x

Iklan

Rudi Hermawan

Menyukai hal-hal yang penuh tantangan dan suka menulis tentang wisata sekaligus menjadi kontributor di tempatwisata.id
Bergabung Sejak: 30 Juni 2022

Selasa, 16 Agustus 2022 07:08 WIB

7 Objek Wisata di Lumajang Jawa Timur Terbaik dan Terpopuler


Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Lumajang merupakan sebuah kota yang terletak di kawasan selatan Jawa Timur. Kabupaten ini berada di kawasan tapal kudan dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Probolinggo, Malang dan Jember. Lumajang sendiri sebenarnya dulunya bernama Lamajang, sebuah kerajaan kecil yang berada dibawah naungan Singasari dan kemudian Majapahit. Luas wilayahnya mencapai 1790,90 Km² dan dibagi menjadi 21 Kecamatan.

Selain menyimpan sejarah ternyata Kabupaten Lumajang juga menyimpan banyak sekali destinasi wisata yang dapat Anda kunjungi. Beberapa tempat wisata di Lumajang Jawa Timur ini menawarkan panorama yang sangat mengagumkan, bahkan terkenal sampai penjuru negeri. Untuk itu pada kesempatan kali ini Twisata akan mengulas Daftar objek wisata di Lumajang Jawa Timur yang cukup populer dan layak untuk dijadikan tujuan liburan Anda. Ok dari pada berlama - lama mari kita ulas lebih lanjut.

1. Gunung Semeru

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagi para pecinta objek wisata alam, objek wisata terbaik di Lumajang yang satu ini pastinya sudah tidak asing lagi. Gunung yang dinobatkan sebagai gunung tertinggi di Jawa ini menawarkan pesona yang memikat dan layak sebagai tujuan wisata Anda. Disini Anda akan dapat menikmati panorama alam yang masih asli, Anda tidak harus mencapai puncak untuk menikmati panorama alamnya. Selama perjalanan menuju puncak gunung, Anda akan banyak menemukan spot - spot wisata yang dapat memanjakan mata dan pikiran Anda diantaranya pemandangan di Ranu Pane dan Ranu Kumbolo. Gunung ini juga sempat diperkenalkan lewat film 5 cm pada tahun 2012 kemaren.

2. Puncak B29 Senduro

Tempat wisata di Lumajang Jawa Timur yang satu ini juga layak Anda jadikan sebagai tujuan liburan Anda, Lokasi wisata ini berada di kawasan Kecamatan Senduro Lumajang. B 29 menawarkan panorama pemandangan yang cukup menarik, Anda dapat melihat pemandangan kaldera Gunung Bromo dan kawasan pegunungan Tengger disini. Apabila Anda mengunjungi objek wisata terbaik di Lumajang yang satu ini pada pagi hari, Anda akan melihat lautan awan yang berada tepat di bawah Anda, Untuk itu B29 juga disebut dengan objek wisata negeri di atas awan.

Tidak hanya itu selama perjalanan menuju lokasi objek wisata di Lumajang ini Anda juga dapat mengunjungi beberapa lokasi wisata lain diataranya adalah pemandian selokambang dan pure Mandara Giri Semeru Agung yang menyimpan berbagai cerita.

3. Goa Tetes

Objek wisata di Lumajang terpopuler yang satu ini menyimpan pemandangan yang cukup mengesankan. Banyaknya stalagtit dan stalakmit yang menjadi icon wisata ini menjadikan daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang datang kesini. Lokasi wisata ini berada di kawasan Sidomulyo, Kec. Pronojiwo, Kab. Lumajang dan berdekatan dengan objek wisata Air Terjun Tumpak Sewu dan Air Terjun Kapas Biru. Apabila Anda mengunjungi objek wisata ini pastikan Anda datang pada pagi hari, karena apabila Anda berkunjung pada siang menjelang sore dikawatirkan Anda akan kehujanan di jalan, karena curah hujan di kawasan ini cukup tinggi.

4. Pantai Watu Godeg

Objek wisata terbaik di Lumajang Jawa Timur yang satu ini menawarkan suasana pantai yang cukup asri. Selain suasana pantai, disini Anda dapat menikmati pemandangan tebing - tebing yang menjulang tinggi. Anda juga dapat menikmati panorama rawa - rawa dengan air yang cukup jerni. Lokasi wisata ini berada di kawasan Gondoruso, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

Apabila Anda berniat untuk mengunjungi objek wisata terpopuler di Lumajang yang satu ini jangan melewatkan untuk mampir ke kedai - kedai yang menjual kuliner ikan bakar. Dijamin Anda akan ketagihan menikmati lezatnya ikan bakar di pinggir pantai.

5. Ranu Segitiga Lumajang

Tempat wisata terbaik di Lumajang Jawa Timur yang satu ini merupakan gabungan dari tiga ranu antara lain Ranu Bedali, Ranu Klakah dan Ranu Pakis. Jarak antara ketiga ranu tersebut sekitar  7 Km dan membentuk sebuah segitiga, Untuk itu ketiga objek wisata terbaik di Lumajang dinamakan Ranu Segitiga. Disini Anda dapat menikmati panorama alam yang mengesankan, disamping itu Anda dapat melihat para petani ikan dengan memanfaatkan air danau.

6. Kebun Teh Kertowono

Apabila Anda mengingikan suasana pemandangan yang menghijau maka Anda dapat mengunjungi Kebun Teh Kertowono. Objek wisata di Lumajang yang satu ini menawarkan panorama dan suasana yang sejuk yang dapat membuat pikiran menjadi lebih rileks. Selain itu Anda juga dapat melihat bagaimana proses pembuatan teh, mulai dari proses pemetikan hingga pengepakan. Lokasi objek wisata di Lumajang Jawa Timur yang satu ini berada di Kertowono, Kec. Gucialit, Kab. Lumajang.

7. Cuban Pawon

Menikmati kesegaran air terjun mungkin telah banyak yang melakukannya, Akan tetapi apabila Air terjun tersebut bedara di dalam goa, pastinya sangat jarang di temui bukan. Di Lumajang ada salah satu objek wisata yang dikenal dengan Cuban Pawon. Lokasi wisata di Lumajang yang satu ini berada di kawasan Ds. Wangkit, Kec. Gucialit Kab. Lumajang. dan berdekatan dengan wisata kebun Teh Kertowono. Susana yang beda dengan kesegaran air yang masih alami dapat Anda nikmati disini.

Itulah daftar tempat wisata di Lumajang Jawa Timur yang dapat Anda jadikan rujukan sebelum mengujungi kota pisang ini. Semoga ulasan diatas dapat bermanfaat untuk Anda semua.

Sumber : tempatwisata.id

Ikuti tulisan menarik Rudi Hermawan lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler