Peran Bahasa dalam Kehidupan

Rabu, 9 Oktober 2024 20:06 WIB
Bagikan Artikel Ini
img-content0
img-content
Iklan
Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Bahasa tentu saja memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat. Hal ini dikarenakan bahasa merupakan suatu sistem yang telah disepakati bersama. Adapun peran bahasa dalam masyarakat adalah sebagai berikut.

  1. Bahasa sebagai Unsur Budaya

Seperti yang telah dijelaskan oleh Koentjaraningrat dalam buku 'Pengantar Antropologi' bahwasannya bahasa merupakan salah satu unsur kebudayaan. Bahasa menjadi salah satu yang paling penting dalam memahami kebudayaan suatu kelompok. Para antropolog biasanya saat hendak meneliti suatu suku akan mempelajari bahasanya terlebih dahulu agar bisa lebih mudah masuk dan memahami kelompok tersebut.

  1. Bahasa sebagai Penanda Strata

Bahasa yang digunakan juga dapat menjadi penanda stratifikasi sosial tertentu. Hal ini dikarenakan dalam bahasa memiliki kelas atau tingkatan tersendiri. Seperti dalam bahasa Sunda, terdapat "undak usuk basa" yang menandakan tingkatan bahasa yang dipakai.

  1. Bahasa sebagai Simbol Budaya Suku Bangsa
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bahasa dapat menjadi simbol suatu budaya. Hal tersebut dapat dilihat dari dialek, logat, dan ragam bahasa yang dipakai oleh suatu kelompok. Perbedaan geografis dan budaya akan menghasilkan bahasa yang berbeda juga.

Bahasa adalah fondasi masyarakat dan interaksi sosial. Manusia menggunakan bahasa untuk berkomunikasi sejak zaman purba. Bahasa memungkinkan kita untuk menyampaikan gagasan, emosi, dan pengetahuan kepada orang lain. Tanpa bahasa, komunikasi tidak akan mungkin terjadi.

pada 28 Oktober 1928, bertepatan dengan Sumpah Pemuda.

salah satunya adalah pengakuan Bahasa Indonesia sebagai bagian yang tak terpisahkan dari tanah air dan bangsa Indonesia. Dalam sejarahnya, Bahasa Indonesia sendiri adalah sebuah proses perkembangan dari bahasa Melayu yang menjadi bahasa “Lingua Franca” diantara keberagaman etnis, bangsa dan latar belakang sosial yang hidup di kepulauan nusantara. Lingua Franca yang berasal dari bahasa Latin artinya adalah bahasa penghubung antara komunitas yang berbeda bahasa di wilayah geografis yang cukup luas (nusantara).

Perkembangan bahasa Indonesia saat ini mencerminkan dinamika masyarakat dan perubahan zaman. Sambil mengikuti tren global, penting untuk menjaga akar dan keaslian bahasa sebagai simbol persatuan dan identitas bangsa. Dengan memahami perkembangan ini, kita dapat lebih bijaksana dalam memanfaatkan dan melestarikan bahasa Indonesia untuk generasi mendatang.    Bahasa memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat.Bahasa adalah fondasi masyarakat dan interaksi sosial manusia menggunakan bahasa untuk berkomunikasi sejak zamanpurba,dan tanpa bahasa komunikasi tidak akan mungkin terjadi. Bahasa indonesia sebagai bagian yang tak terpisahkan dari tanah air dan bangsa indonesia. Perkembangan bahasa indonesia saat ini mencerminkan dinamika masyarakat dan perubahan zaman. dengan memahami perkembangan ini,kita dapat lebih bijaksana dalam memanfaatkan dan melestarikan bahasa indonesia untuk generasi mendatang.

REFERENSI MATERI

  1. Fadilah, S. A. (2024, Mei). bahasa sebagai alat komunikasi. Diambil kembali dari kumparan: https://kumparan.com/serly27maret/bahasa-sebagai-alat-komunikasi-22eJuYcdMQ8
  2. Nursani, S. A. (2023, April). Pengertian Bahasa Adalah: Fungsi, Peran, Ragam, dan Sifatnya. Diambil kembali dari detikedu: https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-6653168/pengertian-bahasa-adalah-fungsi-peran-ragam-dan-sifatnya#:~:text=Pengertian%20bahasa%20menurut%20Pei%20&%20Gaynor%20adalah%20sistem%20komunikasi%20dengan
  3. Sulistyo, E. (2022, Januari). Bahasa sebagai Pemersatu Bangsa. Diambil kembali dari badan pengembangan dan pembinaan bahasa: https://badanbahasa.kemdikbud.go.id/artikel-detail/854/bahasa-sebagai-pemersatu-bangsa#:~:text=Kebijakan%20memasukkan%20Bahasa%20Indonesia,%20bahasa%20daerah%20dan%20bahasa%20asing%20dalam

Bagikan Artikel Ini
img-content

Penulis Indonesiana

0 Pengikut

img-content

Peran Bahasa dalam Kehidupan

Rabu, 9 Oktober 2024 20:06 WIB

Baca Juga











Artikel Terpopuler