x

Iklan

DWI SEPTIANI

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 13 Januari 2020

Rabu, 10 Maret 2021 07:39 WIB

Pelatihan Menulis Resensi Karya Sastra di SMK Giri Taruna 2 Bogor

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Semester Genap 2020/2021 Prodi Sastra Indonesia, Universitas Pamulang di SMK GIRI TARUNA 2 BOGOR

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Sebagai wujud nyata pengabdian dosen kepada masyarakat untuk mengabdikan Tri Darma Perguruan Tinggi, Senin, 8 Maret 2021, pukul 09.00 s.d 15.00 WIB, Program Studi (Prodi) Sastra Indonesia (Sasindo) Unpam bersama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Unpam melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) semester genap 2020/2021 secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting.

Hal ini wajib dilaksanakan karena didasarkan pada Pasal 20 UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (UU DIKNAS) dan berdasarkan pasal 24 UU Diknas yang menyatakan bahwa adanya otonomi oleh Perguruan Tinggi untuk mengelola sendiri lembaganya sebagai pusat penyelenggaraan pendidikan tinggi, penelitian ilmiah, dan pengabdian kepada masyarakat.

SMK Giri Taruna 2 Bogor berlokasi di Jalan. Raya Parung Sapi KM. 4, Kalongsawah, Jasinga, Kalongsawah, Jasinga, Bogor, Jawa Barat. SMK Giri Taruna 2 Bogor merupakan salah satu mitra PKM di Prodi Sasindo Unpam. Pada Semester Gasal 2020/2021, Prodi Sastra Indonesia, Unpam sudah melakukan kegiatan PKM serupa dengan tema yang berbeda. Tema yang diusung kali ini adalah “Pelatihan Penulisan Resensi Karya Sastra di SMK Giri Taruna 2 Bogor”.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 

Kegiatan PKM ini lebih mengutamakan kepada aktivitas nyata kepada siswa SMK yang dapat memberikan manfaat tentang penulisan resensi sastra untuk para peserta yang terdiri dari siswa kelas XI dan juga para mahasiswa Prodi Sastra Indonesia, Unpam. Acara pelatihan di SMK Giri Taruna 2 Bogor ini digagas oleh salah satu Tim Dosen Prodi Sastra Indonesia, Unpam, yakni Dwi Septiani, S.Hum., M.Pd. (ketua PKM), Awla Akbar Ilma, S.S., M.A., Varatisha Anjani A., S.S., M.A. dan Siti Maemunah, S.Pd., M.Pd. pada pukul 09.00 WIB, acara PKM dipandu oleh Ibu Varatisha dan diawali oleh pembukaan oleh Ketua PKM, Dwi Septiani, S.Hum, M.Pd. Selanjutnya, sambutan dari Wakil Kepala SMK Giri Taruna 2 Bogor, yakni Bapak Gugun Gunawan, M.Pd. 

“Saya mewakili Kepala SMK Giri Taruna 2 Bogor mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada Prodi Sasindo, Unpam, atas acara PKM ini. Acara PKM yang diselenggarakan oleh Prodi Sastra Indonesia kedua ini di SMK Giri Taruna 2 Bogor insya Allah akan membawa manfaat positif bagi kami, selaku mitra PKM. Manfaat utama tentulah untuk para siswa kami dan para guru. Semoga acara-acara postif seperti ini secara rutin terus diselenggarakan di sekolah tercinta kami ini,” ujar Bapak Gugun Gunawan, M.Pd.  

 

 Acara inti berupa penyampaian materi utama disampaikan langsung oleh Awla Akbar Ilma, S.S., M.A. Dr (Cand) selama 2 jam. Para peaserta yang berjumlah 30 sangat antusias menyimak materi. Selain itu, para peserta juga berpartisipasi aktif dalam sesi diskusi dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang sangat menarik sampai tak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 15.30 WIB.

 

Dengan adanya kegiatan PKM yang dilakukan oleh Prodi Sasindo Unpam ini, diharapkan dapat menjadi peran nyata pengamalan ilmu yang dimiliki guna memenuhi kebutuhan hidup masyarakat, khususnya siswa kelas XI di SMK Giri Taruna 2 Bogor. Tim PKM juga sangat berterima kasih atas kesediaan Bapak Mugi Teja Sukmana, M.Pd. sebagai Kepala SMK Giri Taruna 2 Bogor, para guru, dan para siswa yang senantiasa berperan aktif dalam kegiatan PKM Prodi Sasindo Unpam ini.

Ikuti tulisan menarik DWI SEPTIANI lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

1 hari lalu

Terkini

Terpopuler

Ekamatra

Oleh: Taufan S. Chandranegara

1 hari lalu