x

Iklan

Candra Bi

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 6 November 2019

Selasa, 10 Desember 2019 04:14 WIB

5 Jenis Kucing Terbaik dan Tercantik di Dunia

Kucing merupakan salah satu hewan piaraan yang banyak digemari. Selain lucu dari segi tingkah, kucing juga memiliki bentuk tubuh dan karakteristik yang imut.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Kucing merupakan salah satu hewan piaraan yang banyak digemari. Selain lucu dari segi tingkah, kucing juga memiliki bentuk tubuh dan karakteristik yang imut. Namun, tahukah Kamu bahwa ada 5 jenis kucing terbaik dan tercantik di dunia ini?

Daftar Kucing Terbaik dan Tercantik

Dari sekian jenis kucing di dunia ini, ternyata ada beberapa yang paling cantik dan digemari. Tentunya dengan karakteristik dan bentuk tubuh yang lain daripada yang lain. Berikut daftar kucing tercantik menurut situs Suduthewan.com :

Kucing Berbulu Pendek dari Britania

Seperti namanya, kucing ini memiliki ukuran bulu yang pendek namun tebal. Dikenal sebagai kucing yang terbaik dan tercantik karena selain postur tubuhnya imut, ia juga memiliki karakter tenang serta penyayang. Sisi unik lainnya dari kucing ini adalah ia mudah sekali akrab dengan keluarga yang merawatnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kucing ini ditemukan pada abad ke 1 yang diimpor dari Mesir. Penelitian menunjukkan bahwa kucing jenis ini menjadi salah satu trah tertua yang ada di dunia. Uniknya, ada beberapa warna bulu yang dimiliki oleh kucing ini, meliputi merah, putih, perak, krem, hitam dan emas.

Kucing Birma atau Birman

Tidak kalah menarik dari kucing berbulu pendek Britania, kucing Birma ini memiliki warna bulu yang sangat cantik dan menawan. Matanya pun sangat indah laksana dewi dengan tatapan tajam. Selain dikenal dengan kucing Birma, kucing ini juga disebut-sebut sebagai ‘kucing suci’.

Kucing Birma memiliki bobot berkisar 5 sampai dengan 7 kg. Ekornya yang sedang dan bulunya yang panjang membuatnya semakin digemari masyarakat. Kucing yang dikenal berotot ini juga sangat mudah akrab dengan tuannya, bahkan sesama hewan lain yang satu rumah dengannya.

Scottish Fold

Keunikan dari kucing satu ini terlihat dari telinganya. Jika diamati, telinganya tampak melipat ke bawah dan ke depan. Ditambah dengan matanya yang tampak besar dan bulat serta kepalanya yang bundar membuat banyak orang gemas dengan kucing cantik ini.

Jenis kucing ini memiliki karakteristik bulu yang panjang dan juga pendek. Semakin menambah keindahan karena ada beberapa varian warna yang dimiliki olehnya, misalnya putih, lavender, cokelat, biru dan merah. Digadang-gadang sebagai kucing yang terbaik karena sangat penyayang dan lucu.

Kucing Persia

Jenis kucing yang terbaik dan tercantik berikutnya adalah Kucing Persia. Kucing satu ini sangat menggemaskan dengan kepalanya yang bulat dan hidungnya yang pesek. Tak hanya itu, pipinya pun juga sangat menggemaskan.

Kucing Persia juga memiliki karakteristik bulu panjang dan tebal sehingga nampak elegan. Ras kucing ini terbilang paling tua dan sangat populer di kalangan masyarakat. Asalnya tidak lain adalah dari Iran dan Persia. Hal menarik lainnya dari kucing ini adalah memiliki sekitar 80 variasi warna yang sangat unik.

Kucing Ragdoll

Ragdoll dikenal sebagai kucing yang tercantik dan terbaik karena karakteristiknya yang sangat ramah, setia dan suka bermain. Bahkan, tidak jarang kucing ini menirukan gerakan orang lain. Ragdoll juga cenderung menyambut tuannya di depan pintu saat mereka datang.

Selain itu, dengan bulu semi long hair ini juga terbilang cerdas. Banyak orang yang suka dengannya karena matanya yang berwarna biru. Tidak hanya itu, bulunya pun sangat berkilau dan mampu menampakkan warna lain saat musim berganti.

5 jenis kucing terbaik dan tercantik di atas sangat recommended untuk dijadikan hewan piaraan di rumah. Pastikan Kamu memiliki salah satunya!

Ikuti tulisan menarik Candra Bi lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB

Terkini

Terpopuler

Puisi Kematian

Oleh: sucahyo adi swasono

Sabtu, 13 April 2024 06:31 WIB