tentang ekonomi, paham akan start up, unicorn dan juga merupakan Ketua MUI. Ini akan menjadikan keharmonisan ulama dan umaro.

            Dalam orasinya, Jokowi menegaskan bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa yang besar dan beraneka ragam yang harus dijaga persatuan dan kesatuannya.

            “Potensi yang besar dan beranekaragam ini harus kita pelihara, harus kita jaga dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia.

            Selain itu Jokowi juga memperkenalkan 3 kartu yang nantinya akan dibagikan kepada masyarakat Indonesia, yakni KIP Kuliaj, Kartu Pra Kerja dan kartu Sembako.

            “Untuk Ibu – Ibu ada kartu sembako murah, nanti kalau ibu – ibu beli sembako murah dengan kartu ini akan diberikan diskon besar – besaran,” tutur Jokowi sembari mengacungkan contoh kartu sembako murah.

            Pada akhir orasi politiknya, Paslon nomor urut 01 tersebut juga mengingatkan agar para pendukungnya datang ke TPS pada 17 April dan mencoblos gambar kertas suara calon presiden dan calon wakil presiden yang memakai baju putih.

Ikuti tulisan menarik Aditya Harlan lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler